Connect With Us

Jaksa di Tangsel Masuk Pondok Pesantren

Rachman Deniansyah | Selasa, 19 Februari 2019 | 19:17

Kejari Tangerang Selatan menggelar Kegiatan Penerangan Hukum dan Penyuluhan Hukum kepada para santri untuk menanamkan nilai persatuan di Pondok Pesantren Al-Amanah Al-Gontory, Parigi Baru, Pondok Aren, Tangsel, Senin (19/2/2019). (TangerangNews/2019 / Rachman Deniansyah)

 

TANGERANGNEWS.com-Kejaksaan Negeri (Kejari) Tangerang Selatan mengajak para santri untuk menanamkan nilai persatuan. Hal itu terungkap saat digelar kegiatan Penerangan dan Penyuluhan Hukum yang bertempat di Pondok Pesantren Al-Amanah Al-Gontory , Jalan Taman Makam Bahagia, Parigi Baru, Pondok Aren, Tangsel, Senin (19/2/2019).

Tampak dalam kegiatan yang bertajuk 'Jaksa Masuk Pesantren' itu, hadir beberapa orang ustadz serta ratusan santri dan santriawati.

Kepala Kejaksaan Negeri (Kajari) Kota Tangerang Selatan, Bima Suprayoga, menjelaskan kegiatan ini sebagai penyuluhan dan bimbingan demi menghindari kejahatan.

"Tujuan kami datang di pesantren ini, yaitu untuk memberikan penyuluhan, bimbingan, dan mengingatkan adik-adik semua agar jangan terjerumus ke dalam kejahatan".

Sebab, kata dia, salah satu faktor kejahatan ialah pergaulan. Oleh karena itu, Bima berharap kepada para santri agar berhati-hati dalam pergaulan selepas lulus dari pesantren.

"Kami sangat mengharapkan generasi siswa-siswi Pesantren Al-Amanah Al-Gontory ini jangan sampai setelah lulus dari pesantren salah pergaulan, dan adik-adik harus menanam persatuan," tukasnya. 

Bima juga berpesan, persatuan sangat penting untuk menghindari perpecahan. "Karena kalau kesatuan dan persatuan hilang, negara ini akan pecah, dan jatuh ke dalam kerusuhan seperti di negara-negara Timur Tengah," tambahnya. 

Kemudian, ia juga menjelaskan kepada peserta bagaimana seorang jaksa menjalankan tugasnya.

Dibeberkan Bima, jaksa mempunyai peran yang sangat luar biasa dalam penegakan hukum dengan tugas yang banyak. 

"Segala perkara yang dilimpahkan dari polisi, dapat disidangkan lewat jaksa, seperti halnya pencurian, pembunuhan, dan kejahatan yang lain dilakukan oleh masyarakat," katanya.(RMI/HRU)

AYO! TANGERANG CERDAS
Buruan Daftar, Lulusan Institut Teknologi PLN Berkesempatan Langsung Kerja di Perusahaan

Buruan Daftar, Lulusan Institut Teknologi PLN Berkesempatan Langsung Kerja di Perusahaan

Jumat, 26 April 2024 | 10:48

Institut Teknologi PLN (ITPLN) menjadi salah satu perguruan tinggi incaran banyak mahasiswa untuk mengembangkan karirnya di masa depan.

WISATA
Libur Lebaran 2024, 6 Rekomendasi Wisata Belanja di Kota Tangerang

Libur Lebaran 2024, 6 Rekomendasi Wisata Belanja di Kota Tangerang

Jumat, 12 April 2024 | 06:54

Selama libur Lebaran 2024, Kota Tangerang memiliki berbagai tempat yang masih dapat dikunjungi.

BANTEN
Tol Tangerang-Merak Dilebarkan Jadi 3 Lajur dari Serang Barat hingga Cilegon Timur

Tol Tangerang-Merak Dilebarkan Jadi 3 Lajur dari Serang Barat hingga Cilegon Timur

Jumat, 26 April 2024 | 18:55

Astra Infra Toll Road Tangerang-Merak pada tahun ini melakukan pekerjaan proyek konstruksi penambahan lajur ketiga, pada segmen Serang Barat (KM 77+375) sampai dengan Cilegon Timur (KM 87+150).

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill