Connect With Us

Jumlah Pemilihnya Bertambah, Golkar Nilai Jadi Peluang untuk Politisi Perempuan di Kota Tangerang

Fahrul Dwi Putra | Jumat, 4 Juli 2025 | 10:50

Direktur Data dan Informasi Badan Saksi Nasional Partai Golkar (BSNPG) DPP Partai Golkar, Sanusi. (@TangerangNews / Redaksi )

TANGERANGNEWS.com- Peluang keterwakilan politisi perempuan di Kota Tangerang diperkirakan semakin meningkat pada Pemilihan Umum (Pemilu) mendatang.

Hal itu disampaikan Direktur Data dan Informasi Badan Saksi Nasional Partai Golkar (BSNPG) DPP Partai Golkar, Sanusi.

Menurut Sanusi, potensi ini terbuka lebar lantaran data terbaru dari Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kota Tangerang menunjukkan jumlah pemilih perempuan kini lebih tinggi dibandingkan pemilih laki-laki. 

Berdasarkan hasil Pemutakhiran Data Pemilih Berkelanjutan (PDPB) yang dilakukan KPU, tercatat sebanyak 702.821 orang pemilih perempuan, lebih banyak dari pemilih laki-laki yang berjumlah 692.037 orang.

"Rasanya kalau digarap maksimal peluang perempuan dalam pemilu nanti lebih besar. Semoga jumlah perempuan di parlemen Kota Tangerang semakin banyak dengan kondisi ini," ujar Sanusi dalam keterangannya pada Kamis, 4 Juli 2025.

Lanjut Sanusi, saat ini Partai Golkar tengah menyiapkan lebih banyak kader perempuan terbaik agar bisa bersaing pada Pemilu yang akan datang. Sebab, partainya melihat bonus demografi ini sebagai peluang untuk meningkatkan keterwakilan perempuan dalam politik lokal.

"Bonus pemilih perempuan ini akan kami garap maksimal. Politisi-politisi terbaik perempuan di Kota Tangerang akan kami siapkan untuk memanfaatkan bonus deografis ini," tambahnya.

Pada Pemilu 2024 lalu, Sanusi mengakui dari sembilan kursi yang diraih Partai Golkar di DPRD Kota Tangerang, seluruhnya diisi oleh laki-laki. 

Oleh karena itu, pada pemilu berikutnya, partainya menargetkan bukan hanya mempertahankan jumlah kursi, tapi juga meningkatkan keterwakilan dari kalangan perempuan.

"Target kami adalah mempertahankan yang 9 kursi ini dan menambahnya lebih banyak lagi khsusunya dari kalangan perempuan pada Pemilu mendatang," tegas Sanusi.

Ia juga optimistis ke depan akan semakin banyak kader perempuan Partai Golkar yang memiliki kapasitas dan kualitas untuk duduk di parlemen. 

"Kami optimis kedepan kursi kami naik, dan kenaiknnya didominasi perempuan," pungkasnya.

TOKOH
Innalillahi, Epy Kusnandar ”Kang Mus” Meninggal Dunia

Innalillahi, Epy Kusnandar ”Kang Mus” Meninggal Dunia

Rabu, 3 Desember 2025 | 18:21

Kabar duka datang dari dunia hiburan Tanah Air. Aktor senior Epy Kusnandar meninggal dunia pada Rabu, 3 Desember 2025.Informasi tersebut pertama kali dibagikan melalui unggahan akun Instagram istrinya, Karina Ranau.

TEKNO
Saldo Tiba-tiba Habis? Kenali Penipuan Modus Wallet Drainer dan Cara Pencegahannya

Saldo Tiba-tiba Habis? Kenali Penipuan Modus Wallet Drainer dan Cara Pencegahannya

Selasa, 20 Januari 2026 | 16:13

Kasus saldo kripto yang mendadak terkuras tanpa disadari semakin sering terjadi. Salah satu penyebab yang kini banyak digunakan penipu adalah wallet drainer, alat berbahaya yang mampu menguras aset kripto hanya lewat satu persetujuan transaksi.

KAB. TANGERANG
Total Ada 29,5 Hektare Sawah di Kabupaten Tangerang Gagal Panen Gegara Banjir

Total Ada 29,5 Hektare Sawah di Kabupaten Tangerang Gagal Panen Gegara Banjir

Selasa, 20 Januari 2026 | 20:20

Dinas Pertanian dan Ketahanan Pangan (DPKP) Kabupaten Tangerang mencatat ada sebanyak 29,5 hektare area persawahan di daerahnya yang gagal panen akibat terendam banjir.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill