Connect With Us

Sudah 3 Hari, Api di Pabrik Korek Pakuhaji Tangerang Masih Belum Padam

Achmad Irfan Fauzi | Kamis, 4 November 2021 | 15:21

Petugas Bidang Kedaruratan dan Logistik BPBD Kabupaten Tangerang masih berupaya memadamkan kobaran api di Pabrik korek api gas yang berlokasi di kawasan Pergudangan Sungai Turi, Kecamatan Pakuhaji, Kabupaten Tangerang. (@TangerangNews / Achmad Irfan Fauzi )

TANGERANGNEWS.com-Pabrik korek api gas di kawasan Pergudangan Sungai Turi, Kecamatan Pakuhaji, Kabupaten Tangerang yang terbakar pada Selasa 2 November 2021 sore, ternyata hingga hari ini masih ada kobaran api.

"Untuk saat ini api tinggal 20 persen lagi. Kita kerahkan lagi tiga unit mobil Damkar sejak semalam," ungkap Abdul Munir, Kepala Bidang Kedaruratan dan Logistik BPBD Kabupaten Tangerang, Kamis 4 November 2021.

Penanganan pemadaman api di pabrik korek api gas yang sudah berlangsung tiga hari tersebut mengalami sejumlah kendala.

Diantaranya, mulai dari ketersediaan air cadangan sampai kepada material produksi pabrik yang mudah terbakar. 

"Sulitnya penanganan kebakaran dikarenakan bahan yang terbakar tertimpah reruntuhan bangunan, sehingga api atau bahan yang tarbakar tidak berhadapan langsung dengan air. Karena bahan yang terbakarnya dari gas atau korek api meskipun api sudah padam kalau ada reaksi panas, maka api akan timbul lagi," ungkapnya.

Dalam pemadaman pabrik korek gas itu, pihaknya juga sudah menggunakan perlengkapan yang memadai, agar api bisa cepat dijinakkan. 

"Dari kita penangan sudah menggunakan teepol juga, pasukan masih berupaya agar penanganan cepat selesai. Sampai saat ini kami dari BPBD tidak mengetahui penyebabnya, fokus memadamkan api," pungkasnya.

TEKNO
Kerap Rugikan Konsumen, Pelaku Usaha RT/RW Net Diimbau Ikuti Aturan Kemenkominfo

Kerap Rugikan Konsumen, Pelaku Usaha RT/RW Net Diimbau Ikuti Aturan Kemenkominfo

Kamis, 25 April 2024 | 14:20

Baru-baru ini kembali mencuat maraknya praktik ilegal RT/RW Net. Sebab, praktik ilegal ini tak hanya merugikan penyelenggara jasa telekomunikasi, juga berdampak negatif bagi konsumen di Indonesia.

TOKOH
Mengenal Baden Powell dan Sejarah Dicetuskannya Pramuka

Mengenal Baden Powell dan Sejarah Dicetuskannya Pramuka

Kamis, 22 Februari 2024 | 15:37

Praja Muda Karana atau Pramuka merupakan gerakan kepanduan paling populer yang dicetuskan oleh Baden Powell.

BANTEN
Tol Tangerang-Merak Dilebarkan Jadi 3 Lajur dari Serang Barat hingga Cilegon Timur

Tol Tangerang-Merak Dilebarkan Jadi 3 Lajur dari Serang Barat hingga Cilegon Timur

Jumat, 26 April 2024 | 18:55

Astra Infra Toll Road Tangerang-Merak pada tahun ini melakukan pekerjaan proyek konstruksi penambahan lajur ketiga, pada segmen Serang Barat (KM 77+375) sampai dengan Cilegon Timur (KM 87+150).

PROPERTI
AMMAIA Ecoforest Hadirkan Hunian Eksklusif Sejuk dan Ramah Lingkungan di Tangerang, Mulai dari Rp1,8 Miliar

AMMAIA Ecoforest Hadirkan Hunian Eksklusif Sejuk dan Ramah Lingkungan di Tangerang, Mulai dari Rp1,8 Miliar

Rabu, 24 April 2024 | 21:36

Astra Land Indonesia (ALI) melalui kerjasama dua developer properti terkemuka Astra Property dan Hongkong Land, menghadirkan kawasan perumahan eksklusif bernama AMMAIA Ecoforest, di kawasan Suvarna Sutera, Cikupa, Kabupaten Tangerang.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill