Connect With Us

Hujan dan Angin Kencang, Dua Mobil Jenazah di Serpong Rusak Tertimpa Pohon

Rachman Deniansyah | Senin, 20 September 2021 | 20:41

Tangkapan layar pohon besar menimpa mobil jenazah milik Dinas Perumahan di sejumlah titik mengakibatkan pohon besar di Jalan Tekno Widya, Rawa Buntu, Serpong, Tangerang Selatan tumbang pada Senin, 20 September 2021. (@TangerangNews / Rachman Deniansyah)

 TANGERANGNEWS.com-Hujan deras disertai angin kencang yang melanda di sejumlah titik mengakibatkan pohon besar di Jalan Tekno Widya, Rawa Buntu, Serpong, Tangerang Selatan tumbang pada Senin, 20 September 2021. 

Akibatnya, dua mobil jenazah milik Dinas Perumahan, Kawasan Permukiman, dan Pertanahan (Disperkimta) Kota Tangsel rusak tertimpa pohon tersebut. 

Saksi mata kejadian, Zunaedi menuturkan, peristiwa tersebut terjadi sekitar pukul 16.00 WIB. 

"Tadi waktu angin kencang jam setengah 4 sore, kami lagi duduk-duduk ternyata angin kencang disertai hujan deras tiba-tiba pohon tumbang dengan sendirinya," ujar Zunaedi. 

Saat itu, kedua unit mobil jenazah sedang terparkir tepat di dekat pohon. Beruntung ketika peristiwa terjadi, sopir dan dirinya sempat menyelamatkan diri begitu angin berembus dengan sangat kencang. 

Ternyata benar saja, tak lama kemudian pohon besar tersebut pun tumbang.

"Beruntung enggak ada korban jiwa hanya mobil atapnya yang rusak," pungkasnya.

TEKNO
Rekomendasi 15 Aplikasi Kasir Android Terbaik di Indonesia

Rekomendasi 15 Aplikasi Kasir Android Terbaik di Indonesia

Minggu, 27 April 2025 | 21:20

Kemajuan teknologi telah merubah aktivitas manusia. Berkat teknologi semua kegiatan menjadi lebih mudah. Begitu juga dalam transaksi atau bisnis. Saat ini kamu bisa mengelola manajemen perusahaan hanya dengan aplikasi kasir.

TOKOH
HUT ke-32, Praktisi Komunikasi Gunawan Ajak Semua Pihak Kolaborasi Bangun Kota Tangerang 

HUT ke-32, Praktisi Komunikasi Gunawan Ajak Semua Pihak Kolaborasi Bangun Kota Tangerang 

Jumat, 28 Februari 2025 | 15:11

Sejak resmi menjadi kota administratif pada 28 Februari 1993 setelah sebelumnya tergabung dalam Kabupaten Tangerang, Kota Tangerang telah menginjak usia ke-32 pada Jumat, 28 Februari 2025.

KOTA TANGERANG
393 Jemaah Kloter Pertama Calon Haji Kota Tangerang 2025 Diberangkatkan

393 Jemaah Kloter Pertama Calon Haji Kota Tangerang 2025 Diberangkatkan

Kamis, 1 Mei 2025 | 12:34

Sebanyak 393 jemaah Calon Haji (Calhaj) Kelompok Terbang (Kloter) 02/JKG asal Kota Tangerang resmi diberangkatkan dari pelataran Masjid Raya Al-A’zhom pada Kamis, 1 Mei 2025.

MANCANEGARA
Jepang Butuh Ratusan Ribu Tenaga Kerja, Warga Negara Indonesia Lebih Disukai 

Jepang Butuh Ratusan Ribu Tenaga Kerja, Warga Negara Indonesia Lebih Disukai 

Rabu, 23 April 2025 | 12:03

Di tengah sulitnya mencari pekerjaan di dalam negeri, Jepang justru membuka peluang kerja yang sangat besar bagi tenaga kerja asing, termasuk dari Indonesia.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill