Connect With Us

Ternak Milik Warga di Neglasari Tangerang Kerap Hilang Misterius, Ternyata Gara-gara Ini

Yanto | Senin, 19 Agustus 2024 | 12:28

Petugas BPBD berhasil mengevakuasi ular sanca batik yang memakan ternak warga di Neglasari, Kota Tangerang, Minggu 19 Agustus 2024. (@TangerangNews / Yanto)

TANGERANGNEWS.com-Warga di Kelurahan Karang Sari, Kecamatan Neglasari, Kota Tangerang mengeluhkan hewan ternaknya hilang secara misterius.

Karena sudah kerap terjadi, warga pun melaporkan hal itu ke Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kota Tangerang. Petugas pun langsung merespon laporan dengan melakukan penelusuran.

"Kami dapat laporan dari warga mengaku kehilangan hewan peliharaan secara misterius. Setelah pencarian, ternyata hewan peliharaan yang hilang tersebut telah dimangsa ular sanca batik yang berkeliaran di permukiman setempat," kata Kepala Bidang Kedaruratan dan Logistik BPBD Kota Tangerang Gufron, Senin 19 Agustus 2024.

Petugas menemukan ular sanca seberat 35 kilogram dan panjang enam meter itu berada di tempat pemancingan milik warga dalam kondisi melilit melingkar di atas atap, pada Minggu 18 Agustus 2024, sekitar pukul 11.30 WIB.

"Karena posisi di pemancingan lalu kita mengurai badan ular tersebut supaya ular bisa dievakuasi dengan cepat," ujar Gufron.

Tidak memakan waktu lama, petugas berhasil menangkap dan mengevakuasi ular sanca batik tersebut.

SPORT
Arena Olahraga Gelanggang Es dengan Airdome Terbesar se-Asia Tenggara Hadir di BSD City

Arena Olahraga Gelanggang Es dengan Airdome Terbesar se-Asia Tenggara Hadir di BSD City

Senin, 28 April 2025 | 22:50

Olahraga es tengah mengalami pertumbuhan yang cukup pesat di Indonesia, seiring meningkatnya minat masyarakat dalam aktivitas rekreasi hingga kompetisi.

OPINI
Kepemimpinan Otentik Kepala Daerah

Kepemimpinan Otentik Kepala Daerah

Senin, 28 April 2025 | 17:39

Pilkada Serentak 2024 melahirkan Banyak Kepala daerah Terpilih sebagai Pemimpin Politik di daerah. Dampaknya adalah budaya retreat atau Pembekalan Yang dilaksanakan oleh Presiden RI melalui kementerian Dalam Negri kepada kepala daerah terpilih

BANTEN
PLN Pastikan Pasokan Listrik Aman Saat Silaturahmi Akbar Muhammadiyah di Serang Banten 

PLN Pastikan Pasokan Listrik Aman Saat Silaturahmi Akbar Muhammadiyah di Serang Banten 

Rabu, 30 April 2025 | 11:59

PT PLN (Persero) Unit Induk Distribusi (UID) Banten memastikan pasokan listrik tetap andal selama berlangsungnya acara Silaturahmi Idul Fitri 1446 Hijriah

TANGSEL
Pria Paruh Baya Tewas Bersimbah Darah di Pamulang, Diduga Dibunuh Keluarga

Pria Paruh Baya Tewas Bersimbah Darah di Pamulang, Diduga Dibunuh Keluarga

Rabu, 30 April 2025 | 19:01

Seorang pria paruh baya tewas mengenaskan dengan kondisi bersimbah darah di Jalan Masjid Darussalam, RT04/14, Kedaung, Pamulang, Tangerang Selatan (Tangsel), Rabu 30 April 2025.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill