Connect With Us

Siswanya Terpapar Covid-19, 3 Sekolah Negeri di Tangsel Ditutup Sementara

Rachman Deniansyah | Senin, 31 Januari 2022 | 21:29

Kepala Dinas Koperasi dan Usaha Kecil Menengah (UKM) Kota Tangerang Selatan, Deden Deni saat diruanganya. (@TangerangNews / Rachman Deniansyah)

TANGERANGNEWS.com-Kegiatan pembelajaran tatap muka (PTM) di tiga sekolah negeri di Kota Tangerang Selatan terpaksa harus dihentikan, lantaran terdapat beberapa siswanya terkonfirmasi positif Covid-19. 

Kendati demikian, Wali Kota Kota Tangerang Selatan Benyamin Davnie memastikan, hambatan itu tak terjadi di sekolah-sekolah lainnya. 

"PTM kita kasuistis saja, 50 persen pagi 50 persen siang itu saya bagi, tapi masih aman," terang Benyamin, Senin, 31 Januari 2022. 

Benyamin memaparkan, temuan kasus Covid-19 di tiga sekolah itu terjadi melalui penyebaran transmisi lokal. 

"Memang ada transmisi di sekolah itu langsung kita tutup, yang lain sepanjang tidak ada transmisi lokal dan pengetatan tetap dilaksanakan masih boleh," katanya. 

Kepala Dinas Pendidikan Tangsel Deden Deni memaparkan ketiga sekolah yang dimaksud itu seluruhnya berjenjang Sekolah Menengah Pertama (SMP). 

"Untuk hari ini kita lagi evaluasi, ada beberapa sekolah yang ditutup juga. SMPN 4, SMPN 11, SMPN 14. Total tiga sekolah," paparnya. 

Namun ia belum dapat merinci lebih lanjut total siswa yang kini terpapar Covid-19.  "Sesuai SKB empat menteri kalau positif rate-nya di atas 5 persen ditutup. Rata-rata setelah di-tracking dari keluarga," tandasnya.

NASIONAL
Pesawat dari Bandara Budiarto Tangerang Nyungsep di Persawahan Karawang

Pesawat dari Bandara Budiarto Tangerang Nyungsep di Persawahan Karawang

Sabtu, 22 November 2025 | 18:59

Sebuah pesawat ringan milik BRO Skydive Indonesia dengan nomor registrasi PK-WMP nyungsep karena melakukan pendaratan darurat di tengah pematang sawah Desa Kertawaluya, Kecamatan Tirtamulya, Karawang, pada Jumat 21 November 2025.

KAB. TANGERANG
BGN Genjot Penambahan Ahli Gizi, SPPG Tangerang Butuh Ratusan Tenaga Baru

BGN Genjot Penambahan Ahli Gizi, SPPG Tangerang Butuh Ratusan Tenaga Baru

Jumat, 21 November 2025 | 18:56

Badan Gizi Nasional (BGN) tengah menyiapkan penambahan tenaga ahli gizi di seluruh Satuan Pelayanan Pemenuhan Gizi (SPPG) di Indonesia guna mendukung pelaksanaan Program Makan Bergizi Gratis (MBG).

TANGSEL
Tangsel Art Festival 2025 Hadirkan Pameran Karya Seni hingga Penampilan Musisi Lokal

Tangsel Art Festival 2025 Hadirkan Pameran Karya Seni hingga Penampilan Musisi Lokal

Kamis, 20 November 2025 | 15:38

Pemerintah Kota Tangerang Selatan (Tangsel) melalui Dewan Kerajinan Nasional Daerah (Dekranasda) Tangsel kembali menghadirkan Dekranasda “Tangsel Art Festival 2025”, yang digelar pada 20-23 November 2025 di Bintaro Jaya Xchange Mall 1.

HIBURAN
40 Tahun Berkarier, Aktor Tom Cruise Akhirnya Raih Piala Oscar 

40 Tahun Berkarier, Aktor Tom Cruise Akhirnya Raih Piala Oscar 

Selasa, 18 November 2025 | 12:36

Aktor Hollywood Tom Cruise akhirnya menerima pengakuan tertinggi dari Academy of Motion Picture Arts and Sciences lewat penganugerahan Academy Honorary Award pada Governors Awards 2025 atau Piala Oscar.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill