Connect With Us

Pedagang Daging Sapi di Ciputat Nyabu Biar Jualan Semangat

Agung ceria | Sabtu, 7 Maret 2015 | 16:17

Ch saat digelandang petugas Polsek Ciputat. (Agung Ceria / TangeranNews)

TANGSEL-Seorang pedagang daging sapi ditangkap petugas satuan reserse dan kriminal Polsek Ciputat, Sabtu (7/3) karena kedapatan mengantongi empat paket sabu ukuran kecil. Tersangka didapati mengantongi paket sabu  saat polisi menggelar operasi cipta kondisi guna meminimalisir angka kriminalitas yang tengah marak terjadi di wilayah Kota Tangsel belakangan ini.

Tersangka yang berinisial CH ,40, warga Poncol, Sawah lama, Ciputat Kota Tangsel itu digelandang ke Mapolsek Ciputat. Menurut pengakuan tersangka kepada penyidik, mengkonsumsi narkoba jenis sabu, untuk menyemangati dirinya selama berjualan daging.

“Saya make (konsumsi) baru delapan bulan, saya biasanya beli setengah, buat pake rame-rame,” ungkap CH dihadapan penyidik. Dari tangan tersangka, polisi berhasil mengamankan empat paket sabu ukuran kecil, yang dibeli dari bandar berinisial S yang kini menjadi target operasi polisi.

Menurut pengakuan tersangka, dirinya membeli paket sabu seharga Rp800 ribu dari S. Sementara Humas Polsek Ciputat, AIPTU Mulyawan Amsur mengatakan,  saat digeledah dari saku tersangka didapati empat paket sabu ukuran sedang.

“ Pada saast itu tim melihat gelagat mencurigakan dari tersangka dan berusaha melarikan diri tapi berhasil kita amankan,” ungkap Mulyawan Amsyur di ruang kerjanya. Kini tersangka harus menerima hukuman penjara maksimal 12 tahun penjara karena memiliki barang haram tersebut.

PROPERTI
Property Expo di Supermal Karawaci, Paramount Petals Tawarkan Cashback Puluhan Juta

Property Expo di Supermal Karawaci, Paramount Petals Tawarkan Cashback Puluhan Juta

Rabu, 30 April 2025 | 16:21

Paramount Petals mengundang masyarakat untuk hadir dalam event Property Expo 2025 yang berlangsung pada 29 April hingga 11 Mei 2025 di Center Atrium lantai LG Supermal Karawaci Tangerang.

TOKOH
HUT ke-32, Praktisi Komunikasi Gunawan Ajak Semua Pihak Kolaborasi Bangun Kota Tangerang 

HUT ke-32, Praktisi Komunikasi Gunawan Ajak Semua Pihak Kolaborasi Bangun Kota Tangerang 

Jumat, 28 Februari 2025 | 15:11

Sejak resmi menjadi kota administratif pada 28 Februari 1993 setelah sebelumnya tergabung dalam Kabupaten Tangerang, Kota Tangerang telah menginjak usia ke-32 pada Jumat, 28 Februari 2025.

TANGSEL
Dibangun Akhir Tahun, PSEL di TPA Cipeucang Bakal Ubah 1.000 Ton Sampah Jadi Listrik 15,7 Megawatt

Dibangun Akhir Tahun, PSEL di TPA Cipeucang Bakal Ubah 1.000 Ton Sampah Jadi Listrik 15,7 Megawatt

Kamis, 1 Mei 2025 | 22:28

Pemerintah Kota (Pemkot) Tangerang Selatan (Tangsel) bersiap menghadirkan fasilitas pengolahan sampah modern, yang mampu mengolah hingga 1.000 ton sampah per hari dan mengubahnya menjadi energi listrik.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill