Connect With Us

Warga Mulai Berburu Pernak-Pernik Imlek di Pasar Lama Kota Tangerang

Rangga Agung Zuliansyah | Rabu, 7 Februari 2024 | 09:53

Pernak pernik Imlek di Pasar Lama, Kota Tangerang, Rabu 7 Februari 2024. (@TangerangNews / Rangga Agung Zuliansyah)

TANGERANGNEWS.com-Pasar Lama dikenal menjadi kawasan pecinan di Kota Tangerang. Selain adanya Klenteng Boen Tek Bio dan Khongcu Bio, sejak dulu kawasan Pasar Lama dihuni oleh mayoritas etnis Tionghoa. 

Tak heran, menjelang perayaan besar etnis Tionghoa seperti Tahun Baru Imlek, Pasar Lama menjadi tempat masyarakat yang mencari atau berburu pernak pernik Imlek.

Perayaan Tahun Baru Imlek yang jatuh pada 10 Februari 2024, membuat kawasan Pasar Lama Kota Tangerang dipenuhi dengan pernak pernik Imlek. 

Banyak pedagang yang menjual berbagai macam kebutuhan Imlek seperti, lampion, amplop Imlek, hiasan Imlek, serta aneka aksesoris menghiasi hampir sepanjang Jalan Kisamaun, Pasar Lama, Kota Tangerang.

Kezia Gabriella, siswi SMK Buddhi Tangerang yang datang bersama teman-temannya untuk mencari kebutuhan dekorasi kelas di sekolahnya mengaku, Pasar Lama menjadi tempat langganannya berburu kebutuhan perayaan Imlek.

Setiap tahun ia selalu datang ke Pasar Lama karena di sini pernak-perniknya lebih lengkap, selain itu juga harganya terjangkau dan mudah diakses.

"Kebetulan saya datang ke sini bersama teman-teman untuk membeli perlengkapan kebutuhan dekorasi kelas jelang Imlek nanti,” tuturnya, Rabu 7 Februari 2024.

Sementara itu, Asep Anang merupakan salah satu pedagang yang sudah 20 tahun menjual aneka pernak pernik Imlek.

Sejak awal Februari 2024, penjualan kebutuhan Imlek ini semakin meningkat dari biasanya. Dalam sehari Asep mampu raup omzet mulai Rp5 juta-Rp7 juta.

Harganya kisaran Rp5 ribu-Rp10 ribu untuk per pak angpao. Sedangkan lampion kisaran Rp50 ribu-Rp400 ribu.

“Jelang Imlek, banyak masyarakat yang membeli kebutuhan untuk dekorasi. Rata-rata produk yang dicari yakni lampion, hiasan dinding, sampai angpao,” ujar Asep.

Selain menjual pernak pernik Imlek, Pasar Lama Kota Tangerang juga banyak menjual aneka makanan khas seperti dodol, kue keranjang, kue mangkuk, dan lainnya.

Tak ketinggalan bunga pussy willow dan pohon khas Imlek pun menjadi buruan masyarakat Tionghoa.

WISATA
Habiskan Rp2,3 Miliar, Apa Saja Isi Tugu Titik Nol Tangerang?

Habiskan Rp2,3 Miliar, Apa Saja Isi Tugu Titik Nol Tangerang?

Selasa, 20 Januari 2026 | 19:51

Tugu titik nol Kabupaten Tangerang yang sempat menjadi kontroversi lantaran memakan anggaran sebesar Rp2,3 miliar kini sudah mulai beroperasi dan dipergunakan sebagai taman literasi digital untuk masyarakat.

OPINI
Bukan Kandang Setan, Tapi Benteng Digital

Bukan Kandang Setan, Tapi Benteng Digital

Jumat, 23 Januari 2026 | 18:22

Argumentasi yang dibangun oleh Khikmawanto mengenai urgensi pembuatan "Kandang Setan" di Kota Tangerang memang terdengar seperti sebuah kejujuran yang menyentak di tengah kelesuan moralitas publik.

TEKNO
Saldo Tiba-tiba Habis? Kenali Penipuan Modus Wallet Drainer dan Cara Pencegahannya

Saldo Tiba-tiba Habis? Kenali Penipuan Modus Wallet Drainer dan Cara Pencegahannya

Selasa, 20 Januari 2026 | 16:13

Kasus saldo kripto yang mendadak terkuras tanpa disadari semakin sering terjadi. Salah satu penyebab yang kini banyak digunakan penipu adalah wallet drainer, alat berbahaya yang mampu menguras aset kripto hanya lewat satu persetujuan transaksi.

TOKOH
Innalillahi, Epy Kusnandar ”Kang Mus” Meninggal Dunia

Innalillahi, Epy Kusnandar ”Kang Mus” Meninggal Dunia

Rabu, 3 Desember 2025 | 18:21

Kabar duka datang dari dunia hiburan Tanah Air. Aktor senior Epy Kusnandar meninggal dunia pada Rabu, 3 Desember 2025.Informasi tersebut pertama kali dibagikan melalui unggahan akun Instagram istrinya, Karina Ranau.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill