Connect With Us

Gubernur Banten Siapkan Sekolah Gratis untuk SMA Swasta Mulai Tahun Ajaran Baru  

Fahrul Dwi Putra | Rabu, 5 Maret 2025 | 12:07

Ilustrasi Siswa SMA (Istimewa / @TangerangNews.com)

TANGERANGNEWS.com- Pemerintah Provinsi Banten tengah menyiapkan program pendidikan gratis untuk siswa SMA, SMK, dan Madrasah Aliyah (MA) swasta. Program ini akan dijalankan secara bertahap, dengan tahap awal yang dimulai pada tahun ajaran 2025/2026.  

Gubernur Banten Andra Soni mengungkapkan, saat ini pihaknya sedang merumuskan peraturan gubernur (Pergub) sebagai dasar pelaksanaan program tersebut.  

"Sedang dirumuskan pergubnya. Insyaallah, Dinas Pendidikan Banten akan menindaklanjuti skemanya," ujar Andra dikutip dari DetikCom, Rabu, 5 Maret 2025.

Selama ini, sekolah negeri di Banten sudah menggratiskan biaya pendidikan. Dengan adanya program ini, siswa di sekolah swasta juga berpeluang mendapatkan pendidikan tanpa biaya. 

Dijelaskan Andra, pada tahap awal program ini akan diberikan kepada siswa kelas 10 atau kelas 1 SMA di sekolah swasta.  

Lanjut Andra, tujuan akhirnya adalah menggratiskan seluruh jenjang pendidikan SMA/SMK, tetapi penerapannya akan dilakukan secara bertahap sesuai dengan kemampuan anggaran daerah.  

"Kalau keuangan memungkinkan-karena APBD sudah terbentuk sebelum saya dilantik-saya ingin program ini mencakup kelas 10, 11, dan 12. Namun, sementara ini, yang sudah terkonfirmasi baru kelas 10," katanya.  

Selain itu, Andra juga berencana berkoordinasi dengan DPRD Banten untuk optimalisasi anggaran dan peningkatan Pendapatan Asli Daerah (PAD).

BANDARA
Mulai 1 November Bandara Soetta Sediakan Jalur Jemput Premium di Terminal 2

Mulai 1 November Bandara Soetta Sediakan Jalur Jemput Premium di Terminal 2

Kamis, 30 Oktober 2025 | 16:57

Kabar gembira bagi pengguna jasa Bandara Internasional Soekarno-Hatta (Soetta), Kota Tangerang yang menginginkan layanan penjemputan lebih cepat dan nyaman.

BISNIS
Masih Ingat Teguk? Minuman Boba Sempat Viral Kini Alami Rugi Rp20 Miliar dan Tutup 126 Gerai 

Masih Ingat Teguk? Minuman Boba Sempat Viral Kini Alami Rugi Rp20 Miliar dan Tutup 126 Gerai 

Selasa, 28 Oktober 2025 | 13:03

Perusahaan pemilik merek minuman Teguk, PT Platinum Wahab Nusantara Tbk (TGUK), berencana memperluas lini usahanya ke bidang frozen meat dan food processing. Hal ini lantaran bisnis utamanya mengalami tekanan sepanjang 2024.

NASIONAL
Biaya Haji 2026 Disepakati Turun Jadi Rp54 Juta per Jamaah

Biaya Haji 2026 Disepakati Turun Jadi Rp54 Juta per Jamaah

Kamis, 30 Oktober 2025 | 17:58

Pemerintah bersama Komisi VIII DPR RI akhirnya menyetujui besaran Biaya Perjalanan Ibadah Haji (Bipih) tahun 1447 Hijriah/2026 Masehi sebesar Rp54.193.807 per jamaah.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill