Connect With Us

Tetapkan Batas, Kawasan Pasar Lama Tangerang Dikaji Delineasi

Fahrul Dwi Putra | Selasa, 3 September 2024 | 08:48

Suasana malam hari di kawasan Pasar Lama, Kota Tangerang. (@TangerangNews / Istimewa)

TANGERANGNEWS.com- Pemerintah Kota (Pemkot) Tangerang tengah berupaya mengembangkan kawasan Pasar Lama sebagai bagian dari cagar budaya di kota tersebut. Salah satunya ialah melakukan kajian delineasi atau penetapan batas wilayah dari kawasan bersejarah ini.

Kepala Dinas Kebudayaan dan Pariwisata (Disbudpar) Kota Tangerang Rizal Ridolloh mengungkapkan, Pemkot Tangerang telah bekerja sama dengan berbagai pihak, termasuk Tim Ahli Cagar Budaya (TACB), Balai Pelestarian Cagar Budaya Banten, Universitas Trisakti, dan sejumlah akademisi untuk melakukan kajian delineasi kawasan Pasar Lama.

"Kami mulai menjajaki proses kajian delineasi yang mana akan mengakomodasi pembahasan mengenai garis batas untuk menandai kawasan Pasar Lama sebagai situs cagar budaya yang harus dilestarian secara baik," ujar Rizal, Senin, 2 September 2024.

Lanjut Rizal, kajian ini diharapkan bisa selesai dalam 1-2 bulan mendatang, dengan tinjauan berkala sebagai bagian dari proses yang berkelanjutan.

Langkah ini merupakan tindak lanjut dari Peraturan Daerah Kota Tangerang No. 3 Tahun 2018 tentang cagar budaya. Kajian ini juga diharapkan bisa membuka peluang untuk menjadikan kawasan Pasar Lama sebagai destinasi wisata sejarah, budaya, dan kuliner yang unggul di Kota Tangerang.

"Kami juga mengapesiasi kesediaan dari berbagai lapisan pihak yang telah mendukung serta berpartisipasi dalam proses kajian yang akan dilakukan secara berkala dalam beberapa waktu mendatang," katanya.

PROPERTI
Ramaikan Libur Akhir Tahun, Paramount Gading Serpong Dihias Ornamen Natal

Ramaikan Libur Akhir Tahun, Paramount Gading Serpong Dihias Ornamen Natal

Selasa, 23 Desember 2025 | 10:50

Dalam rangka ikut meramaikan liburan akhir tahun, Paramount Gading Serpong menghadirkan berbagai ornamen tematik dan instalasi dekoratif khas Natal yang tersebar di kawasan hunian serta area komersial,

HIBURAN
Catat Tanggalnya, Ini Deretan Long Weekend 2026 yang Bisa Dimanfaatkan untuk Liburan

Catat Tanggalnya, Ini Deretan Long Weekend 2026 yang Bisa Dimanfaatkan untuk Liburan

Senin, 5 Januari 2026 | 11:28

Merencanakan liburan sejak awal tahun menjadi strategi yang banyak dipilih masyarakat agar waktu istirahat bisa dimaksimalkan tanpa harus mengambil cuti terlalu banyak.

BISNIS
Pikat Korea Selatan, ROKA Collection Cetak Omzet Ratusan Juta di Seoul Design Festival 2025

Pikat Korea Selatan, ROKA Collection Cetak Omzet Ratusan Juta di Seoul Design Festival 2025

Kamis, 18 Desember 2025 | 21:03

-Produk kriya rotan asal Indonesia kembali membuktikan kualitasnya di panggung internasional. Brand lokal ROKA Collection sukses mencuri perhatian dalam ajang bergengsi Seoul Design Festival 2025 yang berlangsung pada 12–16 November 2025 di Seoul

BANDARA
Pengendara Menuju Bandara Soetta Siap-Siap! Tarif Tol Sedyatmo Naik Mulai 5 Januari

Pengendara Menuju Bandara Soetta Siap-Siap! Tarif Tol Sedyatmo Naik Mulai 5 Januari

Minggu, 4 Januari 2026 | 18:01

Bagi pengendara yang menuju Bandara Internasional Soekarno-Hatta (Soetta) melewati ruas Jalan Tol Prof. DR. IR. Soedijatmo (Sedyatmo), harap perhatikan saldo kartu elektronik Anda.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill