Connect With Us

Bawa Semangat Perubahan, Rama Sinta Pakai Baju Pink Bareng Warga di CFD Bintaro

Fahrul Dwi Putra | Minggu, 22 September 2024 | 17:23

Paslon Calon Wali Kota dan Wakil Wali Kota Tangsel, Ruhamaben dan Shinta Wahyuni Chairuddin (Rama-Sinta), kompak mengenakan pakaian serba pink bareng warga dalam kegiatan Car Free Day (CFD) di Bintaro pada Minggu, 22 September 2024. (@TangerangNews / Istimewa)

TANGERANGNEWS.com– Pasangan calon (paslon) walikota dan wakil walikota Tangerang Selatan (Tangsel), Ruhamaben dan Shinta Wahyuni Chairuddin (Rama-Sinta), tampil nyentrik dalam kegiatan Car Free Day (CFD) di Bintaro pada Minggu, 22 September 2024.

Paslon yang diusung oleh Partai Keadilan Sejahtera (PKS) ini kompak bersama puluhan warga lainnya mengenakan pakaian serba berwarna pink.

Calon Wali Kota Tangsel Ruhamaben (Rama) mengatakan, warna pink yang dikenakan tersebut bukan hanya sekadar pilihan mode, melainkan simbolis dari harapan akan perubahan dan kebaruan untuk masa depan, khususnya Tangsel.

Selain itu, kegiatan CFD tersebut juga merupakan bentuk komitmennya untuk ikut berbaur dengan warga Tangsel.

"Kami ingin membaur di tengah warga Tangsel di CFD kali ini, menyapa langsung dan menikmati suasana pagi yang seru dan damai di Bintaro," ujarnya.

Bersama Shinta Wahyuni (Sinta), Rama meyakini warna pink tersebut dapat menjadi cerminan dari semangat baru yang siap mereka bawa demi menciptakan Tangerang Selatan yang lebih baik. 

Para warga pun tampak antusias mengikuti jalannya CFD tersebut, sehingga kegiatan ini diharapkan dapat mempererat hubungan antara calon pemimpin dengan rakyatnya.

HIBURAN
Catat Tanggalnya, Ini Deretan Long Weekend 2026 yang Bisa Dimanfaatkan untuk Liburan

Catat Tanggalnya, Ini Deretan Long Weekend 2026 yang Bisa Dimanfaatkan untuk Liburan

Senin, 5 Januari 2026 | 11:28

Merencanakan liburan sejak awal tahun menjadi strategi yang banyak dipilih masyarakat agar waktu istirahat bisa dimaksimalkan tanpa harus mengambil cuti terlalu banyak.

AYO! TANGERANG CERDAS
Ini Jadwal dan Mata Pelajaran yang Diujikan Pada TKA SD dan SMP 2026

Ini Jadwal dan Mata Pelajaran yang Diujikan Pada TKA SD dan SMP 2026

Senin, 5 Januari 2026 | 11:12

Tes Kemampuan Akademik atau TKA kembali akan dilaksanakan pada 2026 untuk jenjang SD dan SMP. Pelaksanaan asesmen ini dijadwalkan berlangsung pada April 2026 dan dapat diikuti peserta didik dari jalur pendidikan formal, nonformal, maupun informal.

OPINI
Sambut Tahun Baru dengan Meninggalkan Sistem Lama

Sambut Tahun Baru dengan Meninggalkan Sistem Lama

Minggu, 4 Januari 2026 | 17:25

Tahun 2025 memang telah berlalu, lembaran baru tahun 2026 datang menggantikan. Namun, akankah sejumlah penderitaan, bencana dan kasus-kasus pembunuhan juga ikut menghilang? Atau makin bertambah seperti halnya bertambahnya deret angka.

NASIONAL
Tatap 2026, Bethsaida Healthcare Perkuat Integrasi Layanan dan Teknologi Kesehatan

Tatap 2026, Bethsaida Healthcare Perkuat Integrasi Layanan dan Teknologi Kesehatan

Minggu, 4 Januari 2026 | 11:02

Memasuki tahun 2026, Bethsaida Healthcare menyiapkan berbagai upaya untuk memperkuat layanan kesehatan melalui inovasi dan pengembangan berkelanjutan dengan fokus utama diarahkan pada penguatan fasilitas, pemanfaatan teknologi

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill