Connect With Us

Bersihkan Pohon Tumbang, Warga Sukadiri Tangerang Dikagetkan Ular Sanca Tiga Meter

Tim TangerangNews.com | Kamis, 9 Desember 2021 | 09:00

Warga Kampung Begog di Desa Pekayon, Kecamatan Sukadiri, Kabupaten Tangerang, menangkap ular sanca kembang. (@TangerangNews / Antara)

TANGERANGNEWS.com-Warga Kampung Begog di Desa Pekayon, Kecamatan Sukadiri, Kabupaten Tangerang, Banten, menangkap ular sanca kembang sepanjang sekitar tiga meter yang berkeliaran di sekitar jalan raya.

Usman, 45, warga setempat menuturkan bahwa dia melihat ular sanca kembang itu saat sedang membersihkan batang pohon yang tumbang dari jalan raya pada Selasa malam 7 Desember 2021.

"Lagi bersihkan pohon tumbang, tiba-tiba kaget lihat dedaunan gerak-gerak. Pas dilihat ular sanca kembang," kata Usman di Tangerang, Rabu 8 Desember 2021, dikutip dari Antara.

Usman kemudian meminta bantuan temannya untuk menangkap ular sanca kembang itu menggunakan peralatan yang ada.

"Sekira tiga meteran ularnya. Tadi dibawa sama Sekdes ke Pos Pol PP Kecamatan Sukadiri," ujar Usman.

Kepala Seksi Ketentraman dan Ketertiban Kecamatan Sukadiri Hendi Hendrayana mengatakan bahwa ular sanca kembang itu selanjutnya akan diserahkan ke Balai Konservasi Sumber Daya Alam (BKSDA).

"Nanti diserahkan ke BKSDA," ucap dia.

MANCANEGARA
Zohran Mamdani Diproyeksikan Jadi Wali Kota Muslim Pertama di New York 

Zohran Mamdani Diproyeksikan Jadi Wali Kota Muslim Pertama di New York 

Rabu, 5 November 2025 | 12:34

Nama Zohran Mamdani menjadi sorotan dunia usai hasil proyeksi pemilu menunjukkan dirinya unggul jauh dalam pemilihan Wali Kota New York.

BANDARA
Mudahkan Komunikasi di Tanah Suci, Telkomsel Gandeng Palmeera Lounge Buka Layanan Roaming di Bandara Soetta

Mudahkan Komunikasi di Tanah Suci, Telkomsel Gandeng Palmeera Lounge Buka Layanan Roaming di Bandara Soetta

Senin, 24 November 2025 | 19:13

Telkomsel secara resmi memperkuat komitmennya dalam mendukung konektivitas jemaah haji dan umroh dengan menandatangani Nota Kesepahaman (MoU) Program Kerja Sama Penyediaan Layanan Telekomunikasi bersama Palmeera Lounge, yang berlokasi di Terminal 2F

BISNIS
Genap 19 Tahun, Paramount Enterprise Perkuat Kiprahnya di Properti Kesehatan dan Perhotelan

Genap 19 Tahun, Paramount Enterprise Perkuat Kiprahnya di Properti Kesehatan dan Perhotelan

Jumat, 14 November 2025 | 10:52

Memasuki usia ke-19 tahun, PT Paramount Enterprise International (Paramount Enterprise) semakin menegaskan kiprahnya sebagai salah satu perusahaan terdepan di sektor properti, kesehatan, dan perhotelan di Indonesia.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill