Connect With Us

Sri Panggung Menguat di DPD PAN Tangerang

Muhamad Heru | Rabu, 13 Januari 2021 | 21:26

Calon ketua DPD PAN Sri Panggung saat menerima formulir pendaftaran di kantor DPD PAN, Kabupaten Tangerang, Rabu (13/01/2021). (@TangerangNews / Muhamad Heru)

TANGERANGNEWS.com-Nama Sri Panggung Lestari menguat untuk duduk sebagai pemangku DPD PAN Kabupaten Tangerang. Sri yang sudah dua periode menjabat sebagai anggota DPRD Kabupaten Tangerang itu digadang-gadang sebagai calon ketua terkuat. 

“Saya siap membesarkan partai PAN. Terlebih perolehan suara saya di pemilihan legislatif kemarin mendapatkan suara terbanyak,” ujar Sri Rabu (13/01/2021) di kantor DPD PAN. 

Trend positif mendulang suara terbanyak itu dia akan ulangi di PAN. Terutama untuk dapil se Kabupaten Tangerang. “Saya tergetkan delapan kursi bisa kita raih,”ujarnya.

	Calon ketua DPD PAN Sri Panggung saat menerima formulir pendaftaran di kantor DPD PAN, Kabupaten Tangerang, Rabu (13/01/2021).

Sri Panggung juga menuturkan bahwa dirinya telah melakukan sowan kepada tokoh PAN untuk melakukan shering. “Mengingat akan munculnya partai baru besutan Pak Amien Rais, sehingga langkah tersebut agar kader tidak lari ke partai lain. Mohon doanya,”pungkasnya.

Sekretaris DPD PAN Kabupaten Tangerang Sugiarto menambahkan, figur seorang Sri Panggung Lestari cocok untuk menjadi Ketua DPD PAN Kabupaten Tangerang, karena ditunjang dari berbagai sisi.

“Pertama, beliau adalah seorang pengusaha wanita sukses di Tangerang. Serta beliau juga seorang anggota DPRD Kabupaten Tangerang, sehingga hal itu sangat cocok untuk beliau menjadi memimpin,” singkatnya. (RED/RAC)

MANCANEGARA
Zohran Mamdani Diproyeksikan Jadi Wali Kota Muslim Pertama di New York 

Zohran Mamdani Diproyeksikan Jadi Wali Kota Muslim Pertama di New York 

Rabu, 5 November 2025 | 12:34

Nama Zohran Mamdani menjadi sorotan dunia usai hasil proyeksi pemilu menunjukkan dirinya unggul jauh dalam pemilihan Wali Kota New York.

KAB. TANGERANG
BGN Genjot Penambahan Ahli Gizi, SPPG Tangerang Butuh Ratusan Tenaga Baru

BGN Genjot Penambahan Ahli Gizi, SPPG Tangerang Butuh Ratusan Tenaga Baru

Jumat, 21 November 2025 | 18:56

Badan Gizi Nasional (BGN) tengah menyiapkan penambahan tenaga ahli gizi di seluruh Satuan Pelayanan Pemenuhan Gizi (SPPG) di Indonesia guna mendukung pelaksanaan Program Makan Bergizi Gratis (MBG).

BANTEN
Tanggapi Isu Pengunduran Diri Direksi Bank Banten, KAHMI Banten Dorong Adanya Transparansi Kebijakan

Tanggapi Isu Pengunduran Diri Direksi Bank Banten, KAHMI Banten Dorong Adanya Transparansi Kebijakan

Jumat, 21 November 2025 | 19:09

Koordinator Majelis Wilayah KAHMI Provinsi Banten Dedy Arisandi, menanggapi isu pengunduran diri salah satu Direksi Bank Banten yang belakangan ramai dibicarakan publik.

BANDARA
Tidak Ada Penerbangan Batal Akibat Erupsi Semeru, AirNav Terbitkan Pemberitahuan Khusus

Tidak Ada Penerbangan Batal Akibat Erupsi Semeru, AirNav Terbitkan Pemberitahuan Khusus

Kamis, 20 November 2025 | 16:53

Menyusul peningkatan signifikan aktivitas Gunung Semeru di Kabupaten Lumajang, Jawa Timur, hingga Kamis 20 November 2025, operasional penerbangan di ruang udara Jawa dan sekitarnya dipastikan masih berjalan normal.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill