Connect With Us

Polresta Tangerang Jamin Keamanan Perayaan Natal

Maya Sahurina | Selasa, 17 Desember 2019 | 19:37

Kapolresta Tangerang AKBP Ade Ary Indradi saat berkomunikasi dengan warga di Gereja Santa Odelia, Citra Raya, Kecamatan Panongan, Kabupaten Tangerang, Selasa (17/12/2019). (TangerangNews/2019 / Maya Sahurina)

 

 

TANGERANGNEWS.com-Kapolresta Tangerang AKBP Ade Ary Indradi menjamin keamanan pelaksanaan Natal di wilayah hukumnya. 

Kaum Nasrani di Kabupaten Tangerang tidak perlu mengkhawatirkan keamanan, karena Polresta Tangerang telah menyiagakan personel di pos-pos pengamanan.

Kapolresta Tangerang AKBP Ade Ary Indradi saat berkomunikasi dengan warga di Gereja Santa Odelia, Citra Raya, Kecamatan Panongan, Kabupaten Tangerang, Selasa (17/12/2019).

Hal itu dikatakannya usai memeriksa pengamanan Natal di pos Gereja Santo Gregorius Agung, kawasan Perumahan Puri Agung Permai, Desa Gelam Jaya, Kecamatan Pasar Kemis, dan Gereja Santa Odelia, Citra Raya, Kecamatan Panongan, Kabupaten Tangerang, Selasa (17/12/2019). 

Namun, meski demikian, kewaspadaan tetap harus diutamakan. Karenanya Ade berpesan kepada pihak gereja agar benar-benar mengenali jemaatnya.

"Pihak keamanan gereja harus memahami dan mengenali betul jemaatnya yang akan merayakan Natal Tahun 2019 di Gereja Santo Gregorius dan Gereja Santa Odelia" kata Ade.

Baca Juga :

Ade juga mengapresiasi inisiatif pengurus gereja yang menempelkan stiker di kendaraan para jemaat. Dengan stiker itu, kata Ade, petugas keamanan dapat mengenali kendaraan yang masuk. Sehingga kendaraan tanpa stiker akan lebih mudah terpantau dan diperiksa demi alasan keamanan.

Kapolresta Tangerang AKBP Ade Ary Indradi saat berkomunikasi dengan warga di Gereja Santa Odelia, Citra Raya, Kecamatan Panongan, Kabupaten Tangerang, Selasa (17/12/2019).

Ade memastikan, akan menurunkan pasukan agar pengamanan ibadah Natal di gereja itu berjalan lancar. Ade memprediksi, jemaat yang akan melaksanakan ibadah Natal di gereja-gereja itu mencapai 10 ribuan orang. Oleh karenanya, faktor keamanan menjadi prioritas.

"Namun pengamanan sangat diusahakan tidak mengganggu khidmat dan kenyamanan para jemaat," pungkasnya.(RMI/HRU)

SPORT
Turnamen Voli PLN Mobile Proliga 2024 Resmi Dimulai

Turnamen Voli PLN Mobile Proliga 2024 Resmi Dimulai

Sabtu, 27 April 2024 | 18:58

Salah satu turnamen voli paling bergengsi, PLN Mobile Proliga 2024 resmi dimulai, di GOR Amongrogo, Yogyakarta pada Kamis, 25 April 2024.

PROPERTI
AMMAIA Ecoforest Hadirkan Hunian Eksklusif Sejuk dan Ramah Lingkungan di Tangerang, Mulai dari Rp1,8 Miliar

AMMAIA Ecoforest Hadirkan Hunian Eksklusif Sejuk dan Ramah Lingkungan di Tangerang, Mulai dari Rp1,8 Miliar

Rabu, 24 April 2024 | 21:36

Astra Land Indonesia (ALI) melalui kerjasama dua developer properti terkemuka Astra Property dan Hongkong Land, menghadirkan kawasan perumahan eksklusif bernama AMMAIA Ecoforest, di kawasan Suvarna Sutera, Cikupa, Kabupaten Tangerang.

KOTA TANGERANG
Berhasil Kelola Transportasi Umum di Tangerang, Arief Dinilai Cocok Pimpin Banten

Berhasil Kelola Transportasi Umum di Tangerang, Arief Dinilai Cocok Pimpin Banten

Sabtu, 27 April 2024 | 22:08

Sosok mantan Wali Kota Tangerang dua periode Arief R Wismansya semakin mendapat dukungan positif menjadi Calon Gubernur Banten.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill