Connect With Us

Merchandise Porprov VI Banten Hasil UMKM Kota Tangerang

Achmad Irfan Fauzi | Rabu, 23 November 2022 | 18:08

Merchandise Pekan Olahraga Provinsi (Porprov) VI Banten merupakan hasil karya yang berasal dari Usaha Mikro Kecil dan Menengah (UMKM) Kota Tangerang. (Pemkot Tangerang / @TangerangNews.com)

TANGERANGNEWS.com-Merchandise Pekan Olahraga Provinsi (Porprov) VI Banten merupakan hasil karya yang berasal dari Usaha Mikro Kecil dan Menengah (UMKM) Kota Tangerang. 

Merchandise tersebut akan dijajakan dan dijual di 48 venue pertandingan Porprov VI Banten dan 10 hotel yang berada di Kota Tangerang.

Hal tersebut merupakan upaya untuk memberikan kesempatan kepada para pelaku UMKM untuk memberikan fasilitas, memberdayakan dan mendorong kebangkitan ekonomi. 

Serta berupaya untuk  memperkenalkan produk UMKM Kota Tangerang kepada pengunjung yang berasal dari 7 kabupaten/kota yang mengikuti Porprov VI Banten.

“Ini merupakan upaya kita untuk mendukung para pelaku UMKM, kita memberikan kesempatan kepada mereka untuk menjajakan produknya. Tentunya produk tersebut yang memiliki ciri khas Kota Tangerang. Semoga dengan upaya kita ini dapat bermanfaat dan para UMKM juga dapat memiliki daya rangsang untuk meningkatkan mutu produk,” ungkap Suli Rosadi, Kepala Dinas Perindustrian, Perdagangan, Koperasi dan UMKM Kota Tangerang.

BACA JUGA: Raih 197 Medali, Kota Tangerang Kokoh di Puncak Klasemen Porprov VI Banten

Ketua UMKM Kota Tangerang, Dewi menuturkan bahwa ia sudah mengkordinasikan seluruh UMKM yang berada di 13 kecamatan se Kota Tangerang. 

Menurutnya, seluruh kecamatan masing-masing sudah memiliki produknya tersendiri untuk merchandise yang akan dijajakan di venue sesuai dengan wilayah kecamatannya.

“Untuk produknya seperti baju, topi, mug, gantungan kunci, kipas, bantal, sabun, bolpoin, dan totebag. Dengan harga yang bandrol mulai dari Rp 15 ribu hingga Rp 200 ribu. Tidak hanya itu, para UMKM juga menjajakan makanan, minuman dan produk lainnya dengan ciri khas Kota Tangerang,” tutur Dewi.

Tentunya produk yang dijajakan memiliki kualitas yang sudah melewati klasifikasi seperti kualitas, bahan yang digunakan, dan keunikan dari bentuk yang disajikan. 

“Pokoknya UMKM Kota Tangerang akan memberikan kualitas yang terbaik untuk perhelatan olahraga terbesar di Provinsi Banten,” pungkasnya.

TANGSEL
Mediasi Gagal, Orang Tua Murid Keukeuh Lanjutkan Proses Hukum Guru di Tangsel

Mediasi Gagal, Orang Tua Murid Keukeuh Lanjutkan Proses Hukum Guru di Tangsel

Kamis, 29 Januari 2026 | 15:39

Upaya mediasi yang dilakukan Polres Tangerang Selatan (Tangsel) dalam kasus dugaan ucapan tidak menyenangkan oleh seorang guru SD berakhir gagal.

NASIONAL
Pertamina Usul Beli Gas LPG 3 Kg Dibatasi 10 Tabung per Bulan

Pertamina Usul Beli Gas LPG 3 Kg Dibatasi 10 Tabung per Bulan

Rabu, 28 Januari 2026 | 12:35

PT Pertamina Patra Niaga mengusulkan kebijakan pembatasan pembelian LPG subsidi 3 kilogram maksimal 10 tabung per bulan untuk setiap kepala keluarga (KK).

BISNIS
Dekati Kawasan Hunian, COURTS Buka Gerai One-Stop Shopping di Bintaro Xchange

Dekati Kawasan Hunian, COURTS Buka Gerai One-Stop Shopping di Bintaro Xchange

Sabtu, 24 Januari 2026 | 23:40

Warga urban Jakarta dan sekitarnya tidak lagi harus menembus macet menuju pusat kota, untuk belanja kebutuhan perlengkapan rumah tangga.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill