Connect With Us

Rumah di Modernland Dirampok, 2 PRT Tewas, Satu Diperkosa

| Sabtu, 16 April 2011 | 23:17

ilustrasi senpi (tangerangnews / tangerangnews)



TANGERANG-Salah satu  rumah mewah yang terletak  di Jalan Pulau 2 Blok D2 No. 118, Cluster Taman Golf Modernland, Cipondoh  Kota Tangerang didatangi rampok.  Dua orang pembantu rumah tangga (PRT) bernama Maryati dan Sarni tewas ditangan perampok.

Kedua jenazahnya ditemukan di garasi rumah bercat putih dan berlantai dua itu. Tidak jauh dari kedua jenazah ditemukan tabung gas 3 Kg dan kondom yang diduga baru saja digunakan untuk memperkosa korban. 

" Diduga tabung gas untuk memukul korban dan kondom itu berisi sperma itu diduga habis memperkosa salah satu korban. Karena memang salah satu korban saat ditemukan bajunya terbuka," terang Kapolres Metro Tangerang Kombes Pol Tafiv Yulianto, Sabtu (16/04/2011).

Tafiv mengakui, diduga kuat para pelaku adalah perampok. Karena, dari sekitar 5 kamar di rumah itu hampir seluruhnya berantakan, seperti mencari benda berharga.  Peristiwa itu diketahui oleh seorang petugas keamanan perumahan setempat pertama kali sekitar pukul 18.30 WIB.

"Untuk kerugian, hingga saat ini kami belum bisa pastikan. Karena pemilik rumah belum berada di rumah dan belum dapat dihubungi. Jadi kami tidak tahu apa saja yang hilang," ujar Kapolres yang datang ke lokasi kejadian bersama sekitar 20 anggota polisi.

Meski begitu, Kapolres mengatakan, diduga pelaku lebih dari dua orang. "Mayat korban kini sudah dibawa ke RSUD Kabupaten Tangerang. Ada luka dibagian kepala dan badan," terangnya. (DRA)

KAB. TANGERANG
PERUMDAM TKR Sesuaikan Tarif Air, Kebijakan Baru untuk Keberlanjutan Layanan

PERUMDAM TKR Sesuaikan Tarif Air, Kebijakan Baru untuk Keberlanjutan Layanan

Senin, 12 Mei 2025 | 20:39

Perusahaan Umum Daerah Air Minum Tirta Kerta Raharja (PERUMDAM TKR) Kabupaten Tangerang mengumumkan penyesuaian tarif air minum mulai Mei 2025.

OPINI
Jangan Takut Ambisius: Perempuan Berhak Bermimpi Tinggi

Jangan Takut Ambisius: Perempuan Berhak Bermimpi Tinggi

Senin, 12 Mei 2025 | 20:55

Ambisi sering kali dipandang buruk, apalagi ketika dimiliki oleh perempuan. Budaya patriarki mengajarkan bahwa perempuan ideal adalah yang kalem, tidak menuntut banyak, dan mendukung dari belakang.

TOKOH
HUT ke-32, Praktisi Komunikasi Gunawan Ajak Semua Pihak Kolaborasi Bangun Kota Tangerang 

HUT ke-32, Praktisi Komunikasi Gunawan Ajak Semua Pihak Kolaborasi Bangun Kota Tangerang 

Jumat, 28 Februari 2025 | 15:11

Sejak resmi menjadi kota administratif pada 28 Februari 1993 setelah sebelumnya tergabung dalam Kabupaten Tangerang, Kota Tangerang telah menginjak usia ke-32 pada Jumat, 28 Februari 2025.

MANCANEGARA
Konflik India-Pakistan Berpotensi Ganggu Ekspor Batu Bara Indonesia

Konflik India-Pakistan Berpotensi Ganggu Ekspor Batu Bara Indonesia

Jumat, 9 Mei 2025 | 12:19

Indonesia berpotensi terdampak secara ekonomi jika konflik antara India dan Pakistan terus berlanjut. Salah satu sektor yang diperkirakan akan terkena imbasnya adalah ekspor batu bara, yang selama ini menjadi komoditas andalan

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill