Connect With Us

Ini Lokasi 11 Community Center di Kota Tangerang

Fahrul Dwi Putra | Selasa, 27 Agustus 2024 | 09:27

Fasilitas umum Community Center di Kota Tangerang (@TangerangNews / Istimewa)

TANGERANGNEWS.com- Pemerintah Kota (Pemkot) Tangerang melakukan pengembangan fasilitas ruang publik untuk meningkatkan kualitas hidup warga Kota Tangerang. Salah satu upaya yang dilakukan adalah dengan rencana pembangunan 15 pusat komunitas (community center) baru pada tahun 2024.

Menurut Kepala Dinas Perumahan, Permukiman, dan Pertanahan (Disperkimtan) Kota Tangerang, Decky Priambodo, pembangunan ini bertujuan untuk melengkapi fasilitas umum yang telah ada, serta mendukung aspek layak huni (liveable) di Kota Tangerang. 

“Kami selama ini telah mengembangkan community center sebagai ruang publik yang bisa dimanfaatkan oleh masyarakat secara terbuka,” ujar Decky pada Senin, 26 Agustus 2024.

Baca Juga:

Sejak tahun 2021, Pemkot Tangerang telah berhasil membangun 11 community center dengan berbagai klasifikasi dan fasilitas lengkap. Fasilitas-fasilitas tersebut meliputi area parkir, lapangan olahraga, jogging track, playground, hingga ruang-ruang yang bisa dimanfaatkan untuk kegiatan Posyandu, Balai Warga, serta berbagai kegiatan masyarakat lainnya.

Berikut adalah daftar 11 community center yang sudah dapat dimanfaatkan oleh masyarakat Kota Tangerang:

1. Community Center RW 05, Kelurahan Gembor, Kecamatan Periuk, Kota Tangerang.

2. Community Center RW 02, Kelurahan Keroncong, Kecamatan Jatiuwung, Kota Tangerang.

3. Community Center RW 11, Kelurahan Paninggilan, Kecamatan Ciledug, Kota Tangerang.

4. Community Center RW 04, Kelurahan Gaga, Kecamatan Larangan, Kota Tangerang.

5. Community Center RW 08, Kelurahan Cipondoh Makmur, Kecamatan Cipondoh, Kota Tangerang.

6. Community Center RW 05, Kelurahan Periuk, Kecamatan Periuk, Kota Tangerang.

7. Community Center, RW 02, Kelurahan Paninggilan, Kecamatan Ciledug, Kota Tangerang.

8. Community Center RW 08, Kelurahan Bugel, Kecamatan Karawaci, Kota Tangerang.

9. Community Center RW 04, Kelurahan Pondok Pucung, Kecamatan Karang Tengah, Kota Tangerang.

10. Community Center RW 02, Kelurahan Cipondoh Indah, Kecamatan Cipondoh Kota Tangerang.

11. Community Center RW 05, Kelurahan Sangiang Jaya, Kecamatan Periuk, Kota Tangerang.

Community center ini diharapkan dapat menjadi pusat kegiatan sosial, olahraga, dan budaya yang mendukung keterlibatan aktif masyarakat dalam berbagai aktivitas sehari-hari. 

Dengan adanya fasilitas ini, diharapkan kualitas hidup warga Kota Tangerang semakin meningkat, sejalan dengan visi kota yang lebih layak huni.

AYO! TANGERANG CERDAS
Ini Jadwal dan Mata Pelajaran yang Diujikan Pada TKA SD dan SMP 2026

Ini Jadwal dan Mata Pelajaran yang Diujikan Pada TKA SD dan SMP 2026

Senin, 5 Januari 2026 | 11:12

Tes Kemampuan Akademik atau TKA kembali akan dilaksanakan pada 2026 untuk jenjang SD dan SMP. Pelaksanaan asesmen ini dijadwalkan berlangsung pada April 2026 dan dapat diikuti peserta didik dari jalur pendidikan formal, nonformal, maupun informal.

MANCANEGARA
WEF Proyeksikan Badai PHK Berlanjut hingga 2030, Penyebabnya Gegara AI 

WEF Proyeksikan Badai PHK Berlanjut hingga 2030, Penyebabnya Gegara AI 

Kamis, 8 Januari 2026 | 13:17

Pergantian tahun belum membawa angin segar bagi pasar tenaga kerja global. Ancaman pemutusan hubungan kerja diperkirakan masih akan membayangi hingga beberapa tahun ke depan, bahkan berpotensi berlangsung sampai 2030.

TANGSEL
Jawab Tuntutan Mahasiswa, Wali Kota Tangsel Beberkan Target 100 Hari Tangani Sampah

Jawab Tuntutan Mahasiswa, Wali Kota Tangsel Beberkan Target 100 Hari Tangani Sampah

Jumat, 9 Januari 2026 | 19:06

Pasca didemo oleh Badan Eksekutif Mahasiswa Universitas Muhammadiyah Jakarta (BEM UMJ) terkait penangan sampah, Wali Kota Tangerang Selatan (Tangsel) Benyamin Davnie, langsung angkat bicara.

BANTEN
Gubernur Banten Instruksikan OPD Kebut 8 Program Prioritas

Gubernur Banten Instruksikan OPD Kebut 8 Program Prioritas

Kamis, 8 Januari 2026 | 23:15

Gubernur Banten Andra Soni menginstruksikan seluruh Kepala Organsiasi Perangkat Daerah (OPD) untuk mempercepat pelaksanaan program prioritas yang selaras dengan Rencana Pembangunan Jangka Menengah Daerah (RPJMD) dan kebijakan nasional.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill