Connect With Us

Empat RW di Binong Curug Tangerang Diterjang Banjir

Muhamad Heru | Sabtu, 20 Februari 2021 | 12:14

Ketua DPD PKS Kabupaten Tangerang Rispanel Arya saat memberikan makanan kepada korban Banjir di Perumahan Binong, Kecamatan Curug, Kabupaten Tangerang. (Istimewa / Istimewa)

 

TANGERANGNEWS.com-Bencana banjir terjadi di empat RW yang ada di Perumahan Binong, Kecamatan Curug, Kabupaten Tangerang, Sabtu (20/2/2021). 

 

Anggota DPRD Kabupaten Tangerang Rispanel Arya yang turun langsung ke lokasi banjir mengatakan, belum mengetahui  secara pasti penyebab utama banjir di perumahan Binong. Diduga saluran air di perumahan tersebut tersumbat. Diiringi dengan curah hujan yang tinggi di Kabupaten Tangerang sejak Jumat malam (19/2/2021).

"Binong banjir ada empat RW yaitu RW 07,  RW 12, RW 13 dan RW 14 Kelurahan Binong," ungkap Rispanel.

Ketua DPD PKS Kabupaten Tangerang itu juga meminta warga untuk tetap waspada dan siaga. 

 

Jika banjir belum surut dan bertambah tinggi untuk segera mengevakusi secara mandiri ke tempat yang aman.

 

Ia juga mendorong Pemerintah Kabupaten Tangerang melalui dinas terkait untuk segera mencari solusi yang tepat guna mengatasi banjir di Perumahan Binong tersebut. 

Ketua DPD PKS Kabupaten Tangerang Rispanel Arya saat memberikan makanan kepada korban Banjir di Perumahan Binong, Kecamatan Curug, Kabupaten Tangerang.

"Pemerintah bisa mencari solusi yang tepat, untuk mengatasi banjir ini. Pengerukan dan normalisasi saluran air perlu dilakukan," ungkap Ketua Fraksi PKS Kabupaten Tangerang.

 

Ia pun bersama timnya membagi-bagikan makanan siap saji kepada para warga yang rumahnya terdampak banjir. untuk memastikan warga tetap selamat dan aman.

TANGSEL
Tanggul Jebol di Pondok Aren Ditutup Karung Pasir

Tanggul Jebol di Pondok Aren Ditutup Karung Pasir

Sabtu, 1 November 2025 | 18:40

Usai diterjang banjir deras, kondisi tanggul yang jebol yang berlokasi di Jalan Ketapang IV, Kelurahan Pd Kacang Timur, Kecamatan Pondok Aren, Tangsel kini masih dalam perbaikan petugas di lapangan.

SPORT
Berhadiah Mobil Listrik, 7.500 Orang Lari Bareng dalam PLN Electric Run 2025 di ICE BSD Tangerang

Berhadiah Mobil Listrik, 7.500 Orang Lari Bareng dalam PLN Electric Run 2025 di ICE BSD Tangerang

Sabtu, 1 November 2025 | 20:10

Ajang lari tahunan PLN Electric Run 2025 akan kembali digelar pada Minggu, 2 November 2025, di kawasan ICE BSD, KabupatenTangerang. Mengusung tema “Recharge As One”, acara ini menghadirkan tiga kategori lomba yakni 5K, 10K, dan Half Marathon

AYO! TANGERANG CERDAS
Banten Jadi Provinsi dengan Mahasiswa Aktif Terbanyak, Tembus 1,6 Juta

Banten Jadi Provinsi dengan Mahasiswa Aktif Terbanyak, Tembus 1,6 Juta

Minggu, 20 Juli 2025 | 11:19

Berdasarkan data terbaru dari Badan Pusat Statistik (BPS), Banten menjadi provinsi dengan jumlah mahasiswa aktif terbanyak di Indonesia, yakni sebanyak 1.687.634 mahasiswa per tahun 2024.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill