Connect With Us

Gegara Duduk di Rel Cari Sinyal, Pengemudi Ojek Tewas Tertabrak KRL di Poris Tangerang

Rangga Agung Zuliansyah | Kamis, 19 Januari 2023 | 16:21

Petugas mengevakuasi jasad tukang ojek, BS, 48, yang tewas tertabrak Kereta Rel Listrik (KRL) Commuterline di perlintasan Station Poris, Kelurahan Poris Gaga, Kecamatan Batuceper, Kota Tangerang, Rabu 18 Januari 2023, malam. (@TangerangNews / Rangga Agung Zuliansyah)

TANGERANGNEWS.com-Pria berinisial BS, 48, tewas tertabrak Kereta Rel Listrik (KRL) Commuterline di perlintasan Stasiun Poris, Jalan Maulana Hasanudin, Kelurahan Poris Gaga, Kecamatan Batuceper, Kota Tangerang.

Korban yang sedang mangkal untuk mencari penumpang di stasiun Poris itu dipinggir rel sambil mencari sinyal handphonenya pada Rabu 18 Januari 2023, pukul 20.45 WIB.

"Korban saat sedang duduk di rel untuk mencari sinyal handphone, sudah diingatkan temannya kalau berbahaya. Namun, tidak mengindahkan sampai akhirnya tertabrak kereta," Kapolres Metro Tangerang Kota Kombes Pol Zain Dwi Nugroho, Kamis 19 Januari 2023.

Akibat peristiwa itu, korban langsung tewas di tempat karena luka berat.

"Jenazah korban langsung dibawa ke RSUD Kabupaten Tangerang, untuk dilakukan visum dan petugas juga sudah menghubungi pihak keluarga korban," kata Zain.

Diketahui korban merupakan warga asal Boyolali, yang tinggal di Kampung Rawa Bamban, Kelurahan Jurumudi Baru, Kecamatan Benda, Kota Tangerang.

"Saat ini jenazah sudah dibawa ke Boyolali, Jawa Tengah. Untuk dimakamkan," tutup Zain.

BISNIS
Pelanggan Garuda Indonesia Bisa Dapatkan Paket MCU di RS Mandaya Puri Tangerang

Pelanggan Garuda Indonesia Bisa Dapatkan Paket MCU di RS Mandaya Puri Tangerang

Kamis, 25 Juli 2024 | 20:39

Rumah Sakit Mandaya Royal Puri menjadi rumah sakit pertama yang menjadi partner resmi Garuda Indonesia.

TEKNO
Awas Disalahgunakan, Cara Tambahkan Watermark pada File Foto KTP 

Awas Disalahgunakan, Cara Tambahkan Watermark pada File Foto KTP 

Rabu, 24 Juli 2024 | 17:35

Kartu Tanda Penduduk (KTP) merupakan dokumen penting yang sering diperlukan untuk berbagai proses verifikasi.

BANDARA
Mahasiswi Korsel Kepergok Selundupkan 94 Reptil di Bandara Soetta

Mahasiswi Korsel Kepergok Selundupkan 94 Reptil di Bandara Soetta

Jumat, 19 Juli 2024 | 19:28

Seorang mahasiswa asal Korea Selatan (Korsel) ditangkap karena berupaya menyelundupkan sebanyak 94 ekor reptil dari Indonesia ke negara asalnya, melalui Terminal 3 Bandara Soekarno-Hatta (Soetta), Kota Tangerang.

MANCANEGARA
Joe Biden Resmi Mundur dari Pilpres AS 2024, Kamala Harris Ditunjuk Jadi Penggantinya

Joe Biden Resmi Mundur dari Pilpres AS 2024, Kamala Harris Ditunjuk Jadi Penggantinya

Senin, 22 Juli 2024 | 08:50

Presiden Amerika Serikat (AS) Joe Biden mengumumkan bahwa ia tidak akan mencalonkan diri lagi dalam pemilihan presiden (pilpres) 2024 dan mendukung Wakil Presiden Kamala Harris sebagai penerusnya.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill