Connect With Us

Dua Petugas Damkar Alami Insiden Saat Berusaha Padamkan Kebakaran di RM Sederhana Tangerang

Achmad Irfan Fauzi | Selasa, 5 Juli 2022 | 19:12

Rumah Makan (RM) Sederhana di Jalan Jenderal Sudirman, Kecamatan Tangerang, Kota Tangerang, terbakar. (@TangerangNews / Achmad Irfan Fauzi)

TANGERANGNEWS.com-Dua orang petugas  pemadam kebakaran (damkar) dari BPBD Kota Tangerang mengalami insiden terluka ketika menangani kebakaran di Rumah Makan (RM) Sederhana.

Peristiwa kebakaran tersebut terjadi di restoran yang berlokasi di Jalan Jenderal Sudirman, Kota Tangerang, pada Selasa 5 Juli 2022 sore.

Kepala Seksi Kedaruatan BPBD Kota Tangerang Hambali Bakar mengatakan, tidak ada korban dari warga sipil, tetapi ada dua korban luka dari satuannya.

"Korban belum ada. Tapi dari kita ada beberapa anggota saya akibat kena kaca karena tadi akses masuknya melewati kaca," ujarnya.

Menurutnya, kedua korban ini mengalami luka sobek pada tangannya, akibat memecahkan kaca ketika memasuki area restoran untuk memadamkan sumber api.

Baca Juga :

"Tadi sih ada dua, tangannya sobek terkena kaca," katanya.

Hambali menyebut, pihaknya sudah berkoordinasi dengan PMI Kota Tangerang untuk memberikan penanganan medis terhadap kedua korban ini.

"Kita sudah koordinasi dengan PMI," jelasnya.

Adapun dalam penanganan kebakaran itu, petugas sempat mengalami kendala lantaran banyaknya asap yang sudah mengepul, sehingga pandangan tidak jelas.

"Masalahnya di asap ini ruangannya apa ya ventiasi enggak ada," pungkasnya.

TANGSEL
Modus Jemput PKL, Remaja di Tangsel Malah Cabuli Teman SMP di Apartemen Cisauk

Modus Jemput PKL, Remaja di Tangsel Malah Cabuli Teman SMP di Apartemen Cisauk

Minggu, 25 Januari 2026 | 20:41

Seorang remaja berinisial OJF, 19, ditangkap Unit Perlindungan Perempuan dan Anak (PPA) Satreskrim Polres Tangerang Selatan atas kasus persetubuhan dan pencabulan terhadap anak di bawah umur.

SPORT
John Herdman Merasa Pikul Tanggung Jawab Besar Usai dengan Lagu Indonesia Raya

John Herdman Merasa Pikul Tanggung Jawab Besar Usai dengan Lagu Indonesia Raya

Selasa, 20 Januari 2026 | 08:25

Pelatih baru Tim Nasional (Timnas) Indonesia mengungkapkan kesannya usai mendengar pemutaran lagu kebangsaan Indonesia Raya, Selasa, 13 Januari 2026, lalu.

PROPERTI
Sinar Mas Land Rilis Royal Key, Tawarkan Properti Premium Mulai Rp1,1 Miliar dan Diskon hingga 26%

Sinar Mas Land Rilis Royal Key, Tawarkan Properti Premium Mulai Rp1,1 Miliar dan Diskon hingga 26%

Kamis, 22 Januari 2026 | 19:04

Sinar Mas Land secara resmi membuka gerbang kepemilikan properti tahun 2026 melalui peluncuran program nasional bertajuk Royal Key.

BANDARA
Komisi VII DPR RI Tegur Pengelola Bandara Soekarno-Hatta Soal Banjir hingga Delay

Komisi VII DPR RI Tegur Pengelola Bandara Soekarno-Hatta Soal Banjir hingga Delay

Jumat, 16 Januari 2026 | 22:13

Komisi VII DPR RI memberikan teguran terkait masalah banjir, kemacetan hingga delay penerbangan di Bandara Internasional Soekarno-Hatta, Kota Tangerang. Masalah klasik ini dinilai dapat menghambat kemajuan pariwisata Indonesia.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill