Connect With Us

Ular Sepanjang 3 Meter Ditangkap di Rempoa Tangsel Usai Makan Ayam Warga

Rachman Deniansyah | Selasa, 2 November 2021 | 14:14

Petugas Dinas Pemadam Kebakaran dan Penyelamatan Kota Tangsel saat berhasil mengevaksuai seekor ular jenis piton sepanjang lebih dari 3 meter, bersembunyi di kandang ayam pada Selasa, 2 Oktober 2021. (@TangerangNews / Dok Dinas Pemadam Kebakaran dan Penyelematan Kota Tangsel)

TANGERANGNEWS.com-Warga Jalan Kenangan, Rempoa, Ciputat Timur, Kota Tangerang Selatan (Tangsel) dikagetkan dengan adanya penemuan seekor ular jenis piton sepanjang lebih dari 3 meter, bersembunyi di kandang ayam pada Selasa, 2 Oktober 2021.

Komandan Regu Rescue Tim A Dinas Pemadam Kebakaran dan Penyelamatan Kota Tangsel, Darus Salam menuturkan, keberadaan ular pertama kali diketahui oleh pemilik kandang.

Bermula ketika saat hari masih pagi, ia mendengar suara yang begitu gaduh dari kandang ayamnya tersebut.

Ternyata benar, saat dihampiri terdapat ular yang khas dengan motif batiknya itu berdiam di dalam kandang. 

"Pagi-pagi dia denger suara ayamnya berisik. Saat dia lihat ada ular besar banget lagi melingkar di dalam kandang," ujar Darus saat dihubungi TangerangNews.com. 

Saat ditemukan, ular tersebut hanya berdiam diri di pojokan kandang. Ternyata, ular tersebut sudah kekenyangan karena memangsa seekor ayam milik warga tersebut. 

	seekor ular jenis piton sepanjang lebih dari 3 meter, bersembunyi di kandang ayam pada Selasa, 2 Oktober 2021.

"Ternyata ular itu sudah memakan seekor ayam punya pemiliknya. Akhirnya dia melapor ke kami," katanya. 

Sesampainya di lokasi, Darus beserta tim segera mengevakuasi ular besar tersebut. Saat ditangkap, tak ada perlawanan yang berarti lantaran ular tersebut sudah kenyang menyantap mangsanya. 

"Biasanya ular kalau habis makan itu malas. Jadi diem saja. Jadi menangkapnya juga mudah. Sudah di pojok juga posisinya, enggak lari ke mana-mana," jelas Darus. 

Ular sepanjang lebih dari 3 meter itu, diduga berasal dari kebun kosong yang berada di sekitar kadang. 

"Memang habitatnya, karena di situ ada kebun kosong. Ditambah lagi ini sudah musim penghujan, jadi ular pada keluar dari sarangnya nyari tempat yang aman dan nyaman," pungkasnya.

BANDARA
Pasutri WN Pakistan Nekat Telan 159 Kapsul Sabu untuk Diselundupkan Lewat Bandara Soetta

Pasutri WN Pakistan Nekat Telan 159 Kapsul Sabu untuk Diselundupkan Lewat Bandara Soetta

Jumat, 9 Januari 2026 | 19:38

Sinergi antara Bea Cukai dan Subdit IV Direktorat Tindak Pidana Narkoba Bareskrim Mabes Polri berhasil menggagalkan upaya penyelundupan narkotika jaringan internasional.

NASIONAL
Berkendara Lawan Arah Bisa Dipenjara 5 Tahun

Berkendara Lawan Arah Bisa Dipenjara 5 Tahun

Minggu, 11 Januari 2026 | 11:35

Masih berani melawan arah demi menghemat waktu beberapa menit? Sebaiknya pikirkan berkali-kali. Selain mempertaruhkan nyawa, tindakan ceroboh ini bisa menyeret Anda ke balik jeruji besi hingga 5 tahun penjara.

MANCANEGARA
WEF Proyeksikan Badai PHK Berlanjut hingga 2030, Penyebabnya Gegara AI 

WEF Proyeksikan Badai PHK Berlanjut hingga 2030, Penyebabnya Gegara AI 

Kamis, 8 Januari 2026 | 13:17

Pergantian tahun belum membawa angin segar bagi pasar tenaga kerja global. Ancaman pemutusan hubungan kerja diperkirakan masih akan membayangi hingga beberapa tahun ke depan, bahkan berpotensi berlangsung sampai 2030.

BANTEN
Dulu Rusak dan Kebanjiran, Akses Jalan Industri di Jatiuwung Kini Mulus Dibeton Pemprov Banten

Dulu Rusak dan Kebanjiran, Akses Jalan Industri di Jatiuwung Kini Mulus Dibeton Pemprov Banten

Minggu, 11 Januari 2026 | 11:21

Warga Kelurahan Pasir Jaya, Kecamatan Jatiuwung, Kota Tangerang kini dapat bernapas lega. Jalan Kopi yang selama bertahun-tahun rusak, kini telah berubah menjadi jalan beton yang kokoh.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill