Connect With Us

Kepala Samsat Balaraja Tangerang Bantah Dugaan Pungli di Kantornya

Dimas Wisnu Saputra | Kamis, 14 September 2023 | 20:44

Kepala Sistem Administrasi Manunggal Satu Atap (Samsat) Balaraja Kabupaten Tangerang Ali Hanafiah. (@TangerangNews / Dimas Wisnu Saputra)

TANGERANGNEWS.com-Kepala Sistem Administrasi Manunggal Satu Atap (Samsat) Balaraja, Kabupaten Tangerang, Ali Hanafiah memastikan tidak ada pungutan liar (pungli) di kantornya.

Jika pun ada oknum pungli di Samsat Balaraja, ia menegaskan bukan di bawah naungannya.

"Tidak ada pungli, saya pastikan itu. Karena kita kan ada tiga instansi di sini. Bapenda Banten, Kepolisian dan Jasa Raharja," ucap Ali kepada Tangerangnews.com di ruangannya, Jumat, 15 September 2023.

Dia pun menjamin bahwa staffnya tidak melakukan pungutan liar kepada siapapun, apalagi kepada masyarakat.

"Saya menjamin staff saya tidak ada pungli," jelasnya.

Sebelumnya diberitakan, praktik dugaan pungutan liar (pungli) di kantor Sistem Administrasi Manunggal Satu Atap (Samsat) Balaraja Tangerang viral di media sosial (medsos).

Dalam postingan Instagram @infobalaraja, laporan itu disampaikan masyarakat yang mengaku mengalami pungli di Kantor Samsat Balaraja.

Warga tersebut mengatakan ia dimintai sejumlah uang oleh petugas saat hendak membayar pajak kendaraan motor.

"Menyerahkan STNK bayar Rp40 ribu. Lalu, ngambil BPKB diminta lagi Rp30 ribu. Gesek (nomor rangka) Rp25 ribu, menaruh (berkas) saja bayar Rp10 ribu. Memang bayar terus ya?" tanyanya dalam postingan tersebut.

PROPERTI
Ini Alasan Gading Serpong Berkembang Pesat Jadi Pusat Bisnis Baru di Tangerang Raya

Ini Alasan Gading Serpong Berkembang Pesat Jadi Pusat Bisnis Baru di Tangerang Raya

Jumat, 9 Januari 2026 | 18:47

Kawasan Paramount Gading Serpong tidak hanya dikembangkan sebagai kawasan hunian, wilayah ini dirancang dengan konsep terpadu yang mencakup area komersial, fasilitas pendidikan, layanan kesehatan, hingga ruang publik penunjang aktivitas masyarakat.

SPORT
Rebut 3 Poin, Ini Resep Persita Patahkan Kutukan Tak Pernah Menang dari Borneo FC

Rebut 3 Poin, Ini Resep Persita Patahkan Kutukan Tak Pernah Menang dari Borneo FC

Senin, 12 Januari 2026 | 11:38

Persita Tangerang berhasil mengalahkan Borneo FC dengan skor 2-0 pada pekan ke-17 BRI Super League 2025/2026 dalam laga yang berlangsung di Indomilk Arena, Jumat, 9 Januari 2026, lalu.

BANDARA
Dampak Cuaca Ekstrem di Bandara Soetta, 109 Penerbangan Delay, Akses Tol dan Perimeter Utara Kebanjiran

Dampak Cuaca Ekstrem di Bandara Soetta, 109 Penerbangan Delay, Akses Tol dan Perimeter Utara Kebanjiran

Senin, 12 Januari 2026 | 20:59

Cuaca buruk berupa hujan deras dengan intensitas tinggi yang mengguyur wilayah Tangerang sejak pagi hari ini memicu gangguan besar pada operasional Bandara Internasional Soekarno-Hatta (CGK), Senin 12 Januari 2026.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill