Connect With Us

Tangerang Selatan Masuk Verifikasi Kota Sehat Tingkat Nasional

Yudi Adiyatna | Kamis, 26 Oktober 2017 | 16:00

Wali Kota Tangerang Selatan (Tangsel), Airin Rachmi Diany. (Istimewa / Istimewa)

TANGERANGNEWS.com- Wali Kota Tangerang Selatan (Tangsel), Airin Rachmi Diany menerima tim verifikasi Kota Sehat tingkat Nasional di aula Lt. 4 Balaikota Tangsel, Maruga, Ciputat, Kamis(26/10/2017).

Kehadiran tim verifikasi yang dipimpin langsung oleh ketua tim verifikasi kota sehat, Sofwan dalam rangka kesertaan Kota Tangsel dalam ajang Kota Sehat Tingkat Nasional yang selenggarakan Kementerian Kesehatan RI tahun 2017.

Airin dalam sambutannya mengungkapkan bahwa dalam rangka Kota Tangsel menuju Kota Sehat, Pemerintah telah melakukan upaya, salah satunya Kota Tangsel meraih penghargaan Kota Sehat yaitu Swasti Saba Padapa oleh Kementerian Kesehatan RI dan 2 Penghargaan Kota Sehat Tingkat Provinsi Banten yaitu Swasti Saba Padapa dan Swasti Saba Wiwerda.

Menurutnya, penghargaan ini menjadi motivasi bagi seluruh pemangku kepentingan yang ada di Kota Tangsel,  baik dari Pemerintah Kota, Dewan, Perusahaan Swasta dan Masyarakat. Selain itu, menjadi Sebuah bahan evaluasi bagi Pemerintah Kota agar dapat terus meningkatkan hasil yang terbaik.

“Tidak mungkin kita bisa mewujudkan Kota Tangsel sebagai kota sehat apabila tidak adanya koordinasi dengan seluruh pemangku kepentingan. mudah - mudahan dengan adanya proses penghargaan, ini menjadi sebuah bahan evaluasi,” ujar Airin.

Airin berharap, Kota Tangsel dapat mempertahankan dan terus meningkatkan upaya-upaya dalam rangka mewujudkan kota Tangsel dan mudah-mudahan tahun ini Kota Tangsel bisa meraih kembali penghargaan tingkat nasional Swasti Saba Wiwerda.

Sementara Ketua Tim Verifikasi Kota Sehat tingkat nasional, Sofwan menjelaskan, bahwa verifikasi ini merupakan kegiatan Mukti sektor dari SKPD yang terlibat yang intinya merupakan penilaian dari pusat ke pemerintahan daerah dan kota.

"Ada 172 Kota/Kabupaten yang masuk dalam verifikasi kota sehat,salah satunya Tangsel, untuk di Banten sendiri yang masuk dalam verifikasi yakni Serang,Kota Tangerang dan Tangsel,"ungkapnya.(DBI/HRU)

TOKOH
Kabar Duka, Ketua KONI Banten Edi Ariadi Meninggal Dunia di RS Siloam Karawaci

Kabar Duka, Ketua KONI Banten Edi Ariadi Meninggal Dunia di RS Siloam Karawaci

Senin, 8 September 2025 | 08:52

Kabar duka datang dari keluarga besar Komite Olahraga Nasional Indonesia (KONI) Provinsi Banten. Ketua Umum KONI Banten, Edi Ariadi, yang juga mantan Wali Kota Cilegon periode 2016-2021, meninggal dunia pada Senin, 8 September 2025, pagi.

HIBURAN
Tak Lagi Saling Cocok, Sabrina Chairunnisa Gugat Cerai Deddy Corbuzier di PA Tigaraksa

Tak Lagi Saling Cocok, Sabrina Chairunnisa Gugat Cerai Deddy Corbuzier di PA Tigaraksa

Rabu, 29 Oktober 2025 | 20:06

Influencer Sabrina Chairunnisa resmi mengajukan gugatan cerai terhadap suaminya, Deddy Corbuzier ke Pengadilan Agama (PA) Tigaraksa, Kabupaten Tangerang.

KAB. TANGERANG
BMKG Jelaskan Penyebab Hujan Es Seukuran Kerikil di Tangerang dan Tangsel

BMKG Jelaskan Penyebab Hujan Es Seukuran Kerikil di Tangerang dan Tangsel

Sabtu, 1 November 2025 | 20:26

Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG) Wilayah II menjelaskan fenomena hujan es yang mengguyur wilayah Kecamatan Kelapa Dua, Kabupaten Tangerang, dan sebagian Kota Tangerang Selatan pada Jumat, 31 Oktober 2025, lalu.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill