Connect With Us

Pegawai PT ACS Bandara Soekarno Hatta Curi 1200 Botol Parfum

Achmad Irfan Fauzi | Senin, 16 Oktober 2017 | 13:00

Kapolres Bandara Soekarno-Hatta, Kombes Pol Arif Rachman saat memberikan keterangan kepada wartawan terkait pencurian di Bandara Soekarno-Hatta. (@TangerangNews 2017 / Rangga A Zuliansyah)

TANGERANGNEWS.com-Jajaran Reskrim Polresta Bandara Internasional Soekarno-Hatta berhasil meringkus tiga pegawai  PT Aerowisata Catering Services (ACS) di Bandara Soekarno-Hatta karena mencuri ribuan botol parfum toilet pesawat. Tersangka yang masing-masing berinisial DS, DN dan DB, berkomplot dalam melakukan aksinya.

Kapolres Bandara Soekarno-Hatta Kombes Pol Arif Rachman mengatakan, mereka menjalankan aksi pencurian itu setiap masuk shift malam sejak bulan Agustus 2017 lalu.

"Ketiga tersangka sudah 10 kali melakukan pencurian yang totalnya 50 dus yang berisi 1200 botol parfum yang digunakan untuk pengharum toilet pesawat," katanya pada Senin (16/10/2017).

Kapolres menyatakan, ketiga pelaku sudah bekerja sekitar 10 tahun di anak perusahaan Garuda Indonesia yang bergerak di bidang catering dan logistik pesawat tersebut. Tersangka DS bekerja sebagai sopir,  DN di bagian gudang dan DB bagian laundry.

"Modusnya, mereka membawa parfum itu kedalam trolly makanan, agar tidak terlihat lalu ditutup dengan selimut dan memasukannya ke dalam mobil box lalu dibawa keluar dan dijual dengan harga tinggi," jelasnya.

Parfum hasil curian tersebut dijual kepada penadah berinisial AD, yang saat ini masuk dalam daftar pencarian orang (DPO). Keuntungan yang mereka dapat mencapai Rp 15 juta yang masing-masing mereka bagi rata.

“Para tersangka dijerat Pasal 363 KUHP tentang Tindak Pidana Pencurian Dengan Pemberatan, dengan ancaman hukuman penjara maksimal 7 tahun,” tukas Kapolres.(RAZ/HRU)

WISATA
Libur Lebaran 2024, 6 Rekomendasi Wisata Belanja di Kota Tangerang

Libur Lebaran 2024, 6 Rekomendasi Wisata Belanja di Kota Tangerang

Jumat, 12 April 2024 | 06:54

Selama libur Lebaran 2024, Kota Tangerang memiliki berbagai tempat yang masih dapat dikunjungi.

PROPERTI
AMMAIA Ecoforest Hadirkan Hunian Eksklusif Sejuk dan Ramah Lingkungan di Tangerang, Mulai dari Rp1,8 Miliar

AMMAIA Ecoforest Hadirkan Hunian Eksklusif Sejuk dan Ramah Lingkungan di Tangerang, Mulai dari Rp1,8 Miliar

Rabu, 24 April 2024 | 21:36

Astra Land Indonesia (ALI) melalui kerjasama dua developer properti terkemuka Astra Property dan Hongkong Land, menghadirkan kawasan perumahan eksklusif bernama AMMAIA Ecoforest, di kawasan Suvarna Sutera, Cikupa, Kabupaten Tangerang.

OPINI
Gurita Korupsi, Praktik Culas Pertambangan “Si Emas Putih”

Gurita Korupsi, Praktik Culas Pertambangan “Si Emas Putih”

Senin, 15 April 2024 | 12:24

Jagat dunia maya tengah dihebohkan oleh kasus korupsi super besar yang terjadi baru-baru ini, yakni korupsi yang melibatkan suami dari aktris Sandra Dewi, Harvey Moeis, serta Helena Lim sosok yang terkenal sebagai crazy rich Pantai Indah Kapuk (PIK).

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill