Connect With Us

Dua Rampok di Tangsel Dikeroyok Warga

Rangga Agung Zuliansyah | Selasa, 31 Mei 2016 | 16:25

Ilustrasi rampok (Istimewa / TangerangNews)

TANGERANG-Dua dari enam kawanan begal spesialis sepeda motor di Pamulang, Kota Tangerang Selatan (Tangsel), alami babak belur usai dihakimi warga yang kesal lantaran aksi kawanan begal bersenjata yang kian mencemaskan di Tangsel.

 

Kejadian bermula Selasa (31/5/2016), sekitar pukul 04.30WIB, enam kawanan bersenjata golok dan celurit membuntuti calon korbannya Yanuar Sofyan, yang melintas di Jalan Kayu Manis RT04/02, Pondok Cabe Udik, Pamulang.

 

"Waktu itu korban konvoi dengan rekannya yang juga membawa sepeda motor, kemudian rekan dari Yanuar sadar dirinya sedang dibuntuti," jelas Kasubag Humas Polres Tangsel AKP Mansuri, Selasa (31/5/2016).

 

Berdasarkan keterangan korban, enam orang kawanan begal sadis yang mengendarai tiga sepeda motor itu, kemudian memepet dua calon korbannya, beruntung rekan Yanuar yang sadar sedang dibuntuti langsung tancap gas.

 

"Saat mulai dipepet tiga motor pelaku, rekan korban langsung kabur, sehingga tinggal Yanuar yang dikepung enam orang diduga begal itu," kata Mansuri.

 

Sialnya, Yanuar yang sudah terkepung tak dapat berkutik, pasalnya enam kawanan begal itu langsung mengalungi leher korban dengan celurit dan golok.

 

"Seketika korban teriak minta tolong, dan warga di sekitar TKP menolong dan berhasil menangkap dua dari enam diduga pelaku tersebut," lanjut Mansuri.

 

Namun sayang empat kawanan berhasil kabur turut serta membawa motor Mio GT bewarna merah B-3230-ECC milik Yanuar. Polres Tangsel mengaku, bahwa pihaknya juga telah mengantongi tiga identitas dari empat pelaku yang kabur dari amukan massa.

 

"Kami sudah amankan dua orang diduga pelaku berinisial GS, 20, dan SA, 20, beserta satu unit sepeda motor Honda Beat warna putih dan dua smartphone," ujarnya.

 

Atas perbuatan keduanya, Polisi menjerat pasal 365 KUH Pidana tentang pencurian dengan kekerasan yang diancam hukuman maksimal sembilan tahun penjara.

 

TEKNO
Kerap Rugikan Konsumen, Pelaku Usaha RT/RW Net Diimbau Ikuti Aturan Kemenkominfo

Kerap Rugikan Konsumen, Pelaku Usaha RT/RW Net Diimbau Ikuti Aturan Kemenkominfo

Kamis, 25 April 2024 | 14:20

Baru-baru ini kembali mencuat maraknya praktik ilegal RT/RW Net. Sebab, praktik ilegal ini tak hanya merugikan penyelenggara jasa telekomunikasi, juga berdampak negatif bagi konsumen di Indonesia.

OPINI
Gurita Korupsi, Praktik Culas Pertambangan “Si Emas Putih”

Gurita Korupsi, Praktik Culas Pertambangan “Si Emas Putih”

Senin, 15 April 2024 | 12:24

Jagat dunia maya tengah dihebohkan oleh kasus korupsi super besar yang terjadi baru-baru ini, yakni korupsi yang melibatkan suami dari aktris Sandra Dewi, Harvey Moeis, serta Helena Lim sosok yang terkenal sebagai crazy rich Pantai Indah Kapuk (PIK).

MANCANEGARA
Wow, Di Negara Ini Memeluk Kucing 4 Jam Sehari Bisa Dibayar Rp162 Juta

Wow, Di Negara Ini Memeluk Kucing 4 Jam Sehari Bisa Dibayar Rp162 Juta

Rabu, 24 April 2024 | 10:33

Perusahaan makanan hewan asal Kanada, ACANA bekerja sama dengan organisasi kesejahteraan hewan Best Friends Animal Society membuka lowongan pekerjaan sebagai kitten cuddler.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill