Connect With Us

BPBD Tangerang Kewalahan Tangani Empat Gudang Terbakar di Kosambi Tangerang

Dimas Wisnu Saputra | Rabu, 2 November 2022 | 18:34

Petugas BPBD sedang menangani kebakaran gudang di Kosambi, Kabupaten Tangerang, Rabu, 2 November 2022. (Dimas Wisnu Saputra / @TangerangNews.com)

TANGERANGNEWS.com-Petugas-petugas Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Tangerang sempat kewalahan menangani kebakaran empat gudang di Jalan Raya Salembaran, Kelurahan Dadap, Kecamatan Kosambi, Rabu, 2 November 2022.

Mereka kewalahan lantaran kobaran api yang mulai sekitar pukul 01.55 WIB tersebut semakin membesar. 

Petugas baru menjinakkan si jago merah setelah tujuh jam lamanya kebakaran.

Baca juga: Rumah Warga di Binong Tangerang Terbakar Gegara Charger Ponsel Korslet

Pihak BPBD menerjunkan tiga unit mobil damkar beserta belasan personel untuk menangani kebakaran tersebut.

"Kerugian sampai saat ini belum bisa ditaksir," terang Kepala BPBD Kabupaten Tangerang Ujat Sudrajat.

Kebakaran ini dipicu akibat korsleting listrik. Belum diketahui apakah terdapat korban atau tidak dalam insiden ini.

BISNIS
Jangan Lewatkan Festival Gawai Dayak 2025 di Hampton Square, Ada Tari, Kuliner, dan Pawai Budaya

Jangan Lewatkan Festival Gawai Dayak 2025 di Hampton Square, Ada Tari, Kuliner, dan Pawai Budaya

Minggu, 2 November 2025 | 16:29

Suasana Borneo kini hadir di Gading Serpong. Festival Budaya Gawai Forum Dayak Kalimantan Barat Jakarta (FDKJ) 2025 resmi digelar di Hampton Square Paramount Gading Serpong mulai 31 Oktober hingga 9 November 2025.

BANDARA
Mulai 1 November Bandara Soetta Sediakan Jalur Jemput Premium di Terminal 2

Mulai 1 November Bandara Soetta Sediakan Jalur Jemput Premium di Terminal 2

Kamis, 30 Oktober 2025 | 16:57

Kabar gembira bagi pengguna jasa Bandara Internasional Soekarno-Hatta (Soetta), Kota Tangerang yang menginginkan layanan penjemputan lebih cepat dan nyaman.

KOTA TANGERANG
Tangerang Dihantam Badai, Pohon Tumbang dan Banjir Lumpuhkan Sejumlah Wilayah

Tangerang Dihantam Badai, Pohon Tumbang dan Banjir Lumpuhkan Sejumlah Wilayah

Jumat, 31 Oktober 2025 | 22:20

Hujan deras yang disertai angin kencang menerjang Kota Tangerang pada Jumat 31 Oktober 2025, sore. Badai yang berlangsung lebih dari satu jam ini mengakibatkan sejumlah pohon tumbang dan genangan air tinggi, memicu kemacetan lalu lintas

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill