Connect With Us

Wali Kota Tangerang Sachrudin Ingin Semua Jadi Gampang untuk Masyarakat  

Fahrul Dwi Putra | Selasa, 11 Maret 2025 | 23:09

Wali Kota Tangerang Sachrudin saat memimpin Rapat Pemetaan Misi RPJMD 2025-2029 di Pusat Pemerintahan Kota Tangerang, Selasa, 11 Maret 2025. (@TangerangNews / Istimewa)

TANGERANGNEWS.com- Wali Kota Tangerang Sachrudin meminta seluruh program pemerintah harus dirancang untuk memudahkan kehidupan masyarakat. 

Hal ini ia sampaikan dalam Pembahasan Visi dan Misi Wali Kota dan Wakil Wali Kota Tangerang tahun 2025-2029 yang berlangsung di Ruang Rapat Akhlakul Karimah, Selasa, 11 Maret 2025.  

"Semuanya harus kita buat gampang untuk masyarakat, baik dalam hal pemenuhan kebutuhan, hak mendapatkan pendidikan dan juga hak untuk mendapatkan pekerjaan," ujar Sachrudin.  

Melalui program unggulan Gampang Sekolah, Gampang Kerja, dan Gampang Sembako (3G), Pemkot Tangerang akan memastikan bahwa pendidikan semakin mudah diakses, lapangan kerja semakin luas, dan kebutuhan pokok lebih terjangkau.  

Selain itu, Sachrudin juga menekankan pentingnya optimalisasi pelayanan kesehatan, infrastruktur, serta peningkatan kualitas pelayanan publik yang akan dilakukan melalui koordinasi dengan berbagai lembaga terkait.

SPORT
Rebut 3 Poin, Ini Resep Persita Patahkan Kutukan Tak Pernah Menang dari Borneo FC

Rebut 3 Poin, Ini Resep Persita Patahkan Kutukan Tak Pernah Menang dari Borneo FC

Senin, 12 Januari 2026 | 11:38

Persita Tangerang berhasil mengalahkan Borneo FC dengan skor 2-0 pada pekan ke-17 BRI Super League 2025/2026 dalam laga yang berlangsung di Indomilk Arena, Jumat, 9 Januari 2026, lalu.

MANCANEGARA
WEF Proyeksikan Badai PHK Berlanjut hingga 2030, Penyebabnya Gegara AI 

WEF Proyeksikan Badai PHK Berlanjut hingga 2030, Penyebabnya Gegara AI 

Kamis, 8 Januari 2026 | 13:17

Pergantian tahun belum membawa angin segar bagi pasar tenaga kerja global. Ancaman pemutusan hubungan kerja diperkirakan masih akan membayangi hingga beberapa tahun ke depan, bahkan berpotensi berlangsung sampai 2030.

TEKNO
Honda Vario 125 Generasi Terbaru Resmi Diluncurkan, Tampil Lebih Sporty dengan Gaya Street

Honda Vario 125 Generasi Terbaru Resmi Diluncurkan, Tampil Lebih Sporty dengan Gaya Street

Selasa, 13 Januari 2026 | 20:37

PT Wahana Makmur Sejati (WMS) membuka awal tahun dengan menghadirkan penyegaran di segmen skutik 125 cc. Melalui gelaran Regional Public Launching, resmi memperkenalkan All New Honda Vario 125

BISNIS
Beli Motor Honda di Tangerang Dapat Diskon Promo Tahun Baru Sampai Rp2 Juta, Ini Rinciannya

Beli Motor Honda di Tangerang Dapat Diskon Promo Tahun Baru Sampai Rp2 Juta, Ini Rinciannya

Jumat, 9 Januari 2026 | 20:41

Promo spesial berupa potongan harga sampai Rp2 juta ini berlaku hingga akhir Januari untuk membantu konsumen memiliki motor impian dengan lebih mudah dan hemat.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill