Connect With Us

PLN Pulihkan Listrik Bali Kurang dari 12 Jam, Gangguan Diduga dari Kabel Laut

Fahrul Dwi Putra | Rabu, 7 Mei 2025 | 11:45

Petugas PLN memulihkan listrik di Bali (@TangerangNews / Istimewa)

TANGERANGNEWS.com- PT PLN (Persero) berhasil memulihkan seluruh sistem kelistrikan di Bali dalam waktu kurang dari 12 jam setelah sempat mengalami gangguan pada Jumat, 2 Mei 2025, sekitar pukul 16.00 WITA. 

Pemulihan total tercapai pada Sabtu, 3 Mei 2025 pukul 03.30 WITA, dengan seluruh pelanggan kembali menikmati aliran listrik secara normal.

Direktur Utama PLN Darmawan Prasodjo turun langsung ke lokasi untuk memimpin proses pemulihan. 

Ia menjelaskan, ratusan personel PLN langsung dikerahkan begitu gangguan terdeteksi dan tetap bersiaga setelah sistem kembali stabil.

"Personel kami di lapangan tetap bersiaga untuk terus menjaga dan memastikan pasokan listrik di Bali telah 100% pulih, termasuk pada tempat-tempat vital di sektor pelayanan umum seperti rumah sakit, bandara, pelabuhan, dan pusat-pusat keramaian," kata Darmawan.

Darmawan menyampaikan permintaan maaf atas ketidaknyamanan yang terjadi dan mengapresiasi kesabaran para pelanggan selama proses pemulihan.

Ia menambahkan, dugaan awal gangguan bersumber dari sistem penyaluran kabel laut. Namun, penyebab pastinya masih dalam proses investigasi lebih lanjut.

"Secara teknis, indikasi gangguan terpantau terjadi pada sistem penyaluran kabel laut, namun kepastian penyebabnya masih terus ditelusuri dan bukan akibat dari serangan siber atau yang lainnya," tutup Darmawan.

KAB. TANGERANG
Cegah Keracunan MBG, Jarak SPPG ke Sekolah di Kabupaten Tangerang Dibatasi 5 KM

Cegah Keracunan MBG, Jarak SPPG ke Sekolah di Kabupaten Tangerang Dibatasi 5 KM

Minggu, 12 Oktober 2025 | 19:37

Rentetan kasus keracunan program Makan Bergizi Gratis (MBG) di berbagai daerah memicu gerak cepat Dinas Kesehatan (Dinkes) Kabupaten Tangerang.

HIBURAN
Sah! Amanda Manopo Menikah dengan Kenny Austin, Upacara Intim Bak Kisah Dongeng Klasik

Sah! Amanda Manopo Menikah dengan Kenny Austin, Upacara Intim Bak Kisah Dongeng Klasik

Jumat, 10 Oktober 2025 | 14:31

Kabar bahagia datang dari dunia hiburan. Pasangan selebriti, Amanda Manopo dan Kenny Austin, telah resmi menjadi sepasang suami istri.

BANDARA
Polisi Gaet Ormas hingga LSM Jaga Bandara Soekarno-Hatta

Polisi Gaet Ormas hingga LSM Jaga Bandara Soekarno-Hatta

Minggu, 12 Oktober 2025 | 11:07

Keamanan kawasan vital sekelas Bandara Soekarno-Hatta (Soetta) di Kota Tangerang tidak hanya di tangan polisi.

TANGSEL
Warga Muncul Demo Penutupan Akses Jalan, Wali Kota Tangsel Turun Langsung Temui Massa

Warga Muncul Demo Penutupan Akses Jalan, Wali Kota Tangsel Turun Langsung Temui Massa

Senin, 13 Oktober 2025 | 13:10

Puluhan warga dari Kelurahan Muncul, Kecamatan Setu, Kota Tangerang Selatan (Tangsel), menggelar aksi unjuk rasa di dekat perbatasan dengan Kabupaten Bogor, tepatnya di area posko pengaduan masyarakat.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill