Connect With Us

Akhirnya, Liverpool Juara Liga Inggris

Redaksi | Sabtu, 27 Juni 2020 | 12:50

Liverpool juara Liga Inggris 2019-2020. (TWITTER @LFC) (Twitter @LFC / Twitter @LFC)

 

TANGERANGNEWS.com-Liverpool dikabarkan akan menorehkan catatan sejarah baru setelah sekian lama menanti bisa membawa pulang piala juara kompetisi Liga Inggris musim 2019-2020.

Klub sepakbola yang bermarkas di Anfield itu memastikan juara untuk pertama kalinya di era Premier League.

Kabar ini setelah kalahnya terdekat mereka, Manchester City dari tangan Chelsea.

Bermain di Stamford Bridge, Jumat (26/6/2020) dini hari WIB, The Citizen harus mengakui keunggulan Chelsea dengan skor 1-2.

Dilansir dari SportFEAT.com, Sabtu (27/6/2020), gol kemenangan tim tuan rumah dicetak oleh Christian Pulisic pada menit ke-36 dan Willian Borges pada menit ke-77 lewat eksekusi penalti.

Adapun satu-satunya gol balasan Manchester City dicetak oleh mantan pemain The Blues Kevin de Bruyne pada menit ke-55.

Dengan kekalahan ini, Manchester City dipastikan gagal mengejar perolehan poin Liverpool.

Skuad besutan Pep Guardiola itu tertinggal 23 poin dari Liverpool dengan menyisakan pertandingan.

Sementara itu, kekalahan The Citizen menjadi berkah tersendiri bagi Liverpool.

Tim yang bermarkas di Anfield itu memastikan juara untuk pertama kalinya di era Premier League.

Torehan tersebut juga menandai puasa gelar selama 30 tahun Liverpool di blantika sepak bola Negeri Ratu Elizabeth.

Keberhasilan Liverpool menjadi kampiun Premier League juga sukses mengakhiri dahaga gelar bagi pendukung sejati mereka.

Suporter The Reds dari berbagai belahan dunia, berbondong-bondong merayakan kesuksesan Liverpool tak terkecuali di Indonesia.

TagsSport
SPORT
Rekor Tak Terkalahkan Persita Terhenti Usai Dikalahkan PSBS Biak 1-2

Rekor Tak Terkalahkan Persita Terhenti Usai Dikalahkan PSBS Biak 1-2

Jumat, 7 November 2025 | 11:19

Persita Tangerang harus pulang tanpa poin setelah tumbang 1-2 dari PSBS Biak pada lanjutan pekan ke-12 BRI Super League 2025/2026 di Stadion Maguwoharjo, Sleman, Kamis, 6 November 2025, sore WIB.

BANTEN
Gubernur Banten Sebut Bullying Sekarang Lebih Parah Dibanding Jamannya Dulu, Gadget Jadi Biang Kerok

Gubernur Banten Sebut Bullying Sekarang Lebih Parah Dibanding Jamannya Dulu, Gadget Jadi Biang Kerok

Senin, 24 November 2025 | 18:30

Rencana pembatasan gadget kembali menjadi sorotan setelah maraknya kasus bullying di berbagai daerah selama beberapa pekan terakhir.

BISNIS
Genap 19 Tahun, Paramount Enterprise Perkuat Kiprahnya di Properti Kesehatan dan Perhotelan

Genap 19 Tahun, Paramount Enterprise Perkuat Kiprahnya di Properti Kesehatan dan Perhotelan

Jumat, 14 November 2025 | 10:52

Memasuki usia ke-19 tahun, PT Paramount Enterprise International (Paramount Enterprise) semakin menegaskan kiprahnya sebagai salah satu perusahaan terdepan di sektor properti, kesehatan, dan perhotelan di Indonesia.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill