Connect With Us

Kendaraan yang Parkir di Dropzone Bandara Soekarno-Hatta Digembok, Tak Pandang Bulu

Achmad Irfan Fauzi | Senin, 25 April 2022 | 14:27

Kendaraan berpelat merah ditindak petugas gabungan karena parkir tidak pada tempatnya di area dropzone Terminal 3 Keberangkatan Bandara Soekarno-Hatta, Tangerang. (@TangerangNews / Istimewa)

TANGERANGNEWS.com-Sejumlah kendaraan bermotor yang parkir tidak pada tempatnya di Bandara Soekarno-Hatta, Tangerang dilakukan penindakan oleh petugas gabungan untuk mengantisipasi kemacetan dalam menyambut musim mudik Lebaran 2022.

Hari perdana operasi penertiban kendaraan tersebut langsung dipimpin Kasat Lantas Polresta Bandara Soekarno-Hatta Kompol Bambang Askar Sodiq, Senin 25 April 2022.

"Sebagai antisipasi mencegah kemacetan, dilakukan penggembokan roda kendaraan dan dilakukan tilang bagi kendaraan yang tidak mematuhi aturan lalu lintas yang ada," terang Bambang.

Dalam operasi ini, kendaraan bermotor yang parkir area dropzone Terminal 3 Keberangkatan Bandara Internasional Soekarno-Hatta pun digembok.

Tak hanya kendaraan sipil, bahkan tampak ada kendaraan dinas yang melanggar. Penindakan pun tak pandang bulu.

"Ini adalah upaya-upaya kami bagaimana menjamin 'Mudik Aman, Mudik Sehat'. Kita akan jamin bahwa para pemudik nanti dapat melakukan kegiatan-kegiatannya di Bandara Soekarno-Hatta dengan aman dan nyaman," jelasnya.

Bambang menegaskan, pihaknya tengah meningkatkan langkah antisipasi dini kesiapan di lapangan dalam rangka menyambut periode mudik Lebaran 2022.

"Memelihara Kamseltibcar Lantas bukan hanya dengan mengurai kemacetan, tapi juga menyelesaikan penyebab timbulnya kemacetan serta mencegah tidak terjadi kemacetan. Jadi jangan coba-coba parkir di dropzone terminal ya, guys!" pungkasnya.

PROPERTI
Summarecon Serpong Raup Rp600 Miliar dari Penjualan Klaster Mewah Bergaya Klasik Prancis

Summarecon Serpong Raup Rp600 Miliar dari Penjualan Klaster Mewah Bergaya Klasik Prancis

Minggu, 16 November 2025 | 18:18

Sejak dipasarkan pada Juni 2025, Summarecon Serpong berhasil membukukan total penjualan fantastis Klaster Bellefont senilai Rp600 miliar. Penjualan booming ini meliputi 102 unit hunian dari total 230 unit yang ditawarkan.

KAB. TANGERANG
Bupati Tangerang Minta Perusahaan Bantu Operasional 60 Koperasi Merah Putih Lewat CSR

Bupati Tangerang Minta Perusahaan Bantu Operasional 60 Koperasi Merah Putih Lewat CSR

Minggu, 16 November 2025 | 18:33

Bupati Tangerang Moch Maesyal Rasyid, secara resmi membuka Gerai Koperasi Merah Putih di Kelurahan Medang, Kecamatan Pagedangan pada Minggu 16 November 2025.

KOTA TANGERANG
Peringati HKN ke-61, Sachrudin Ajak Masyarakat Saling Jaga Kesehatan

Peringati HKN ke-61, Sachrudin Ajak Masyarakat Saling Jaga Kesehatan

Minggu, 16 November 2025 | 20:08

Wali Kota Tangerang Sachrudin mengajak masyarakat untuk bersama-sama menjaga kesehatan. Hal itu ia sampaikan dalam puncak peringatan Hari Kesehatan Nasional (HKN) ke-61 sekaligus peluncuran program SABARIUNG

WISATA
Atria dan Fame Hotel Masuk 10% Terbaik Versi Tripadvisor

Atria dan Fame Hotel Masuk 10% Terbaik Versi Tripadvisor

Jumat, 14 November 2025 | 10:45

Parador Hotels & Resorts kembali mencatatkan prestasi membanggakan di tingkat internasional. Dua hotelnya, Atria Residences Gading Serpong dan Fame Hotel Gading Serpong berhasil meraih penghargaan Tripadvisor Travellers Choice Awards 2025

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill