Connect With Us

Siswi Korban Dugaan Pelecehan Seksual di Sekolah Tangsel Alami Trauma Berat

Yanto | Selasa, 6 Mei 2025 | 17:12

Ilustrasi pelecehan seksual. (@TangerangNews / Shutterstock)

TANGERANGNEWS.com-Siswi tingkat SMA Kota Tangerang Selatan yang diduga menjadi korban pelecehan seksual di dalam kelas oleh teman sekolahnya mengalami trauma berat.

Hal itu diungkapkan orang tua korban insisial D. Menurutnya, kondisi psikologis putrinya yang berusia 15 tahun itu terguncang hingga menghambat proses pengumpulan bukti.

“Untuk bukti pelaku pelecehan, kami baru mendapatkan identitas (pelaku) dan telah memberikan kuasa untuk langkah hukum selanjutnya.,” ujarnya, Selasa 6 Mei 2025.

D menambahkan akibat mengalami trauma berat, bukti percakapan di dalam WhatsApp antara korban dengan pelaku yang mengandung unsur pelecehan telah dihapus oleh korban sendiri karena ketakutan.

“Iya, termasuk chat-nya, histori chat-nya sudah dihapus. Anak kami trauma. Mereka menunjukkan chat-nya dengan ketakutan. Mau tidak mau, mereka harus menjelaskan, dan saya juga sebenarnya merasa ketakutan,” imbuh D dengan suara bergetar.

Menurutnya, isi pesan yang sempat terlihat sangat tidak pantas dikonsumsi oleh anak seusia korban. 

Bahkan, sebagai orang dewasa, D mengaku merasa jijik dan terguncang saat melihat chat pelaku tersebut.

“Untuk melihat bukti-bukti itu, sangat tidak wajar untuk usia segitu dan bahkan sangat menjijikkan. Iya, buat kami orang tua, justru yang sudah dewasa saja merasa tidak kuat melihat hal itu,” tambahnya.

WISATA
Libur Nataru 2026, Pengunjung Water World Cikupa Membludak Dua Kali Lipat

Libur Nataru 2026, Pengunjung Water World Cikupa Membludak Dua Kali Lipat

Minggu, 4 Januari 2026 | 20:15

Jika menikmati momen libur tahun baru 2026 di Tangerang, tak lengkap rasanya jika tidak berkunjung ke kolam renang Water World.

HIBURAN
Penggagas Soundtrack KKN di Desa Penari Ciptakan Lagu Tepis Stereotip Horor Gunung Kawi

Penggagas Soundtrack KKN di Desa Penari Ciptakan Lagu Tepis Stereotip Horor Gunung Kawi

Jumat, 9 Januari 2026 | 13:50

Musisi asal Gunung Kawi, Matoha Mino, merilis lagu berjudul Gunung Kawi sebagai bentuk respons terhadap persepsi yang menurutnya keliru dan telah lama berkembang di masyarakat terkait stigma tentang Gunung Kawi

MANCANEGARA
WEF Proyeksikan Badai PHK Berlanjut hingga 2030, Penyebabnya Gegara AI 

WEF Proyeksikan Badai PHK Berlanjut hingga 2030, Penyebabnya Gegara AI 

Kamis, 8 Januari 2026 | 13:17

Pergantian tahun belum membawa angin segar bagi pasar tenaga kerja global. Ancaman pemutusan hubungan kerja diperkirakan masih akan membayangi hingga beberapa tahun ke depan, bahkan berpotensi berlangsung sampai 2030.

AYO! TANGERANG CERDAS
Ini Jadwal dan Mata Pelajaran yang Diujikan Pada TKA SD dan SMP 2026

Ini Jadwal dan Mata Pelajaran yang Diujikan Pada TKA SD dan SMP 2026

Senin, 5 Januari 2026 | 11:12

Tes Kemampuan Akademik atau TKA kembali akan dilaksanakan pada 2026 untuk jenjang SD dan SMP. Pelaksanaan asesmen ini dijadwalkan berlangsung pada April 2026 dan dapat diikuti peserta didik dari jalur pendidikan formal, nonformal, maupun informal.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill