Connect With Us

Arief: Saya Jadi Wali Kota karena Pramuka

Fahrul Dwi Putra | Sabtu, 9 September 2023 | 20:22

Wali Kota Tangerang Arief saat menyampaikan sambutan pada pembukaan Ramba Cisadane III, di Alun-alun Ahmad Yani, Kota Tangerang, Minggu, 10 September 2023. (@TangerangNews / Istimewa )

TANGERANGNEWS.com- Wali Kota Tangerang Arief R Wismansyah mengaku karir moncernya tak luput dari peran keaktifan saat masih menjadi anggota Pramuka.

“Saya jadi Wali Kota karena pramuka,” ujar Arief saat menyampaikan sambutan pada pembukaan Ramba Cisadane III, di Alun-alun Ahmad Yani, Kota Tangerang, Minggu, 10 September 2023.

Di hadapan 800 anggota pramuka penggalang dan penegak dari Jabodetabek dan Banten Raya, Arief menyampaikan pentingnya organisasi kepanduan sebagai salah satu langkah mencapai kesuksesan.

“Menjadi anggota Pramuka adalah investasi masa depan. Kalau jadi pramuka harus siap jadi orang sukses,” ucapnya.

Menurut Arief, Pramuka mengajarkan nilai-nilai kehidupan yang menjadi landasan kesuksesan pribadi dan kualitas yang membanggakan daerah dan negara.

Dalam kesempatan itu, Arief menyebut Lomba Ramba Cisadane III yang diikuti para anggota Pramuka tersebut tidak hanya sekadar persaingan, melainkan tentang pembentukan karakter serta kreativitas untuk masa depan.

“Dengan semangat kepramukaan yang kental, lomba ini akan menjadi sarana bagi pemuda-pemudi di daerah untuk semakin membangun karakter, kreativitas dan silaturahmi," katanya.

Oleh karena itu, Arief mengajak seluruh pemuda dan pemudi di Kota Tangerang untuk turut memeriahkan Lomba Ramba Cisadane ke-3 tahun 2023.

MANCANEGARA
WEF Proyeksikan Badai PHK Berlanjut hingga 2030, Penyebabnya Gegara AI 

WEF Proyeksikan Badai PHK Berlanjut hingga 2030, Penyebabnya Gegara AI 

Kamis, 8 Januari 2026 | 13:17

Pergantian tahun belum membawa angin segar bagi pasar tenaga kerja global. Ancaman pemutusan hubungan kerja diperkirakan masih akan membayangi hingga beberapa tahun ke depan, bahkan berpotensi berlangsung sampai 2030.

OPINI
Nasib Palestina, Derita Tak Kunjung Berakhir

Nasib Palestina, Derita Tak Kunjung Berakhir

Kamis, 15 Januari 2026 | 22:37

‎Kematian di Gaza tak hanya datang dari peluru dan bom. Seorang pria dan seorang anak meregang nyawa akibat runtuhnya bangunan karena cuaca ekstrem. Hingga kini, total 19 korban tewas akibat tertimbun puing telah dibawa ke rumah sakit.

TEKNO
Honda Vario 125 Generasi Terbaru Resmi Diluncurkan, Tampil Lebih Sporty dengan Gaya Street

Honda Vario 125 Generasi Terbaru Resmi Diluncurkan, Tampil Lebih Sporty dengan Gaya Street

Selasa, 13 Januari 2026 | 20:37

PT Wahana Makmur Sejati (WMS) membuka awal tahun dengan menghadirkan penyegaran di segmen skutik 125 cc. Melalui gelaran Regional Public Launching, resmi memperkenalkan All New Honda Vario 125

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill