Connect With Us

Koboi Jalanan Berpelat Dinas Penganiaya Driver Taksi Online Tertangkap di Tangerang

Fahrul Dwi Putra | Jumat, 5 Mei 2023 | 21:35

Koboi Jalanan pelaku penganiaya driver taksi online tertangkap (@TangerangNews / Istimewa )

TANGERANGNEWS.com- Pelaku penganiaya sekaligus penodong pistol driver taksi online di jalur Exit Tol Tomang, Jakarta Barat, tertangkap di Apartemen M-Town Residence Gading Serpong, Kabupaten Tangerang, pada Jumat, 5 Mei 2023.

Pelaku berhasil ditangkap oleh Tim Gabungan Polda Metro Jaya usai aksi arogansinya viral di media sosial 

"Tertangkap tim Gabungan Polda Metro Jaya, Krimum, Krimsus dan Polres Jakarta Barat," kata Dirreskrimum Polda Metro Jaya Kombes Pol Hengki Haryadi seperti dikutip dari jawapos.com.

Hengki mengungkap, saat ini pelaku telah digiring Polda Metro Jaya untuk menjalani pemeriksaan lebih lanjut.

"Sedang di bawa ke Ditreskrimum Polda Metro Jaya," kata Hengki.

Sebelumnya, seorang driver taksi online bernama Hendra menjadi korban pemukulan dan penodongan pistol oleh pengemudi yang mengendarai mobil berpelat dinas Polri diketahui merupakan pelat palsu pada Kamis, 4 Mei 2023, malam WIB.

Kronologi bermula saat Hendra yang berada di lajur tengah berpindah ke lajur kanan lantaran melihat ada celah kosong ketika kondisi jalan tol saat itu cukup padat.

Pelaku kemudian merasa tidak terima lalu melakukan penganiayaan, aksi tersebut terekam kamera milik penumpang Hendra dan viral di media sosial.

BISNIS
138 Tahun Berdiri Del Monte Foods Dinyatakan Bangkrut, Begini Nasib Produknya di Indonesia

138 Tahun Berdiri Del Monte Foods Dinyatakan Bangkrut, Begini Nasib Produknya di Indonesia

Jumat, 4 Juli 2025 | 12:22

Del Monte Foods, perusahaan makanan kaleng asal Amerika Serikat yang telah berdiri selama 138 tahun, resmi mengajukan kebangkrutan. Keputusan ini mengejutkan banyak pihak

SPORT
BPJamsostek Tangerang Lindungi Ribuan Atlet Sepakbola Liga Forssekot Tahun 2025

BPJamsostek Tangerang Lindungi Ribuan Atlet Sepakbola Liga Forssekot Tahun 2025

Minggu, 6 Juli 2025 | 22:16

BPJS Ketenagakerjaan (BPJamsostek) Cabang Tangerang Batuceper memberikan perlindungan kepada ribuan atlet sepak bola kelompok umur (KU) 8, 10 dan12 tahun, dalam turnamen Liga Forum Sekolah Sepakbola Kota Tangerang (Forssekot) Tahun 2025.

KOTA TANGERANG
Wali Kota Tangerang Perintahkan OPD Gerak Cepat Tangani Banjir

Wali Kota Tangerang Perintahkan OPD Gerak Cepat Tangani Banjir

Selasa, 8 Juli 2025 | 17:44

Wali Kota Tangerang Sachrudin memerintahkan seluruh jajaran Organisasi Perangkat Daerah (OPD) terkait untuk hadir langsung dan memberikan pelayanan terbaik kepada warga terdampak banjir akibat curah hujan tinggi yang mengguyur wilayah Jabodetabek

TEKNO
Waspada Pembobolan Rekening Lewat WA, Ini Modus dan Cara Mengatasinya

Waspada Pembobolan Rekening Lewat WA, Ini Modus dan Cara Mengatasinya

Minggu, 6 Juli 2025 | 13:39

Sniffing merupakan metode peretasan yang memungkinkan pelaku mengintip dan mencuri data digital yang dikirim melalui jaringan internet, terutama WiFi publik.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill