Connect With Us

Curi Kotak Amal, Dua Pemuda di Pagedang Tersungkur ke Aspal

Yudi Adiyatna | Senin, 25 Juni 2018 | 13:00

Kedua tersangka bernama Ahmad Nur (24) dan Alan (24), pelaku dari kasus pencuri kotak amal di Toko Ceriamart yang berhasil diamankan di Mapolres Tangsel. (@TangerangNews / Yudi Adiyatna)

TANGERANGNERWS.com-Luka lebam akibat tersungkur ke aspal tampak dibagian tubuh Ahmad Nur, 24 dan Alan, 24. Honda beat Nopol B-4171-NEG yang dikendarai dua pemuda itu terjatuh setelah menabrak pengendara lainnya.

Peristiwa itu dipicu karena keduanya panik saat aksinya mencuri kotak amal di toko Ceriamart, Kampung Cijantra, Desa Jatake,  Pagedangan dipergoki oleh warga.

Takut dihakimi massa, keduanya pun memacu sepeda motor tersebut tanpa kendali yang akhirnya menabrak pengendara lainnya.

Kasat Reskrim Polres Tangerang AKP Alexander Yuriko kepada TangerangNew.com menuturkan, aksi kedua pemuda tersebut terjadi Minggu (24/6/2018).

Sekitar pukul 13.30 WIB, keduanya mendatangi toko waralaba tersebut. Namun, bukannya berbelanja, keduanya hanya berdiri diarea depan toko dengan gerak-gerik yang mencurigakan.

Seorang penjaga toko yang curiga dengan kehadiran kedua pelaku pun terus mengamatinya. Ternyata kecurigaan itu terbukti, satu kotak amal didepan toko diambil oleh salah seorang pelaku.

"Saksi tiba tiba melihat seorang pelaku membawa kotak amal tersebut dan menuju temannya. Mereka  langsung melarikan diri dengan menggunakan motor ," kata Alexander, Senin (26/6/2018).

Suasana pun berubah riuh, karena terdengar terikan maling. Warga disekitar lokasi pun berusaha mengejar kedua pelaku yang langsung memacu sepeda motornya dengan kecepatan tinggi.

"Karena takut dikejar massa, kedua pelaku tidak konsentrasi dalam mengendari motor. Sehingga akhirnya bersenggolan dengan pengendara lain hingga terjatuh," tambahnya.

Keduanya lalu diamankan warga dan diserahkan ke pihak berwajib dan kini mendekam dibalik jeruji besi Mapolres Tangsel.

Barang bukti satu buah kotak amal yang belum diketahui isinya dan sebuah sepeda motor yang digunakan pelaku turut diamankan. 

"Pelaku masih kami periksa secara intensif," tukasnya.(RML/RGI)

TANGSEL
Tanggul Jebol di Pondok Aren Ditutup Karung Pasir

Tanggul Jebol di Pondok Aren Ditutup Karung Pasir

Sabtu, 1 November 2025 | 18:40

Usai diterjang banjir deras, kondisi tanggul yang jebol yang berlokasi di Jalan Ketapang IV, Kelurahan Pd Kacang Timur, Kecamatan Pondok Aren, Tangsel kini masih dalam perbaikan petugas di lapangan.

SPORT
Berhadiah Mobil Listrik, 7.500 Orang Lari Bareng dalam PLN Electric Run 2025 di ICE BSD Tangerang

Berhadiah Mobil Listrik, 7.500 Orang Lari Bareng dalam PLN Electric Run 2025 di ICE BSD Tangerang

Sabtu, 1 November 2025 | 20:10

Ajang lari tahunan PLN Electric Run 2025 akan kembali digelar pada Minggu, 2 November 2025, di kawasan ICE BSD, KabupatenTangerang. Mengusung tema “Recharge As One”, acara ini menghadirkan tiga kategori lomba yakni 5K, 10K, dan Half Marathon

MANCANEGARA
Khawatir Terpapar Radioaktif Cesium-137, Udang Impor dari Indonesia Ditarik Lagi dari Pasar AS 

Khawatir Terpapar Radioaktif Cesium-137, Udang Impor dari Indonesia Ditarik Lagi dari Pasar AS 

Senin, 20 Oktober 2025 | 12:07

Perusahaan makanan laut asal Seattle, Amerika Serikat (AS), Aquastar, melakukan penarikan sukarela (voluntary recall) terhadap sejumlah produk udang beku yang dijual di berbagai toko ritel besar di seluruh negeri.

TOKOH
Kabar Duka, Ketua KONI Banten Edi Ariadi Meninggal Dunia di RS Siloam Karawaci

Kabar Duka, Ketua KONI Banten Edi Ariadi Meninggal Dunia di RS Siloam Karawaci

Senin, 8 September 2025 | 08:52

Kabar duka datang dari keluarga besar Komite Olahraga Nasional Indonesia (KONI) Provinsi Banten. Ketua Umum KONI Banten, Edi Ariadi, yang juga mantan Wali Kota Cilegon periode 2016-2021, meninggal dunia pada Senin, 8 September 2025, pagi.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill