Connect With Us

Tetapkan Batas, Kawasan Pasar Lama Tangerang Dikaji Delineasi

Fahrul Dwi Putra | Selasa, 3 September 2024 | 08:48

Suasana malam hari di kawasan Pasar Lama, Kota Tangerang. (@TangerangNews / Istimewa)

TANGERANGNEWS.com- Pemerintah Kota (Pemkot) Tangerang tengah berupaya mengembangkan kawasan Pasar Lama sebagai bagian dari cagar budaya di kota tersebut. Salah satunya ialah melakukan kajian delineasi atau penetapan batas wilayah dari kawasan bersejarah ini.

Kepala Dinas Kebudayaan dan Pariwisata (Disbudpar) Kota Tangerang Rizal Ridolloh mengungkapkan, Pemkot Tangerang telah bekerja sama dengan berbagai pihak, termasuk Tim Ahli Cagar Budaya (TACB), Balai Pelestarian Cagar Budaya Banten, Universitas Trisakti, dan sejumlah akademisi untuk melakukan kajian delineasi kawasan Pasar Lama.

"Kami mulai menjajaki proses kajian delineasi yang mana akan mengakomodasi pembahasan mengenai garis batas untuk menandai kawasan Pasar Lama sebagai situs cagar budaya yang harus dilestarian secara baik," ujar Rizal, Senin, 2 September 2024.

Lanjut Rizal, kajian ini diharapkan bisa selesai dalam 1-2 bulan mendatang, dengan tinjauan berkala sebagai bagian dari proses yang berkelanjutan.

Langkah ini merupakan tindak lanjut dari Peraturan Daerah Kota Tangerang No. 3 Tahun 2018 tentang cagar budaya. Kajian ini juga diharapkan bisa membuka peluang untuk menjadikan kawasan Pasar Lama sebagai destinasi wisata sejarah, budaya, dan kuliner yang unggul di Kota Tangerang.

"Kami juga mengapesiasi kesediaan dari berbagai lapisan pihak yang telah mendukung serta berpartisipasi dalam proses kajian yang akan dilakukan secara berkala dalam beberapa waktu mendatang," katanya.

SPORT
John Herdman Merasa Pikul Tanggung Jawab Besar Usai dengan Lagu Indonesia Raya

John Herdman Merasa Pikul Tanggung Jawab Besar Usai dengan Lagu Indonesia Raya

Selasa, 20 Januari 2026 | 08:25

Pelatih baru Tim Nasional (Timnas) Indonesia mengungkapkan kesannya usai mendengar pemutaran lagu kebangsaan Indonesia Raya, Selasa, 13 Januari 2026, lalu.

BANTEN
Java Jazz 2026 Geser ke Banten, Gubernur Minta Pengelola Promosikan Wisata Lokal

Java Jazz 2026 Geser ke Banten, Gubernur Minta Pengelola Promosikan Wisata Lokal

Jumat, 23 Januari 2026 | 20:03

Untuk pertama kalinya dalam sejarah sejak tahun 2005, perhelatan musik bergengsi Java Jazz Festival 2026 resmi akan digelar di luar Jakarta.

HIBURAN
Tak Lagi Sejalan, Prilly Latuconsina Undur Diri dari Rumah Produksi Miliknya

Tak Lagi Sejalan, Prilly Latuconsina Undur Diri dari Rumah Produksi Miliknya

Senin, 19 Januari 2026 | 14:33

Aktris sekaligus produser Prilly Latuconsina secara resmi mengumumkan pengunduran dirinya dari Sinemaku Pictures, rumah produksi yang ia dirikan bersama Umay Shahab sejak 2019.

OPINI
Bukan Kandang Setan, Tapi Benteng Digital

Bukan Kandang Setan, Tapi Benteng Digital

Jumat, 23 Januari 2026 | 18:22

Argumentasi yang dibangun oleh Khikmawanto mengenai urgensi pembuatan "Kandang Setan" di Kota Tangerang memang terdengar seperti sebuah kejujuran yang menyentak di tengah kelesuan moralitas publik.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill