Connect With Us

80% Lahan TPA Rawa Kucing Dilalap Api, Pengangkutan Sampah Terhambat

Fahrul Dwi Putra | Minggu, 22 Oktober 2023 | 16:20

Kondisi terkini TPA Rawa Kucing, Kota Tangerang pascakebakaran, Senin, 23 Oktober 2023. (@TangerangNews / Istimewa )

LTANGERANGNEWS.com- Sebanyak 80 persen dari 34 hektare lahan Tempat Pembuangan Akhir (TPA) Rawa Kucing dilalap api kebakaran yang terjadi sejak Jumat, 20 Oktober 2023.

Kebakaran baru benar-benar diatasi setelah memakan waktu tiga hari, yakni pada Minggu, 22 Oktober 2023, dan saat ini masih dalam tahap pendinginan.

Kepala Dinas Lingkungan Hidup (DLH) Tihar Sopian mengatakan, layanan pengangkutan sampah milik masyarakat tetap dilakukan meski cukup terhambat.

"Pengangkutan sampah sampai saat ini masih berjalan, walau beberapa keterbatasan tetap terjadi," ujarnya Senin, 23 Oktober 2023.

Lanjut Tihar, pihaknya menerapkan sistem pembatasan antrean terhadap jumlah bentor atau truk pengangkut sampah.

Pasalnya, bentor dan truk pengangkut sampah tidak bisa berada di area TPA dengan jumlah banyak lantaran akan menggangu akses mobilitas para petugas yang menangani api.

Tihar mengimbau agar masyarakat dapat mengolah dan memilah sampahnya sendiri dari rumah. 

"Sehingga, sampah yang masuk ke TPA Rawa Kucing bisa berkurang," pungkasnya.

BANTEN
Prakiraan Cuaca Tangerang 19–20 Januari 2025, Berpotensi Hujan Ringan

Prakiraan Cuaca Tangerang 19–20 Januari 2025, Berpotensi Hujan Ringan

Senin, 19 Januari 2026 | 06:11

Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG) Wilayah II menyampaikan prakiraan cuaca untuk wilayah Tangerang yang berlaku pada Senin 19 Januari hingga Selasa 20 Januari.

OPINI
Nasib Palestina, Derita Tak Kunjung Berakhir

Nasib Palestina, Derita Tak Kunjung Berakhir

Kamis, 15 Januari 2026 | 22:37

‎Kematian di Gaza tak hanya datang dari peluru dan bom. Seorang pria dan seorang anak meregang nyawa akibat runtuhnya bangunan karena cuaca ekstrem. Hingga kini, total 19 korban tewas akibat tertimbun puing telah dibawa ke rumah sakit.

MANCANEGARA
WEF Proyeksikan Badai PHK Berlanjut hingga 2030, Penyebabnya Gegara AI 

WEF Proyeksikan Badai PHK Berlanjut hingga 2030, Penyebabnya Gegara AI 

Kamis, 8 Januari 2026 | 13:17

Pergantian tahun belum membawa angin segar bagi pasar tenaga kerja global. Ancaman pemutusan hubungan kerja diperkirakan masih akan membayangi hingga beberapa tahun ke depan, bahkan berpotensi berlangsung sampai 2030.

TOKOH
Innalillahi, Epy Kusnandar ”Kang Mus” Meninggal Dunia

Innalillahi, Epy Kusnandar ”Kang Mus” Meninggal Dunia

Rabu, 3 Desember 2025 | 18:21

Kabar duka datang dari dunia hiburan Tanah Air. Aktor senior Epy Kusnandar meninggal dunia pada Rabu, 3 Desember 2025.Informasi tersebut pertama kali dibagikan melalui unggahan akun Instagram istrinya, Karina Ranau.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill