Connect With Us

Libur Nataru, 398 Ribu Lebih Kendaraan Lalui GT Cikupa Tangerang 

Tim TangerangNews.com | Sabtu, 25 Desember 2021 | 17:30

Gerbang Tol Cikupa Tangerang. (@TangerangNews / Dok. Jasa Marga-MMS)

TANGERANGNEWS.com–PT Jasa Marga (Persero) Tbk mencatat sebanyak 398.923 kendaraan meninggalkan wilayah Jabotabek menuju arah Merak melalui Gerbang Tol (GT) Cikupa Jalan Tol Tangerang-Merak pada musim libur Natal dan Tahun Baru 2022 (Nataru). 

Corporate Communication & Community Development Group Head Jasa Marga, Dwimawan Heru menyebutkan jumlah tersebut merupakan data pergerakan sejak 17 hingga 24 Desember 2021 atau H-1 Natal 2021, yang menuju arah Barat atau Merak. “Naik 3,7 persen dari lalin normal,” kata Dwimawan dalam keterangan tertulis, Sabtu 25 Desember 2021. 

Adapun pada periode 17-23 Desember 2021 atau pada H-8 sampai dengan H-2 Hari Raya Natal, jumlah kendaraan yang menuju arah Barat atau Merak sebanyak 348.887 kendaraan. 

Dwimawan menuturkan, total ada sebanyak 1,2 juta kendaraan tercatat meninggalkan wilayah Jabotabek menjelang Hari Raya Natal 2021, selama periode 17-24 Desember 2021.

“Ada 1.276.008 kendaraan meninggalkan wilayah Jabotabek pada H-8 sampai H-1 Hari Raya Natal 2021 yang jatuh pada periode Jumat sampai Jumat (17-24 Desember 2021)," ujar Dwimawan.

Ia menyampaikan bahwa angka tersebut merupakan angka kumulatif arus lalu lintas dari empat gerbang tol utama, yaitu GT Cikupa (arah Merak), GT Ciawi (arah Puncak), dan GT Cikampek Utama, dan GT Kalihurip Utama (arah Trans Jawa dan Bandung).

Pihak Jasa Marga mendata total volume lalu lintas yang meninggalkan wilayah Jabotabek ini mengalami lonjakan 7,6 persen. Data tersebut berdasarkan perbandingan lalu lintas normal periode November 2021 dengan total 1.186.349 kendaraan.

BISNIS
Pikat Korea Selatan, ROKA Collection Cetak Omzet Ratusan Juta di Seoul Design Festival 2025

Pikat Korea Selatan, ROKA Collection Cetak Omzet Ratusan Juta di Seoul Design Festival 2025

Kamis, 18 Desember 2025 | 21:03

-Produk kriya rotan asal Indonesia kembali membuktikan kualitasnya di panggung internasional. Brand lokal ROKA Collection sukses mencuri perhatian dalam ajang bergengsi Seoul Design Festival 2025 yang berlangsung pada 12–16 November 2025 di Seoul

KOTA TANGERANG
Pemkot Tangerang Sebar 150 Petugas Kebersihan Cegah Penumpukan Sampah Tahun Baru

Pemkot Tangerang Sebar 150 Petugas Kebersihan Cegah Penumpukan Sampah Tahun Baru

Rabu, 31 Desember 2025 | 19:16

Jelang malam pergantian tahun, Pemerintah Kota (Pemkot) Tangerang terus melakukan persiapan dengan mengerahkan 150 petugas kebersihan untuk menjaga kebersihan selama momentum Tahun Baru 2026 nanti.

BANTEN
Ratusan UMKM Binaan PLN UID Banten Naik Kelas Sepanjang 2025

Ratusan UMKM Binaan PLN UID Banten Naik Kelas Sepanjang 2025

Jumat, 2 Januari 2026 | 17:49

PT PLN (Persero) Unit Induk Distribusi Banten mencatat perkembangan signifikan pembinaan usaha mikro, kecil, dan menengah di wilayah Provinsi Banten sepanjang 2025

NASIONAL
KUHAP Baru Mulai Berlaku 2 Januari 2026, Guru Besar UI Nilai Supremasi Negara Terlalu Dominan

KUHAP Baru Mulai Berlaku 2 Januari 2026, Guru Besar UI Nilai Supremasi Negara Terlalu Dominan

Jumat, 2 Januari 2026 | 12:26

Guru besar Fakultas Hukum Universitas Indonesia (UI) Sulistyowati Irianto mengkritisi pengesahan Kitab Undang-Undang Hukum Acara Pidana (KUHAP) serta pemberlakuan Kitab Undang-Undang Hukum Pidana (KUHP) yang akan efektif mulai Januari 2026

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill