Connect With Us

Dituding Dukung Israel, Pendiri Scarlett Felicya Angelista Sebut Ada Kesalahan Pengeditan Video

Rangga Agung Zuliansyah | Minggu, 12 November 2023 | 21:22

Video klarifikasi pendiri produk skincare lokal Scarlett Whitening, Felicya Angelista usai dituding mendukung Israel, Rabu 8 November 2023. (@TangerangNews / Istimewa)

TANGERANGNEWS.com-Pemilik sekaligus pendiri produk skincare lokal Scarlett Whitening, Felicya Angelista memberikan klarifikasi setelah dirinya menjadi sorotan, lantaran mengunggah video dengan narasi diduga mendukung Israel.

Melalui instagramnya @felicyagelista_ pada Rabu 9 November 2023, ia meminta maaf kepada semua orang atas video tersebut. Menurutnya ada kesalahan dalam pengeditan sehingga membuat pesan dalam video tersebut menjadi salah persepsi.

"Saya memohon maaf yang sedalam dalamnya kepada semua orang atas video yang saya upload di sosial media saya. Saya akui bahwa terjadi kesalahan pada saat pengeditan video, sehingga ada perkataan dan juga pemilihan footage video yang membuat miss persepsi pada video tersebut," katanya, dikutip pada Minggu 12 November 2023.

Ia juga mengaku merasa sedih atas penderitaan yang dialami oleh para korban perang di Gaza, Palestina. Selain itu juga berharap agar warga Palestina bisa hidup dengan damai bahagia tanpa rasa takut.

"Saya mendukung kemerdekaan Palestina, terima kasih," ujarnya.

BISNIS
Genap 19 Tahun, Paramount Enterprise Perkuat Kiprahnya di Properti Kesehatan dan Perhotelan

Genap 19 Tahun, Paramount Enterprise Perkuat Kiprahnya di Properti Kesehatan dan Perhotelan

Jumat, 14 November 2025 | 10:52

Memasuki usia ke-19 tahun, PT Paramount Enterprise International (Paramount Enterprise) semakin menegaskan kiprahnya sebagai salah satu perusahaan terdepan di sektor properti, kesehatan, dan perhotelan di Indonesia.

KAB. TANGERANG
BGN Genjot Penambahan Ahli Gizi, SPPG Tangerang Butuh Ratusan Tenaga Baru

BGN Genjot Penambahan Ahli Gizi, SPPG Tangerang Butuh Ratusan Tenaga Baru

Jumat, 21 November 2025 | 18:56

Badan Gizi Nasional (BGN) tengah menyiapkan penambahan tenaga ahli gizi di seluruh Satuan Pelayanan Pemenuhan Gizi (SPPG) di Indonesia guna mendukung pelaksanaan Program Makan Bergizi Gratis (MBG).

WISATA
Oseng Endok Tawarkan Angkringan Modern bagi Pecinta Kuliner Malam

Oseng Endok Tawarkan Angkringan Modern bagi Pecinta Kuliner Malam

Rabu, 19 November 2025 | 10:24

Di tengah perubahan gaya hidup masyarakat urban yang semakin dinamis, sebuah kedai bernama Oseng Endok mencoba menawarkan pengalaman baru dalam menikmati kuliner khas Indonesia melalui konsep angkringan modern.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill