Connect With Us

Hindari Razia di Tangerang, Banyak Pemotor Sembunyi ke Warung

Maya Sahurina | Selasa, 5 November 2019 | 11:29

Petugas kepolisian sedang menindak para pengendara sepeda motor yang terjaring operasi Zebra Kalimaya 2019. (@TangerangNews / Maya Sahurina)

TANGERANGNEWS.com-Kendaraan roda dua masih mendominasi pelanggaran lalu lintas pada Operasi Zebra Kalimaya yang berlangsung pada 23 Oktober hingga 5 November 2019.

Namun ada saja cara para pelanggar lalu lintas itu menghindari petugas agar tidak ditilang.

Kanit Purjawali Satlantas Polresta Tangerang Iptu Agus Muslim mengatakan, memang masih banyak pelanggaran yang ditemukan hingga hari terakhir operasi.

BACA JUGA:

"Jumlah pelanggar sudah mencapai 6000-an dan masih didominasi oleh pengedara roda dua," ujar Agus, Selasa (5/11/2019).

Lanjut Agus, pengendara yang  merasa atau menyadari telah melakukan pelangggaran seperti tidak melengkapi surat- surat kendaraan, mereka kerap mengamankan diri dari operasi. 

"Tadi banyak yang puter balik dan bersembunyi di warung-warung setempat," kata Agus.

Petugas pun tetap menghampiri dan menindak mereka meski bersembunyi. "Langkah yang dilakukan, menghampiri dan mengingatkan jangan sampai melawan arus karena itu membahayakan," pungkas Agus.(RAZ/RGI)

BANDARA
Mulai 1 November Bandara Soetta Sediakan Jalur Jemput Premium di Terminal 2

Mulai 1 November Bandara Soetta Sediakan Jalur Jemput Premium di Terminal 2

Kamis, 30 Oktober 2025 | 16:57

Kabar gembira bagi pengguna jasa Bandara Internasional Soekarno-Hatta (Soetta), Kota Tangerang yang menginginkan layanan penjemputan lebih cepat dan nyaman.

TANGSEL
Tanggul Jebol di Pondok Aren Ditutup Karung Pasir

Tanggul Jebol di Pondok Aren Ditutup Karung Pasir

Sabtu, 1 November 2025 | 18:40

Usai diterjang banjir deras, kondisi tanggul yang jebol yang berlokasi di Jalan Ketapang IV, Kelurahan Pd Kacang Timur, Kecamatan Pondok Aren, Tangsel kini masih dalam perbaikan petugas di lapangan.

PROPERTI
Summarecon Serpong Hadirkan Hunian Premium 3 Lantai dengan Double High Ceiling, Terjual Lebih dari 50%

Summarecon Serpong Hadirkan Hunian Premium 3 Lantai dengan Double High Ceiling, Terjual Lebih dari 50%

Jumat, 31 Oktober 2025 | 23:19

PT Summarecon Agung Tbk (Summarecon Serpong) kembali meluncurkan hunian mewah di kawasan The Springs Gading Serpong, Tangerang dengan meluncurkan Ardea.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill