Connect With Us

Dimulai Besok, Ini Rangkaian Acara Tangerang Bershalawat Bersama Habib Syech

Fahrul Dwi Putra | Sabtu, 18 November 2023 | 20:28

Ribuan jemaah Tangerang Bershalawat memadati area Masjid Al Azhom, Puspem Kota Tangerang (@TangerangNews / Istimewa )

TANGERANGNEWS.com- Agenda tahunan Pemerintah Kota (Pemkot) Tangerang, yakni Tangerang Bershalawat akan kembali digelar pada Minggu, 19 November 2023, mulai pukul 19.00 WIB.

Tangerang Bershalawat berlangsung di Masjid Raya Al-A'zhom, Kota Tangerang dengan dimeriahkan oleh Habib Syech Bin Abdul Qodir Assegaf.

Asisten Daerah Bidang Pemerintahan dan Kesejahteraan Rakyat Deni Koswara mengatakan, Tangerang Bershalawat akan diisi dengan berbagai macam kegiatan. 

Acara diawali dengan salat isya berjemaah pada pukul 19.00 WIB, sekaligus menjadi pembuka.

Lalu, acara dilanjutkan dengan pembacaan Maulid Barzanji oleh Tim Hadroh Syeikher Mania, kemudian pembacaan Kalam Ilahi bersama Ustaz H Juhri, Ustaz A Hamid dan Ustaz Fadlan RB.

Selain di lokasi, acara Tangerang Bershalawat juga dapat disaksikan secara online melalui kanal youtube Tangerang TV.

Deni mengimbau agar masyarakat yang ingin mengikuti secara langsung ke acara Tangerang Bershalawat dapat datang lebih awal. Sebab, acara ini selalu dihadiri oleh ribuan jemaah.

"Jadi pastikan datang lebih dulu dari waktu yang ditentukan, untuk mendapat lokasi yang tepat untuk ikut seluruh rangkaian Tangerang Bershalawat akhir tahun ini," tutup Deni.

WISATA
Atria dan Fame Hotel Masuk 10% Terbaik Versi Tripadvisor

Atria dan Fame Hotel Masuk 10% Terbaik Versi Tripadvisor

Jumat, 14 November 2025 | 10:45

Parador Hotels & Resorts kembali mencatatkan prestasi membanggakan di tingkat internasional. Dua hotelnya, Atria Residences Gading Serpong dan Fame Hotel Gading Serpong berhasil meraih penghargaan Tripadvisor Travellers Choice Awards 2025

PROPERTI
Summarecon Serpong Raup Rp600 Miliar dari Penjualan Klaster Mewah Bergaya Klasik Prancis

Summarecon Serpong Raup Rp600 Miliar dari Penjualan Klaster Mewah Bergaya Klasik Prancis

Minggu, 16 November 2025 | 18:18

Sejak dipasarkan pada Juni 2025, Summarecon Serpong berhasil membukukan total penjualan fantastis Klaster Bellefont senilai Rp600 miliar. Penjualan booming ini meliputi 102 unit hunian dari total 230 unit yang ditawarkan.

HIBURAN
40 Tahun Berkarier, Aktor Tom Cruise Akhirnya Raih Piala Oscar 

40 Tahun Berkarier, Aktor Tom Cruise Akhirnya Raih Piala Oscar 

Selasa, 18 November 2025 | 12:36

Aktor Hollywood Tom Cruise akhirnya menerima pengakuan tertinggi dari Academy of Motion Picture Arts and Sciences lewat penganugerahan Academy Honorary Award pada Governors Awards 2025 atau Piala Oscar.

BANTEN
Hati-hati, Ini Titik Lokasi Rawan Razia Operasi Zebra 2025 di Tangerang 

Hati-hati, Ini Titik Lokasi Rawan Razia Operasi Zebra 2025 di Tangerang 

Senin, 17 November 2025 | 05:53

Kegiatan Operasi Zebra 2025 akan berlangsung mulai 17 hingga 30 November di Kota Tangerang dan wilayah sekitarnya. Operasi ini digelar dalam rangka mempersiapkan pengamanan jelang libur Natal dan Tahun Baru

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill