Connect With Us

Tinjau Makan Bergizi Gratis di Kota Tangerang, Gibran: Enak Nggak Makannya 

Redaksi | Senin, 5 Agustus 2024 | 13:15

Gibran Rakabuming Raka meninjau makan bergizi gratis di SDN Tangerang 4, Senin 5 Agustus 2024. (@TangerangNews / Redaksi )

TANGERANGNEWS.com - Gibran Rakabuming Raka meninjau langsung ujicoba makan bergizi gratis di Kota Tangerang, Senin 5 Agustus 2024.

Setibanya di SDN Tangerang 4, lokasi yang menjadi tempat ujicoba, Wakil presiden terpilih ini langsung memasuki kelas. 

Gibran langsung menyapa para siswa yang sudah siap menyantap menu makan yang dibagikan panitia. 

Spontan salah seorang siswa mengomandoi untuk membaca doa sebelum makan. Usai berdoa mereka langsung membuka boks nasi dan menyantapnya dengan lahap. 

Gibran pun menghampiri satu per satu siswa yang tengah makam. Sambil mengecek menu yang disajikan. Ada nasi, telur puyunghai, capcai, dan potongan buah. Minumnya susu kota kemasan. 

"Gimana enak enggak makannya?," tanya Gibran kepada salah seorang siswa. Siwa tersebut hanya menganggukkan kepalanya. 

Gibran pun berpindah dari kelas satu ke kelas dua. Di kelas 2 B, Gibran kaget melihat salah seorang anak yang menunya beda sendiri. Rupanya anak tersebut memakan bekal yang dibawa dari rumahnya. 

"Ini masakan siapa?," tanyanya. "Masakan Mama," jawab siswa. 

Gibran pun menanyakan kepada guru kelas. Gibran langsung meminta untuk diganti dengan menu yang disiapkan panitia. 

Lain cerita di kelas 3, salah seorang siswa yang dihampiri Gibran mengaku porsinya kurang banyak. "Ini makan apa, enak nggak," tanya Gibran lagi. "Enak pak, tapi kurang banyak. Belum kenyang," aku salah seorang siswa kelas 3 tersebut yang dibalas senyum oleh Gibran. 

Pada kesempatan tersebut, Gibran juga membagikan buku tulis kepada seluruh siswa SDN Tangerang 4. 

Diketahui, hari ini program makan bergizi gratis diujicobakan di Kota Tangerang. Sejumlah sekolah dari tingkat SD dan SMP mendapat program unggulan presiden terpilih Prabowo-Gibran. Total porsi makanan yang didistribusikan sebanyak 4.579 porsi. 

PROPERTI
Verona Junction dan Sorrento Grande Diserahterimakan, Perkuat Magnet Bisnis Gading Serpong

Verona Junction dan Sorrento Grande Diserahterimakan, Perkuat Magnet Bisnis Gading Serpong

Senin, 7 Juli 2025 | 11:29

Paramount Land melakukan serah terima unit komersial Verona Junction dan Sorrento Grande West kepada konsumen. Kedua produk komersial ini menjadi bagian dari kawasan strategis yang dijuluki sebagai The Most Vibrant Commercial di Gading Serpong.

HIBURAN
Kasus LGBT Makin Merebak, Pakar Ungkap Penyebabnya

Kasus LGBT Makin Merebak, Pakar Ungkap Penyebabnya

Sabtu, 5 Juli 2025 | 14:19

Fenomena LGBT kembali menjadi sorotan publik setelah sejumlah pasangan sesama jenis viral di media sosial.

TOKOH
Dari Manajer Artis ke Pebisnis Kopi, Kiprah Firmansyah di Balik Kopi Tanggar

Dari Manajer Artis ke Pebisnis Kopi, Kiprah Firmansyah di Balik Kopi Tanggar

Selasa, 17 Juni 2025 | 12:05

Berbekal pengalaman panjang di industri hiburan sebagai manajer artis, Firmansyah kini menapaki dunia bisnis dengan membawa cita rasa kampung halamannya ke Kota Tangerang.

BANTEN
Keren, PLN Banten Raih Predikat Emas untuk Pengamanan Infrastruktur Vital Nasional

Keren, PLN Banten Raih Predikat Emas untuk Pengamanan Infrastruktur Vital Nasional

Rabu, 9 Juli 2025 | 10:51

PT PLN (Persero) melalui Unit Pelaksana Pengatur Distribusi (UP2D) Banten meraih predikat emas dalam audit pengawasan dan pengendalian (Wasdal) implementasi Sistem Manajemen Pengamanan (SMP) Objek Vital Nasional (Obvitnas).

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill