Connect With Us

Bersihkan Pohon Tumbang, Warga Sukadiri Tangerang Dikagetkan Ular Sanca Tiga Meter

Tim TangerangNews.com | Kamis, 9 Desember 2021 | 09:00

Warga Kampung Begog di Desa Pekayon, Kecamatan Sukadiri, Kabupaten Tangerang, menangkap ular sanca kembang. (@TangerangNews / Antara)

TANGERANGNEWS.com-Warga Kampung Begog di Desa Pekayon, Kecamatan Sukadiri, Kabupaten Tangerang, Banten, menangkap ular sanca kembang sepanjang sekitar tiga meter yang berkeliaran di sekitar jalan raya.

Usman, 45, warga setempat menuturkan bahwa dia melihat ular sanca kembang itu saat sedang membersihkan batang pohon yang tumbang dari jalan raya pada Selasa malam 7 Desember 2021.

"Lagi bersihkan pohon tumbang, tiba-tiba kaget lihat dedaunan gerak-gerak. Pas dilihat ular sanca kembang," kata Usman di Tangerang, Rabu 8 Desember 2021, dikutip dari Antara.

Usman kemudian meminta bantuan temannya untuk menangkap ular sanca kembang itu menggunakan peralatan yang ada.

"Sekira tiga meteran ularnya. Tadi dibawa sama Sekdes ke Pos Pol PP Kecamatan Sukadiri," ujar Usman.

Kepala Seksi Ketentraman dan Ketertiban Kecamatan Sukadiri Hendi Hendrayana mengatakan bahwa ular sanca kembang itu selanjutnya akan diserahkan ke Balai Konservasi Sumber Daya Alam (BKSDA).

"Nanti diserahkan ke BKSDA," ucap dia.

BISNIS
Pasar Tekstil Cipadu Tangerang Kian Sepi Pembeli, Pedagang Ngos-ngosan Bertahan

Pasar Tekstil Cipadu Tangerang Kian Sepi Pembeli, Pedagang Ngos-ngosan Bertahan

Rabu, 21 Januari 2026 | 09:35

Pasar Cipadu, Kota Tangerang yang dahulu dikenal sebagai sentra kain dan pakaian terbesar di wilayah Tangerang tampak semakin sepi, dengan banyak kios tutup dan arus pengunjung yang jauh berkurang.

TEKNO
Saldo Tiba-tiba Habis? Kenali Penipuan Modus Wallet Drainer dan Cara Pencegahannya

Saldo Tiba-tiba Habis? Kenali Penipuan Modus Wallet Drainer dan Cara Pencegahannya

Selasa, 20 Januari 2026 | 16:13

Kasus saldo kripto yang mendadak terkuras tanpa disadari semakin sering terjadi. Salah satu penyebab yang kini banyak digunakan penipu adalah wallet drainer, alat berbahaya yang mampu menguras aset kripto hanya lewat satu persetujuan transaksi.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill