Connect With Us

Ketua Komisi I DPRD Tangsel Minta Mutasi Jabatan ASN Harus Berdasarkan Meritokrasi

Yanto | Kamis, 12 Juni 2025 | 15:44

Ketua Komisi I DPRD Kota Tangsel Ledy MP Butar Butar. (@TangerangNews / Rangga Agung Zuliansyah)

TANGERANGNEWS.com-Ketua Komisi I DPRD Kota Tangerang Selatan (Tangsel) Ledy Butar Butar menekankan penting penerapan prinsip meritokrasi dalam setiap proses mutasi dan jabatan dilingkup Pemkot Tangsel. 

Hal penting itu, untuk dilakukan dalam rangka mempercepat pencapaian program-program pembangunan daerah. 

"Ya harus segera kan, jadi masing-masing perangkat daerah harus membuat analisa jabatan. Maka program meritokrasi itu salah satu yang bisa terbangun," kata Ledy, saat menghadiri rapat badan anggaran, Kamis 12 Juni 2025.

Masih dikatakan Ledy, penerapan meritokrasi di OPD akan memastikan bahwa pegawai yang menempati posisi strategis benar-benar memiliki kemampuan dan kinerja terbaik. 

"DPRD Tangsel hanya mendorong untuk segera memposisikan berdasarkan analisis jabatan, berapa kemampuan kebutuhan kita, ketersediaan kita, kekurangan apa nanti dikalkulasi sesuai kebutuhan," ujarnya. 

Ditanya apakah DPRD Tangsel sudah mengevaluasi penerapan meritokrasi ini? Ledy mengaku sudah melakukannya.

"Itu sudah dilakukan evaluasi ya, terkait penerapan ini. Karena sudah punya anjak lama loh, waktu program reformasi meritokrasi. Hingga nanti kita sampai kan, kita koordinasi lagi dengan BKPSDM," pungkasnya. 

Ia berharap, penerapan meritokrasi adalah jalan terbaik bagi Pemkot Tangsel untuk mewujudkan pelayanan yang lebih baik bagi masyarakat. 

"Harapannya, dengan seleksi berbasis meritokrasi, pejabat yang dipilih benar-benar berkompeten dan mampu menjalankan tugasnya secara maksimal," harapnya.

SPORT
Berhadiah Mobil Listrik, 7.500 Orang Lari Bareng dalam PLN Electric Run 2025 di ICE BSD Tangerang

Berhadiah Mobil Listrik, 7.500 Orang Lari Bareng dalam PLN Electric Run 2025 di ICE BSD Tangerang

Sabtu, 1 November 2025 | 20:10

Ajang lari tahunan PLN Electric Run 2025 akan kembali digelar pada Minggu, 2 November 2025, di kawasan ICE BSD, KabupatenTangerang. Mengusung tema “Recharge As One”, acara ini menghadirkan tiga kategori lomba yakni 5K, 10K, dan Half Marathon

KAB. TANGERANG
BMKG Jelaskan Penyebab Hujan Es Seukuran Kerikil di Tangerang dan Tangsel

BMKG Jelaskan Penyebab Hujan Es Seukuran Kerikil di Tangerang dan Tangsel

Sabtu, 1 November 2025 | 20:26

Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG) Wilayah II menjelaskan fenomena hujan es yang mengguyur wilayah Kecamatan Kelapa Dua, Kabupaten Tangerang, dan sebagian Kota Tangerang Selatan pada Jumat, 31 Oktober 2025, lalu.

OPINI
Birokrasi Lumpuh di Era VUCA Akibat Ajal Meritokrasi dan Kronisme Lokal

Birokrasi Lumpuh di Era VUCA Akibat Ajal Meritokrasi dan Kronisme Lokal

Jumat, 31 Oktober 2025 | 12:05

Sistem birokrasi Indonesia pasca-reformasi dibangun di atas optimisme tinggi terhadap meritokrasi. Konsep ini, yang secara ilmiah berarti sistem yang menempatkan seseorang berdasarkan kemampuan, keahlian, dan kinerja (merit), tertuang dalam UU ASN

TANGSEL
Tanggul Jebol di Pondok Aren Ditutup Karung Pasir

Tanggul Jebol di Pondok Aren Ditutup Karung Pasir

Sabtu, 1 November 2025 | 18:40

Usai diterjang banjir deras, kondisi tanggul yang jebol yang berlokasi di Jalan Ketapang IV, Kelurahan Pd Kacang Timur, Kecamatan Pondok Aren, Tangsel kini masih dalam perbaikan petugas di lapangan.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill