Connect With Us

Di Banten 20 Orang Tewas Kecelakaan Tiap Bulan

Rangga Agung Zuliansyah | Selasa, 27 September 2022 | 17:00

Ilustrasi kecelakaan sepeda motor dengan mobil. (@TangerangNews / Istimewa)

TANGERANGNEWS.com-Wakapolda Banten Brigjen Ery Nursatari mengatakan angka kecelakaan di wilayahnya terbilang tinggi. Bahkan korbannya mencapai puluhan dalam satu bulan.

 "Korban meninggal dunia karena kecelakaan cukup tinggi, dalam satu bulan bisa mencapai 20 orang," katanya saat membuka Latihan Pra Operasi Zebra 2022 di Aula Serbaguna Mapolda Banten, Kota Serang, seperti dilansir dari JPNN, Selasa 27 September 2022.

Menurutnya, kebanyakan kecelakaan itu terjadi karena pelanggaran lalu lintas yang dilakukan pengendara roda dua atau lebih. Karena itu, pihaknya kerap menggelar Operasi Zebra untuk menertibkan pelanggaran lalu lintas.

Tujuannya, selain untuk menekan angka kecelakaan yang tinggi, pihaknya juga tidak menginginkan masyarakat tewas secara sia-sia di jalan.

"Operasi zebra memiliki tujuan yang baik untuk masyarakat," ujar Ery.

Kepada pelanggar lalu lintas yang etikanya kurang baik nantinya akan diberikan peringatan atau peneguran. Namun bila pelanggarannya fatal, akan diberikan sanksi tilang.

Ery berharap operasi zebra bisa menjadi salah satu cara menurunkan angka kecelakaan di wilayah Banten.

"Maka dari itu, anggota kami latih sebelum bertugas, supaya melayani masyarakat dengan hati, ikhlas, dan mengajak tertib berlalu lintas," tutur dia.

BANTEN
Andra Soni Bakal Kirim Siswa Bandel di Banten ke Barak Militer

Andra Soni Bakal Kirim Siswa Bandel di Banten ke Barak Militer

Rabu, 26 November 2025 | 09:37

Gubernur Banten Andra Soni menyebut akan menerapkan pembinaan disiplin bagi pelajar yang dianggap perlu pendampingan khusus.

KOTA TANGERANG
Salahgunakan Izin Tinggal, 10 WNA Pakistan dan Irak Ngaku Investor Ditangkap di Apartemen Tangerang

Salahgunakan Izin Tinggal, 10 WNA Pakistan dan Irak Ngaku Investor Ditangkap di Apartemen Tangerang

Rabu, 26 November 2025 | 13:44

Kantor Imigrasi Kelas I Khusus Non TPI Tangerang kembali mengamankan warga negara asing (WNA) yang menyalahkan izin tinggal dengan modus mengaku investor.

BANDARA
Mudahkan Komunikasi di Tanah Suci, Telkomsel Gandeng Palmeera Lounge Buka Layanan Roaming di Bandara Soetta

Mudahkan Komunikasi di Tanah Suci, Telkomsel Gandeng Palmeera Lounge Buka Layanan Roaming di Bandara Soetta

Senin, 24 November 2025 | 19:13

Telkomsel secara resmi memperkuat komitmennya dalam mendukung konektivitas jemaah haji dan umroh dengan menandatangani Nota Kesepahaman (MoU) Program Kerja Sama Penyediaan Layanan Telekomunikasi bersama Palmeera Lounge, yang berlokasi di Terminal 2F

TEKNO
Sejumlah Situs Alami Gangguan Selasa Kemarin, Ini Penyebabnya

Sejumlah Situs Alami Gangguan Selasa Kemarin, Ini Penyebabnya

Rabu, 19 November 2025 | 13:34

Layanan infrastruktur internet Cloudflare mengalami gangguan pada Selasa 18 November 2025, hingga menyebabkan sejumlah situs dan aplikasi kesulitan diakses.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill