Connect With Us

Truk Tanah Terbakar di Tol Tangerang-Merak

Dimas Wisnu Saputra | Sabtu, 27 Agustus 2022 | 11:41

Personel BPBD Kabupaten Tangerang sedang memadamkan api dari truk pengangkut tanah (Dimas Wisnu Saputra / @TangerangNews.com)

TANGERANGNEWS.com-Seunit truk pengangkut tanah terbakar di Jalan Tol Tangerang-Merak Km 33, Kecamatan Balaraja, Kabupaten Tangerang, Jumat, 26 Agustus 2022.

Kabid Kedaruratan dan Logistik BPBD Kabupaten Tangerang, Abdul Munir mengatakan, truk tersebut awalnya melintas dari Ciomas, Serang menuju Dadap, Kabupaten Tangerang.

"Pengemudi bapak Slamet kemudian meminggirkan kendaraan ke jalur sebelah kiri," ujarnya, Sabtu, 27 Agustus 2022.

Saat itu, pengemudi kaget truk yang dikendarainya muncul asap.

"Pengemudi sudah berusaha memadamkan api tetapi api cepat membesar, sumber api diduga dari konsleting listrik,” katanya.


Peristiwa tersebut sempat mengakibatkan arus lalu lintas arah Jakarta tersendat.

Personel pemadam kebakaran dari Pos Balaraja berhasil memadamkan api. 

Adapun pemicu kebakaran truk ini disebabkan karena korsleting listrik.

“Yang terbakar truk milik PT MPU. Truk sedang melaju ke arah Jakarta, tidak ada korban jiwa, kerugian hanya materil saja,” pungkas Munir.

SPORT
Rekor Tak Terkalahkan Persita Terhenti Usai Dikalahkan PSBS Biak 1-2

Rekor Tak Terkalahkan Persita Terhenti Usai Dikalahkan PSBS Biak 1-2

Jumat, 7 November 2025 | 11:19

Persita Tangerang harus pulang tanpa poin setelah tumbang 1-2 dari PSBS Biak pada lanjutan pekan ke-12 BRI Super League 2025/2026 di Stadion Maguwoharjo, Sleman, Kamis, 6 November 2025, sore WIB.

KAB. TANGERANG
Kisah Onih, Janda 3 Anak di Tigaraksa yang Mengandalkan Opak Sebagai Tumpuan Ekonomi Keluarga

Kisah Onih, Janda 3 Anak di Tigaraksa yang Mengandalkan Opak Sebagai Tumpuan Ekonomi Keluarga

Minggu, 16 November 2025 | 17:52

Panasnya terik matahari tidak menghalangi Onih untuk tetap berjualan opak buatannya pada bazar Usaha Mikro Kecil dan Menengah (UMKM) di Desa Sodong, Kecamatan Tigaraksa, Kabupaten Tangerang.

KOTA TANGERANG
Cisadane Digital Festival 2025 Raup Transaksi Rp4,1 Miliar, Diserbu 68 Ribu Pengunjung

Cisadane Digital Festival 2025 Raup Transaksi Rp4,1 Miliar, Diserbu 68 Ribu Pengunjung

Minggu, 16 November 2025 | 17:42

Gelaran Cisadane Digital Festival yang berlangsung sejak 12–16 November 2025 resmi ditutup dengan catatan manis.

TANGSEL
Dua Insiden Pohon Tumbang Timpa Yaris dan Avanza di Tangsel, Satu Anak Luka Ringan

Dua Insiden Pohon Tumbang Timpa Yaris dan Avanza di Tangsel, Satu Anak Luka Ringan

Sabtu, 15 November 2025 | 21:21

Dua insiden pohon tumbang dilaporkan terjadi di Kota Tangerang Selatan (Tangsel) pada hari ini, Sabtu 15 November 2025, menyebabkan kerusakan pada dua unit kendaraan roda empat.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill