Connect With Us

Pura-pura Wudu, Kawanan Garong Gasak Motor Jemaah di Masjid Pamulang

Rachman Deniansyah | Jumat, 1 Oktober 2021 | 18:03

Tangkapan layar pelaku pencurian sepeda motor saat melakukan aksinya di Masjid Qubatul Islam, Jalan Lele Raya, Bambu Apus, Kecamatan Pamulang, Kota Tangerang Selatan, Jumat, 1 Oktober 2021. (@TangerangNews / Rachman Deniansyah)

TANGERANGNEWS.com-Aksi pencurian sepeda motor terjadi Masjid Qubatul Islam, Jalan Lele Raya, Bambu Apus, Kecamatan Pamulang, Kota Tangerang Selatan, Kamis, 30 September 2021. 

Nahasnya, aksi kejahatan itu menimpa korban yang sedang khusyuk menunaikan ibadah salat zuhur di tempat peribadatan tersebut. 

Salah satu jemaah sekaligus saksi mata kejadian, Nur Wahid, 55 menuturkan, peristiwa itu terjadi tepat saat salat berjamaah dimulai. 

Nur yang datang ke masjid saat ikamah berkumandang pun sempat melihat pelaku. Namun saat itu ia tak menaruh rasa curiga dan langsung memasuki masjid untuk menunaikan salatnya. 

"Saat beraksinya sih tidak melihat, tapi saya lagi mau salat, saya melihat orang itu di luar. Dia berpura-pura ambil air wudu. Saya tidak curiga, karena orang salat kan banyak," ujar Nur saat ditemui di sekitar lokasi, Jumat, 1 Oktober 2021.

Namun ternyata, saat salat dimulai para pelaku langsung melancarkan perbuatannya. Aksinya itu pun terekam kamera CCTV.

Dalam rekaman CCTV yang diterima redaksi TangerangNews.com, diduga pelaku berjumlah dua orang. Keduanya berjenis kelamin laki-laki. 

Usai berpura-pura bersuci, keduanya langsung beraksi. Salah satu pelaku mulai menunggangi motor incarannya, yakni Yamaha Nmax berwarna putih. Sedangkan satu lainnya menunggu di motornya. 

Tanpa butuh waktu lama seorang pelaku mampu menjebol kunci motor tersebut, namun tak langsung dibawa kabur. Motor incarannya itu diputar balik terlebih dahulu hingga menghadap ke jalan, sembari memantau kondisi sekitar.

Setelah dirasa aman, pelaku pun mulai menyalakan mesin dan langsung memacu gas motor curiannya.

"Korbannya itu jemaah. Yang punya habis salat bingung motornya di mana. Sedangkan kuncinya dipegang. Setelah itu baru sadar motornya dicuri," tandasnya.

TEKNO
Kerap Rugikan Konsumen, Pelaku Usaha RT/RW Net Diimbau Ikuti Aturan Kemenkominfo

Kerap Rugikan Konsumen, Pelaku Usaha RT/RW Net Diimbau Ikuti Aturan Kemenkominfo

Kamis, 25 April 2024 | 14:20

Baru-baru ini kembali mencuat maraknya praktik ilegal RT/RW Net. Sebab, praktik ilegal ini tak hanya merugikan penyelenggara jasa telekomunikasi, juga berdampak negatif bagi konsumen di Indonesia.

OPINI
Gurita Korupsi, Praktik Culas Pertambangan “Si Emas Putih”

Gurita Korupsi, Praktik Culas Pertambangan “Si Emas Putih”

Senin, 15 April 2024 | 12:24

Jagat dunia maya tengah dihebohkan oleh kasus korupsi super besar yang terjadi baru-baru ini, yakni korupsi yang melibatkan suami dari aktris Sandra Dewi, Harvey Moeis, serta Helena Lim sosok yang terkenal sebagai crazy rich Pantai Indah Kapuk (PIK).

BANDARA
Mulai 1 Mei, Transjakarta Rute Kalideres-Bandara Soekarno-Hatta Ditarif Rp3.500

Mulai 1 Mei, Transjakarta Rute Kalideres-Bandara Soekarno-Hatta Ditarif Rp3.500

Jumat, 26 April 2024 | 14:04

Transportasi umum Transjakarta Rute Kalideres-Bandara Soekarno Hatta (Soetta), bakal ditetapkan tarif berbayar sebesar Rp3.500.

BISNIS
Kota Tangerang Buka Pintu Jika Apple Investasi di Indonesia 

Kota Tangerang Buka Pintu Jika Apple Investasi di Indonesia 

Rabu, 24 April 2024 | 09:53

Pemerintah pusat tengah menjalankan rencana strategis bersama salah satu perusahaan teknologi terbesar di dunia, Apple.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill