Connect With Us

Massa Mahasiswa Kota Tangerang Demo Jilid II ke Jakarta

Achmad Irfan Fauzi | Kamis, 21 April 2022 | 08:52

Massa GMNI saat demo di Jakarta. (@TangerangNews / Achmad Irfan Fauzi)

TANGERANGNEWS.com-Massa gabungan mahasiswa dengan masyarakyat di Kota Tangerang diklaim akan melakukan aksi demo jilid kedua ke Jakarta.

Mereka akan berangkat pada Kamis 21 April 2022 ke Gedung DPR/MPR RI yang juga akan bergabung dengan massa lainnya dari berbagai daerah.

"Hasil konsolidasi dan teklap dengan kawan-kawan perjuangan dari Tangerang bakal berangkat ke DPR/MPR RI," jelas Reza Setiawan, Ketua Dewan Pimpinan Cabang Gerakan Mahasiswa Nasional Indonesia (DPC GMNI) Kota Tangerang.

Gabungan mahasiswa dan masyarakat dari Kota Tangerang ini menamakan kelompoknya sebagai Mahasiswa Rakyat Tangerang (MRT), yang terdiri dari organisasi Cipayung Plus dan intra kampus di wilayah Kota Tangerang.

"Estimasi massa sekitar 1.000 orang," kata Bung Reza.

 

Titik kumpul keberangkatan massa ini akan dimulai di Lapangan Ahmad Yani, Kota Tangerang. Kemudian mereka akan konvoi menunju Gedung DPR/MPR RI.

"Iya, seperti biasa nanti kami konvoi," ucapnya.

Adapun aksi demo ini kembali menyuarakan sejumlah isu nasional seperti kenaikan bahan bakar minyak (BBM) dan pajak pertambahan nilai (PPN).

"Kami juga akan menolak pembangunan IKN pada masa pandemi Covid-19, serta pemberhentian pembahasan UU Cipta Kerja dan cabut UU Cipta Kerja," pungkasnya.

HIBURAN
Catat Tanggalnya, Ini Deretan Long Weekend 2026 yang Bisa Dimanfaatkan untuk Liburan

Catat Tanggalnya, Ini Deretan Long Weekend 2026 yang Bisa Dimanfaatkan untuk Liburan

Senin, 5 Januari 2026 | 11:28

Merencanakan liburan sejak awal tahun menjadi strategi yang banyak dipilih masyarakat agar waktu istirahat bisa dimaksimalkan tanpa harus mengambil cuti terlalu banyak.

WISATA
Libur Nataru 2026, Pengunjung Water World Cikupa Membludak Dua Kali Lipat

Libur Nataru 2026, Pengunjung Water World Cikupa Membludak Dua Kali Lipat

Minggu, 4 Januari 2026 | 20:15

Jika menikmati momen libur tahun baru 2026 di Tangerang, tak lengkap rasanya jika tidak berkunjung ke kolam renang Water World.

BISNIS
Pikat Korea Selatan, ROKA Collection Cetak Omzet Ratusan Juta di Seoul Design Festival 2025

Pikat Korea Selatan, ROKA Collection Cetak Omzet Ratusan Juta di Seoul Design Festival 2025

Kamis, 18 Desember 2025 | 21:03

-Produk kriya rotan asal Indonesia kembali membuktikan kualitasnya di panggung internasional. Brand lokal ROKA Collection sukses mencuri perhatian dalam ajang bergengsi Seoul Design Festival 2025 yang berlangsung pada 12–16 November 2025 di Seoul

KAB. TANGERANG
Warga Kronjo Tangerang Digegerkan Penemuan Mayat Lansia di Persawahan

Warga Kronjo Tangerang Digegerkan Penemuan Mayat Lansia di Persawahan

Minggu, 4 Januari 2026 | 17:20

Beredar sebuah video di media sosial yang memperlihatkan penemuan mayat tanpa identitas di sebuah area persawahan di Kampung Daon, Desa Bakung, Kecamatan Kronjo, Kabupaten Tangerang, pada Minggu 4 Januari 2026.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill