Connect With Us

Desa Pagedangan Jadi ‘Pilot Project’ Lampung Selatan

Denny Bagus Irawan | Kamis, 23 Oktober 2014 | 20:06

Desa Pagedangan Jadi ‘Pilot Project’ Lampung Selatan (Dira Derby / TangerangNews)

TANGERANGNEWS.com-Kabupaten Lampung Selatan,  Provinsi Bandar Lampung melakukan kunjungan kerja ke Pemerintah Kabupaten Tangerang. Kunker tersebut diterima langsung oleh Staf Ahli Bidang Hukum dan Politik Arsyad Husen di Gedung Serba Guna.

Jumlah rombongan dari Kabupaten Lampung Selatan kurang lebih sebanyak 100 orang, kunjungan tersebut terkait dengan masalah desa / (BPD), Kamis (23/10).

Selain  berkunjung  ke  pusat  pemerintahan Kabupaten  Tangerang,  rencannya  rombongan dari Lampung tersebut akan berkunjung ke Desa Pagedangan Kecamatan Pagedangan untuk melihat desa tersebut yang meraih peringkat 6 Nasional pada lomba desa.

Rombongan  kunjngan  kerja  dari  Lampung  Selatan  dipimpin  oleh  Firman  Mintaqo  S.E  selaku Asisten daerah Bidang Pemerintahan Kabupaten Lampung Selatan.

Adapun maksud dan tujuandari  kunjungan tersebut  adalah untuk  melihat  perkembangan daerah di  kabupaten Tangerang terutama pengembangan desa serta peran serta BPD dalam membangun desa.

“Kita jauh-jauh ke Tangerang ini selain bersilaturahmi kita juga mau melihat perkembangan salah satu desa di Kabupaten Tangerang yang masuk tingkat Nasional dan akan kita jadikan contoh untuk Kabupaten Lampung Selatan kedepannya,” ujar Firma Mintaqo.

“Kita juga membawa semua BPD yang ada di Lampung Selatan untuk ikut serta dalam kunjungan ini agar mereka bisa melihat langsung salah satu desa di Kabupaten Tangerang ini,” lanjut Firman. (RAZ)

BANDARA
Pulihkan Laut Terdampak Tsunami Banten, Bandara Soetta Dorong Konservasi Terumbu Karang di Tanjung Lesung

Pulihkan Laut Terdampak Tsunami Banten, Bandara Soetta Dorong Konservasi Terumbu Karang di Tanjung Lesung

Kamis, 15 Januari 2026 | 21:08

PT Angkasa Pura Indonesia melalui Kantor Cabang Bandara Internasional Soekarno-Hatta (Soetta) memperkuat komitmen pelestarian ekosistem maritim, dengan memperluas program konservasi terumbu karang di Kawasan Ekonomi Khusus (KEK) Tanjung Lesung

TANGSEL
Bermasalah Soal Perizinan, Pemkab Bogor Hentikan Olah Sampah dari Tangsel di Cileungsi

Bermasalah Soal Perizinan, Pemkab Bogor Hentikan Olah Sampah dari Tangsel di Cileungsi

Rabu, 14 Januari 2026 | 09:43

Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Bogor menghentikan sementara aktivitas pengolahan sampah domestik yang dikirim dari Kota Tangerang Selatan (Tangsel) ke Kecamatan Cileungsi, Kabupaten Bogor.

NASIONAL
Siap-siap, Ini Jadwal Pembelian Tiket Kereta untuk Lebaran 2026

Siap-siap, Ini Jadwal Pembelian Tiket Kereta untuk Lebaran 2026

Selasa, 13 Januari 2026 | 19:56

PT Kereta Api Indonesia (KAI) mulai mengumumkan jadwal pembelian tiket kereta api untuk angkutan Lebaran 2026.

AYO! TANGERANG CERDAS
Pendaftaran TKA SD dan SMP 2026 Dibuka 19 Januari, Ini Jadwal Lengkapnya

Pendaftaran TKA SD dan SMP 2026 Dibuka 19 Januari, Ini Jadwal Lengkapnya

Kamis, 15 Januari 2026 | 11:36

Pendaftaran Tes Kemampuan Akademik (TKA) untuk jenjang SD dan SMP dijadwalkan mulai dibuka pada Senin 19 Januari 2026.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill