Connect With Us

Terjerat Tali Truk, Pemotor di Tigaraksa Tangerang Tewas Mengenaskan

Dimas Wisnu Saputra | Selasa, 4 Oktober 2022 | 22:27

Petugas kepolisian melakukan olah tempat kejadian perkara kecelakaan yang menewaskan seorang pemotor di Jalan Raya Adiyasa, Kabupaten Tangerang, Selasa, 4 Oktober 2022. (Dimas Wisnu Saputra / @TangerangNews.com)

TANGERANGNEWS.com-Pengendara sepeda motor berinisial MLN tewas mengenaskan usai terlibat kecelakaan di Jalan Raya Adiyasa, Kabupaten Tangerang.

Dalam peristiwa yang terjadi pada Selasa, 4 Oktober 2022, sekitar pukul 15.30 WIB, korban terlibat kecelakaan dengan truk. 

Hal itu diungkapkan Kasat Lantas Polresta Tangerang Kompol Fikri Ardiansyah.

Awalnya, kata dia, korban yang mengendarai sepeda motor Yamaha Vixion dengan plat nomor A-4126-XD, melintas dari arah Tigaraka menuju Adiyasa.

Sesampainya di lokasi kejadian tepatnya di Desa Cileles, korban berupaya mendahului truk tak dikenal melalui jalur sebelah kanan.

Namun, upaya menyalip tersebut gagal. Leher korban malah terjerat tali pengikat muatan truk tersebut, lalu terjatuh ke aspal, dan terseret. Nahas, korban meninggal di tempat.

"Kemudian langsung dievakuasi ke RSUD Balaraja," jelasnya.

Usai kejadian itu, pengemudi kendaraan truk tak dikenal melarikan diri. "Masih dalam proses penyelidikan," katanya.

MANCANEGARA
Zohran Mamdani Diproyeksikan Jadi Wali Kota Muslim Pertama di New York 

Zohran Mamdani Diproyeksikan Jadi Wali Kota Muslim Pertama di New York 

Rabu, 5 November 2025 | 12:34

Nama Zohran Mamdani menjadi sorotan dunia usai hasil proyeksi pemilu menunjukkan dirinya unggul jauh dalam pemilihan Wali Kota New York.

TANGSEL
Pemkot Tangsel Sebut Jalan yang Ditambal Surya Insomnia Jadi Tanggung Jawab Pengembang

Pemkot Tangsel Sebut Jalan yang Ditambal Surya Insomnia Jadi Tanggung Jawab Pengembang

Rabu, 26 November 2025 | 09:49

Pemerintah Kota (Pemkot) Tangerang Selatan (Tangsel) memastikan kerusakan jalan yang sempat ditambal komedian Surya Insomnia di Serpong bukan berada dalam kewenangan daerah.

HIBURAN
40 Tahun Berkarier, Aktor Tom Cruise Akhirnya Raih Piala Oscar 

40 Tahun Berkarier, Aktor Tom Cruise Akhirnya Raih Piala Oscar 

Selasa, 18 November 2025 | 12:36

Aktor Hollywood Tom Cruise akhirnya menerima pengakuan tertinggi dari Academy of Motion Picture Arts and Sciences lewat penganugerahan Academy Honorary Award pada Governors Awards 2025 atau Piala Oscar.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill