Connect With Us

Hadir Lagi, Ada Wahana VR 5D Kisah Nabi dan Rasul di Festival Al-A'zhom 2025

Fahrul Dwi Putra | Kamis, 3 Juli 2025 | 10:10

Wahana Virtual Reality 5D di Festival Al-A'zhom Kota Tangerang. (@TangerangNews / Istimewa)

TANGERANGNEWS.com- Wahana Virtual Reality 5D Kisah Nabi dan Rasul kembali memeriahkan perhelatan Festival Al-A’zhom ke-12, yang sudah berlangsung sejak 26 Juni hingga 6 Juli 2025, mendatang.

Wahana yang berada di Halaman Masjid Raya Al A’zhom, Kota Tangerang ini menghadirkan teknologi VR 360 beresolusi 8K, sehingga pengunjung menyelami kisah para nabi dan rasul dalam suasana yang imersif dan menyentuh. 

Pengalaman yang ditawarkan meliputi berbagai peristiwa penting seperti perjalanan ke Makkah, hijrah Nabi Muhammad SAW, kisah Nabi Musa, Isra Mikraj, hingga suasana kelahiran Rasulullah SAW.

"Lewat wahana Virtual Reality 5D ini, pengunjung tidak hanya mendapatkan hiburan, tetapi juga bisa merasakan sendiri pengalaman perjalanan spiritual yang mendalam," ujar Sagita Safitri, penjaga loket wahana.

Pengalaman ini semakin lengkap berkat kehadiran simulator kursi bergerak yang memberikan sensasi nyata seolah pengunjung benar-benar berada dalam peristiwa bersejarah tersebut. Teknologi ini disediakan oleh VR Journey Indonesia sebagai mitra penyelenggara.

Dengan harga tiket Rp75 ribu untuk pengalaman VR 3D dan Rp111 ribu untuk VR 5D, pengunjung bisa menikmati sensasi yang lebih interaktif dan menggugah. Selama Festival Al-A’zhom berlangsung, wahana ini terbuka untuk umum setiap hari

Menurut Sagita, sambutan masyarakat cukup tinggi, terutama dari keluarga yang membawa anak-anak untuk mengenal sejarah kenabian dengan cara yang lebih menyenangkan.

"Banyak keluarga datang bersama anak-anak untuk mengenalkan sejarah para nabi dan rasul dengan cara yang lebih menarik dan interaktif," katanya.

OPINI
Ribuan Botol Miras Dimusnahkan, Akar Masalah Dibiarkan

Ribuan Botol Miras Dimusnahkan, Akar Masalah Dibiarkan

Senin, 5 Januari 2026 | 19:48

Namun, pertanyaan mendasarnya adalah: apakah memusnahkan ribuan botol miras cukup untuk menyelesaikan persoalan? Ataukah langkah ini justru berisiko menjadi rutinitas seremonial tahunan tanpa menyentuh akar masalah?

BISNIS
Pikat Korea Selatan, ROKA Collection Cetak Omzet Ratusan Juta di Seoul Design Festival 2025

Pikat Korea Selatan, ROKA Collection Cetak Omzet Ratusan Juta di Seoul Design Festival 2025

Kamis, 18 Desember 2025 | 21:03

-Produk kriya rotan asal Indonesia kembali membuktikan kualitasnya di panggung internasional. Brand lokal ROKA Collection sukses mencuri perhatian dalam ajang bergengsi Seoul Design Festival 2025 yang berlangsung pada 12–16 November 2025 di Seoul

KOTA TANGERANG
Perumda Tirta Benteng Tambah 30 Ribu Sambungan Air di Zona II Kota Tangerang

Perumda Tirta Benteng Tambah 30 Ribu Sambungan Air di Zona II Kota Tangerang

Selasa, 6 Januari 2026 | 18:52

Pemerintah Kota Tangerang (Pemkot) melalui Perusahaan Umum Daerah Tirta Benteng (Perumda TB) kembali memperluas layanan air bersih dengan menambah 30.026 sambungan langganan baru di wilayah Zona II.

BANTEN
Pengamat Nilai Pemprov Banten Harus Aktif Turun Tangan Tangani Pengelolaan Sampah di Tangsel

Pengamat Nilai Pemprov Banten Harus Aktif Turun Tangan Tangani Pengelolaan Sampah di Tangsel

Selasa, 6 Januari 2026 | 14:56

Pengamat Kebijakan Publik dan Politik dari Kajian Politik Nasional (KPN) Adib Miftahul menilai Pemerintah Provinsi (Pemprov) Banten perlu mengambil peran lebih aktif sebagai perpanjangan tangan pemerintah pusat terkait kondisi pengelolaan sampah

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill