Connect With Us

Jelang Iduladha, Disperindagkop Temukan Timbangan Tidak Tepat di Pasar Kota Tangerang 

Fahrul Dwi Putra | Selasa, 11 Juni 2024 | 09:51

Tim Disperindagkop UKM melakukan uji tera ulang timbangan di sejumlah pasar di Kota Tangerang. (@TangerangNews / Istimewa)

TANGERANGNEWS.com- Sejumlah pedagang pasar di Kota Tangerang diuji tera ulang timbangan oleh UPT Pelayanan Metrologi Legal, Dinas Perindustrian Perdagangan Koperasi dan Usaha Kecil Menengah (Disperindagop UKM), Senin, 10 Juni 2024.

Uji tera timbangan ini dilakukan dalam rangka menjelang Hari Raya Iduladha 1445 Hijriah mendatang.

Kepala UPT Pelayanan Metrologi Legal Kota Tangerang Nur Hidayat mengatakan, uji tera timbangan dilakukan di Pasar Lingkungan RW 08 Batuceper, Pasar Keroncong Permai, Pasar Barokah Lembang, Pasar PCN, Pasar Saraswati, Pasar Sewo, CBD Plaza dan Modern Town Market.

"Ratusan unit alat ukur takar timbangan dan perlengkapan (UTTP) telah diuji tera dan masih akan terus bertambah. Seiring, masih adanya sejumlah pasar yang akan dilakukan sidak hingga mendekati Hari Raya Iduladha nanti," ujarnya.

Lanjut Hidayat, dalam pengujian pihaknya menemui adanya beberapa timbangan yang akurasinya tidak tepat.

Untuk itu, kata Hidayat, petugas langsung membenarkan timbangan tersebut sesuai standar ketentuan berlaku.

Menurut Hidayat, kegiatan uji tera ulang timbangan ini wajib dilaksanakan lantaran sudah diatur dalam perundang-undangan. Terlebih, menjelang Iduladha seperti saat ini.

"Alat timbang dalam setahun penggunaannya harus diuji, apakah sesuai dengan standar dan tidak mengalami kerusakan, harus dikalibrasi lagi," tukasnya.

BANTEN
Andra Soni Tanggapi Video Perbandingan Jalan Perbatasan di Lebak Masih Tanah dengan Bogor Beraspal

Andra Soni Tanggapi Video Perbandingan Jalan Perbatasan di Lebak Masih Tanah dengan Bogor Beraspal

Rabu, 14 Januari 2026 | 21:24

Sebuah video yang memperlihatkan kontras kondisi jalan di perbatasan Provinsi Banten dan Jawa Barat menjadi sorotan warganet.

KAB. TANGERANG
Pagedangan Juara Umum MTQ ke-56 Kabupaten Tangerang

Pagedangan Juara Umum MTQ ke-56 Kabupaten Tangerang

Kamis, 15 Januari 2026 | 11:11

Musabaqah Tilawatil Qur’an (MTQ) ke-56 Tingkat Kabupaten Tangerang Tahun 2026 yang digelar di Kecamatan Pagedangan resmi berakhir. Rangkaian MTQ ke-56 dimulai sejak 8 Januari 2026,

SPORT
Rebut 3 Poin, Ini Resep Persita Patahkan Kutukan Tak Pernah Menang dari Borneo FC

Rebut 3 Poin, Ini Resep Persita Patahkan Kutukan Tak Pernah Menang dari Borneo FC

Senin, 12 Januari 2026 | 11:38

Persita Tangerang berhasil mengalahkan Borneo FC dengan skor 2-0 pada pekan ke-17 BRI Super League 2025/2026 dalam laga yang berlangsung di Indomilk Arena, Jumat, 9 Januari 2026, lalu.

NASIONAL
Siap-siap, Ini Jadwal Pembelian Tiket Kereta untuk Lebaran 2026

Siap-siap, Ini Jadwal Pembelian Tiket Kereta untuk Lebaran 2026

Selasa, 13 Januari 2026 | 19:56

PT Kereta Api Indonesia (KAI) mulai mengumumkan jadwal pembelian tiket kereta api untuk angkutan Lebaran 2026.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill