Connect With Us

Ada Letto Band, Ini Daftar Kegiatan di Festival Budaya Kota Tangerang 2023

Fahrul Dwi Putra | Kamis, 9 November 2023 | 20:34

Ilustrasi festival di Kota Tangerang (@TangerangNews / Istimewa )

TANGERANGNEWS.com- Festival Budaya Kota Tangerang akan kembali digelar tahun ini dengan sederet kegiatan menarik.

Mengusung semangat pelestarian budaya di Indonesia, festival ini akan digelar selama dua hari yakni, 10 November hingga 11 November 2023 mendatang.

Kepala Dinas Kebudayaan dan Pariwisata (Disbudpar) Rizal Ridholloh menjelaskan, Festival Budaya Kota Tangerang 2023 akan diisi dengan berbagai kegiatan meriah, di antaranya Kirab Budaya, Parade Aksi 1000 Pendekar, Lomba Tumpengan, dan Lomba Kasidah Tingkat Nasional.

Adapun tempat pelaksanaannya berlokasi di Taman Elektrik yang akan diubah menjadi runaway bagi para seniman, budayawan, hingga dihadiri para sepuh.

"Nanti juga akan ada Upacara Kearyaan dan upacara adat lainnya sebagai bentuk edukasi bagi masyarakat," terangnya, Kamis, 09 November 2023.

Selain itu, Angklung Manshur hingga band kenamaan Tanah Air Letto akan tampil dalam Festival Budaya Kota Tangerang.

"Grup band Letto akan tampil pada tanggal 10 dan Angklung Manshur tampil pada tanggal 11 November," ujarnya.

Kegiatan juga akan dimeriahkan dengan berbagai gerai UMKM Kota Tangerang dan UKM Budaya yang akan semakin menambah nilai daya tarik untuk dikunjungi.

"Pastinya, festival ini tidak hanya menghibur tetapi masyarakat juga akan mendapatkan edukasi tentang budaya yang ada di Indonesia," pungkasnya. 

SPORT
Media Kanada Sebut PSSI Sudah Tunjuk John Herdman Tangani Timnas Indonesia, Gajinya Rp670 Juta per Bulan

Media Kanada Sebut PSSI Sudah Tunjuk John Herdman Tangani Timnas Indonesia, Gajinya Rp670 Juta per Bulan

Senin, 29 Desember 2025 | 07:11

Nama John Herdman dikabarkan semakin dekat untuk menempati kursi pelatih kepala Timnas Indonesia. Media Kanada, Waking The Red, melaporkan bahwa pelatih asal Inggris tersebut telah mencapai kesepakatan dengan PSSI

KAB. TANGERANG
Diduga Akun Wabup Intan Tanggapi Kritik Komika Mega Salsabillah Soal Birokrasi Berbelit-belit: “Biar Saja, Dia yang Salah”

Diduga Akun Wabup Intan Tanggapi Kritik Komika Mega Salsabillah Soal Birokrasi Berbelit-belit: “Biar Saja, Dia yang Salah”

Rabu, 31 Desember 2025 | 17:44

Beredar di media sosial Instagram tangkapan layar sebuah percakapan pesan langsung diduga milik Wakil Bupati Tangerang Intan Nurul Hikmah, dengan akun @intan.nurulhikmah.

OPINI
Penutupan TPA Cipeucang dan Kegagalan Antisipasi Masalah Publik di Tangerang Selatan

Penutupan TPA Cipeucang dan Kegagalan Antisipasi Masalah Publik di Tangerang Selatan

Selasa, 23 Desember 2025 | 20:09

Penutupan Tempat Pembuangan Akhir (TPA) Cipeucang di Kota Tangerang Selatan belakangan ini memicu krisis pengelolaan sampah yang cukup serius. Dampak dari kebijakan tersebut terlihat dari munculnya tumpukan sampah di berbagai jalan

KOTA TANGERANG
Pemkot Tangerang Sebar 150 Petugas Kebersihan Cegah Penumpukan Sampah Tahun Baru

Pemkot Tangerang Sebar 150 Petugas Kebersihan Cegah Penumpukan Sampah Tahun Baru

Rabu, 31 Desember 2025 | 19:16

Jelang malam pergantian tahun, Pemerintah Kota (Pemkot) Tangerang terus melakukan persiapan dengan mengerahkan 150 petugas kebersihan untuk menjaga kebersihan selama momentum Tahun Baru 2026 nanti.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill